Menuju konten utama
Conference League 2023-2024

Hibernian vs Aston Villa UECL 2023-24: Prediksi, Skor H2H, Live

Prediksi Hibernian vs Aston Villa dalam jadwal play-off UECL 2023-2024 leg 1. Live score Conference League, pada Rabu (23/8) mulai pukul 23.45 WIB.

Hibernian vs Aston Villa UECL 2023-24: Prediksi, Skor H2H, Live
Moussa Diaby dari Aston Villa, tengah, merayakan dengan rekan setimnya Ollie Watkins dan Philippe Coutinho setelah mencetak gol melawan Fulham pada paruh kedua pertandingan sepak bola Seri Musim Panas Liga Premier, Rabu, 26 Juli 2023, di Orlando, Florida. AP Photo/ John Raoux

tirto.id - Prediksi Hibernian vs Aston Villa dalam jadwal play-off UEFA Conference League (UECL) 2023-2024 leg 1, kedua kubu sama-sama mengejar hasil positif sebagai bekal laga leg 2. Tim pemenang dipastikan lolos ke babak utama fase grup UECL 2023-2024.

Pertandingan Hibernian vs Aston Villa di Stadion Easter Road, Edinburgh, Skotlandia, bisa diikuti via live score pada Rabu, 23 Agustus 2023, mulai pukul 23.45 WIB.

Laga leg 1 di Edinburgh serta leg 2 di Birmingham pekan depan bakal krusial bagi kelangsungan kiprah Hibernian dan Aston Villa di ajang Conference League 2023-2024. Tim yang tereliminasi dipastikan tersingkir dari kompetisi antarklub Eropa musim ini, mengingat tak ada lagi kompetisi UEFA dengan level di bawah UECL.

Prediksi Hibernian vs Aston Villa di Play-off Conference League 2023-2024

Pertandingan play-off UECL 2023-2024 kali ini bakal terasa layaknya final bagi Hibernian dan Aston Villa. Asa kedua kubu untuk berlaga di kompetisi antarklub Eropa bakal ditentukan oleh hasil 2 pertandingan ke depan. Kabar baiknya, saat ini kedua kubu dianggap tengah dalam kondisi bagus.

Akhir pekan lalu Hibernian sukses mengalahkan Raith Rovers 2-1 di ajang Piala Liga Skotlandia. Kemenangan tersebut mengantar skuad asuhan Lee Johnson lolos ke babak berikutnya. Laga itu juga menjadi pertanda bahwa Stadion Easter Road menjadi arena yang angker bagi lawan.

"Hal terpenting adalah kami bisa lolos ke babak berikutnya. Sekarang kami bisa fokus ke pertandingan berikutnya (melawan Aston Villa)," ucap Adam Owen selaku asisten pelatih Lee Johnson, dikutip dari laman resmi Hibernian.

Pada awal musim ini, dari 4 laga home yang sudah dilakoni Hibernian, mereka berhasil memetik 3 kemenangan dan hanya 1 kalah. Satu-satunya kekalahan mereka telan pada lanjutan jadwal Liga Skotlandia 2023-2024 melawan St.Mirren.

Selain menang atas Raith Rovers, Hibernian juga mengantongi 2 kemenangan kandang lainnya di kualifikasi UECL 2023-2024. Hibernian menang 6-1 atas Inter Club d'Escaldes, serta unggul 3-1 atas Luzern. Tren kandang yang bagus milik Hibernian patut menjadi perhatian Aston Villa.

Di sisi lain, tren relatif bagus juga tengah berlaku di kubu Aston Villa. Pekan lalu Villa sukses memetik kemenangan telak 4-0 atas Everton dalam lanjutan jadwal EPL 2023-2024. Kemenangan besar tersebut menjadi pertanda kebangkitan Villa, selepas pada pekan pertama Liga Inggris sempat dihajar Newcastle 5-1.

Kemenangan atas Everton jelas menjadi modal bagus bagi kubu Villa di bawah asuhan Unai Emery. Sebagai salah satu tim dengan sejarah panjang di Liga Inggris, Villa jelas mengincar tiket lolos ke babak utama kompetisi antarklub Eropa. Terakhir kali Villa tampil di level Eropa adalah pada musim 2008-2009 silam.

"Penting bagi kami untuk bereaksi (setelah hasil pekan pertama). Seperti biasa, kami selalu mendapatkan banyak dukungan di kandang. Ini adalah hari yang bagus," kata John McGinn dikutip dari laman resmi Aston Villa.

Perkiraan Susunan Pemain Hibernian vs Aston Villa

Pelatih Unai Emery bisa saja tak melakukan perubahan besar dari sisi komposisi line-up Aston Villa, demi merebut hasil positif di markas lawan. Para pemain seperti McGinn, Ollie Watkins, Emiliano Martínez, dan Leon Bailey berpeluang tampil sejak menit pertama.

Di kubu seberang, Hibernian dapat kembali berharap kepada Martin Boyle, Adam Le Fondre, dan Joe Newell. Ketiganya menjadi tumpuan untuk mengancam pertahanan tim tamu.

Hibernian (4-4-1-1): David Marshall; Lewis Miller, Will Fish, Paul Hanlon, Lewis Stevenson; Dylan Levitt, Joe Newell, Élie Youan, Martin Boyle; Adam Le Fondre; Dylan Vente. Pelatih: Lee Johnson

Aston Villa (4-2-3-1): Emiliano Martínez; Matty Cash, Ezri Konsa, Pau Torres, Lucas Digne; Boubacar Kamara, Douglas Luiz; John McGinn, Leon Bailey, Moussa Diaby; Ollie Watkins. Pelatih: Unai Emery

Rekor Head to Head (H2H) Hibernian vs Aston Villa

Hibernian dan Aston Villa tercatat belum pernah saling berhadapan. Akan tetapi jika melihat komposisi skuad, pihak Villa tentu lebih difavoritkan untuk menang.

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Hibernian:

20-08-2023: Hibernian vs Raith Rovers 2-1

18-08-2023: Luzern vs Hibernian 2-2

13-08-2023: Motherwell vs Hibernian 2-1

11-08-2023: Hibernian vs Luzern 3-1

06-08-2023: Hibernian vs St. Mirren 2-3

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Aston Villa:

20-08-2023: Aston Villa vs Everton 4-0

12-08-2023: Newcastle United vs Aston Villa 5-1

06-08-2023: Valencia vs Aston Villa 1-2

04-08-2023: Aston Villa vs Lazio 3-0

30-07-2023: Aston Villa vs Brentford 3-3

Link Live Score Hibernian vs Aston Villa

Pertandingan play-off UEFA Europa Conference League 2023 antara Hibernian vs Aston Villa di Stadion Easter Road, Edinburgh, pada Rabu (23/8/2023), bisa diikuti via live score mulai pukul 23.45 WIB.

Link Live Score Hibernian vs Aston Villa: UEFA

Baca juga artikel terkait UECL 2023 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama