Menuju konten utama
Jadwal Piala Dunia 2022 di TV

Head to Head Belgia vs Kanada Piala Dunia 2022: Prediksi Line-up

Head to head Belgia vs Kanada jelang jadwal Piala Dunia 2022 Grup F tayang SCTV & Vidio. Cek prediksi line-up Belgia vs Kanada dan link live streaming laga.

Head to Head Belgia vs Kanada Piala Dunia 2022: Prediksi Line-up
Michy Batshuayi dari Belgia, tengah, diberi selamat setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Bangsa-Bangsa antara Belgia dan Wales di Stadion King Baudouin di Brussel, Kamis, 22 September 2022. (AP Photo/Geert Vanden Wijngaert)

tirto.id - Head to head Belgia vs Kanada jelang laga Piala Dunia 2022 Grup F menempatkan The Red Devils sebagai unggulan. Dari satu-satunya pertemuan yang terjadi, Belgia sukses mengalahkan Kanada 2-0. Selain itu, dari prediksi line-up, tim asuhan Roberto Martinez yang bertabur bintang seperti Kevin De Bruyne dan Eden Hazard, masih unggul jauh dari The Maple Leaf yang bakal bertumpu pada Alphonso Davies, jika sang bek bisa tampil.

Jadwal Piala Dunia 2022 antara Belgia vs Kanada akan dimainkan di Ahmed bin Ali Stadium, Kamis 24 November pukul 02.00 WIB. Pertandingan pembuka Grup F ini dapat ditonton melalui siaran langsung SCTV dan Moji TV. Selain itu, laga ini dapat pula disimak via live streaming Vidio.

Head to Head (H2H) Belgia vs Kanada Piala Dunia 2022

Satu-satunya pertemuan antara Belgia vs Kanada terjadi 33 tahun lalu. Tepatnya dalam sebuah laga persahabatan yang digelar di Terry Fox Stadium, Ottawa, Kanada. Tuan rumah kala itu tidak sanggup menandingi keperkasaan Belgia.

Tim asuhan Guy Thys saat itu meraih kemenangan berkat dua gol yang dicetak oleh Jan Ceulemans dan Marc Degryse. Saat itu Belgia memang sedang memiliki beberapa pemain bagus. Sebut saja seperti Michel Preud'homme dan Eric Gerets.

Kini, materi pemain Belgia jauh lebih bagus lagi dengan keberadaan pemain seperti Kevin De Bruyne, Eden Hazard, Thibaut Courtois, dan yang lain. Belgia juga masih diperkuat banyak pemain senior lain. Seperti Jan Vertonghen, Romelu Lukaku, dan Axel Witsel.

Kanada tentu harus menurunkan line-up terbaiknya untuk coba menandingi Belgia. Sayangnya dalam kondisi seperti ini Kanada masih menanti kabar Alphonso Davies. Bek Bayern Munchen itu masih dalam masa penyembuhan cedera hamstring.

Cedera itu didapat Davies ketika membantu Bayern 3-2 menang atas Hertha Berlin pada 5 November. Pelatih Kanada, John Herdman, tetap ngotot membawa Davies ke Qatar. Sekalipun harus dilalui dengan fakta bahwa Davies menjadi pemain Kanada terakhir yang bergabung dengan skuad di Qatar.

"Kamu tetap butuh pemain seperti Alphonso meski ia hanya di bangku cadangan. Ia masih berusaha cepat menemukan kondisi terbaik. Tidak mudah mengembalikan kondisi pemain dengan cepat ketika ia baru sembuh dari cedera hamstring," kata Herdman.

Prediksi Line-up (Susunan Pemain) Belgia vs Kanada

Kanada tak hanya berhadapan dengan masalah kebugaran Davies. Pemain andalan lain seperti Stephen Eustaquio kabarnya juga diragukan main di laga ini.

Sebaliknya, Belgia bisa menurunkan skuad terbaik di laga ini. Memang ada masalah ketika Romelu Lukaku sang penyerng utama masih diragukan bisa main karena baru sembuh dari cedera. Terakhir kali Lukaku bermain kompetitif adalah pada 29 Oktober saat Inter menghadapi Sampdoria. Namun, tanpa dia, Martinez bisa meletakkan Eden Hazard jauh lebih ke depan.

Belgia (3-4-2-1): Thibaut Courtois; Leander Dendoncker, Toby Alderweireld, Jan Vertonghen; Thomas Meunier, Yannick Carrasco, Axel Witsel, Youri Tielemans; Kevin De Bruyne, Leandro Trossard; Eden Hazard. Pelatih: Roberto Martinez

Kanada (4-2-3-1): Milan Borjan; Alistair Johnston, Kamal Miller, Steven Vitoria, Alphonso Davies; Atiba Hutchinson, Stephen Estaquio; Junior Hoilett, Jonathan David, Cyle Larin; Lucas Cavallini. Pelatih: John Herdman

Rekor Pertandingan Terakhir Belgia vs Kanada

Belgia mengalami kekalahan dalam laga pemanasan terakhir jelang Piala Dunia 2022. Menghadapi Mesir, The Red Devils harus mengakui keunggulan lawan dengan skor 1-2.

Kanada di sisi lain memenangi duel melawan Jepang dengan skor 2-1 di laga uji coba terakhirnya. Kemenangan itu tentu menambah kepercayaan diri Kanada jelang laga nanti.

Pertemuan Terakhir Belgia vs Kanada:

08-06-1989: Kanada vs Belgia 0-2

5 Pertandingan Terakhir Belgia:

18-11-2022: Belgia vs Mesir 1-2

25-09-2022: Belanda vs Belgia 1-0

22-09-2022: Belgia vs Wales 2-1

14-06-2022: Polandia vs Belgia 0-1

11-06-2022: Wales vs Belgia 1-1

5 Pertandingan Terakhir Kanada:

17-11-2022: Jepang vs Kanada 1-2

11-11-2022: Bahrain vs Kanada 2-2

27-09-2022: Uruguay vs Kanada 2-0

23-09-2022: Qatar vs Kanada 0-2

13-06-2022: Honduras vs Kanada 2-1

Live Streaming Belgia vs Kanada Piala Dunia 2022 & Jam Tayang SCTV

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Belgia vs Kanada di Ahmed bin Ali Stadium dapat Anda tonton melalui siaran langsung SCTV, Moji TV, di samping live streaming Vidio pada Kamis 24 November pukul 02.00 WIB.

Untuk menonton Piala Dunia 2022 di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan. Paket FIFA World Cup Qatar 2022 terdiri 2 pilihan yakni Paket 30 Hari Rp65.490 (untuk HP dan tablet), Paket 30 Hari Rp87.690 (semua perangkat). Paket Diamond (Liga Inggris) & Piala Dunia Rp631.590 (semua perangkat). Harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.

Link Live Streaming Belgia vs Kanada Piala Dunia 2022

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Piala Dunia 2022 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus