Menuju konten utama
Jadwal VNL 2022 & Klasemen

Hasil VNL 2022 Putri, Klasemen, Top Skor, & Jadwal Hari Ini 2 Juni

Hasil VNL 2022 putri terbaru, klasemen VNL 2022, daftar top skor, & jadwal VNL hari ini Kamis 2 Juni live TV OChannel & Vidio.

Hasil VNL 2022 Putri, Klasemen, Top Skor, & Jadwal Hari Ini 2 Juni
Tim Turki merayakan satu poin dalam pertandingan babak penyisihan bola voli B putri melawan Amerika Serikat, di Olimpiade Musim Panas 2020, Kamis, 29 Juli 2021, di Tokyo, Jepang. (Foto AP/Manu Fernandez)

tirto.id - Hasil VNL 2022 putri hingga Kamis (2/6/2022) pagi hari memastikan Jepang memimpin klasemen VNL dengan keunggulan rasio poin dari Amerika Serikat, Turki, dan Thailand yang sama-sama meraih kemenangan 3-0 di laga pembuka pekan perdana VNL. Sementara itu, top skor VNL dipegang oleh Britt Herbots (Belgia) yang mencetak 31 angka saat timnya tumbang oleh Serbia.

Jepang memimpin klasemen VNL 2022 putri setelah menundukkan sesama wakil Asia, Korea Selatan dalam pertarungan 3 set. Bermain di Brookshire Grocery Arena pada Kamis (2/6/2022), tim asuhan Masayoshi Manabe menang 17-25 di set pertama, lalu melanjutkan dengan 16-25 di set kedua, dan menutup dengan skor 11-25 di set pemungkas.

Sarina Koga, kapten sekaligus outside hitter Nippon, menjadi pencetak angka terbanyak untuk timnya dengan 22 poin, diikuti oleh Mayu Ishikawa (14 angka). Dengan rasio poin 1,704, Jepang lebih unggul daripada Amerika Serikat yang pada Rabu (1/6) pagi menaklukkan Republik Dominika juga dengan skor 3-0, tetapi melalui angka yang lebih ketat (25-21, 25-17, dan 25-18).

Sejauh ini, hanya 4 tim yang mampu meraih kemenangan sempurna 3-0. Selain Jepang dan Amerika Serikat, ada Turki dan Thailand. Sebaliknya, Italia yang tahun lalu menjadi juara EURO, sementara terjerembab di peringkat 14 klasemen VNL, hanya unggul rasio angka dari Republik Dominika dan Korea Selatan.

Sementara itu, Serbia menggulung Belgia dengan skor 3-1 di Ankara Arena, Turki, meski sempat kalah 1-0 di set pembuka. Tim asuhan Daniele Santarelli bangkit dalam 3 set berikutnya dengan angka 25-16, 25-17, dan 25-22. Namun, Serbia yang duduk di peringkat 5 FIVB masih duduk di 5 besar.

Sebaliknya, bagi Britt Herbots, outside hitter Belgia, kekalahan ini tampak menyakitkan. Pasalnya, ia sebenarnya mampu menyumbangkan 31 poin yang merupakan angka terbanyak yang bisa dikumpulkan seorang pemain di VNL 2022 sejauh ini. Herbots menempati posisi top skor VNL 2022 putri, unggul dari Celeste Plak (Belanda) dan Sarina Koga (Jepang).

Hasil VNL 2022 Putri Hari Ini

Berikut ini hasil pertandingan VNL 2022 putri pada Rabu (1/6/2022) malam hingga Kamis (2/6/2022) pagi hari.

Pool 2

Belgia vs Serbia 1-3 (25-14, 16-25, 17-25, 22-25)

China vs Belanda 3-1 (16-25, 25-22, 25-23, 25-23)

Pool 1

Polandia vs Kanada 3-1 (20-25, 25-22, 25-23, 25-20)

Korea Selatan vs Jepang 0-3 (17-25, 16-25, 11-25)

Klasemen VNL 2022 Putri Terbaru

Berikut ini klasemen VNL 2022 putri hingga Kamis (2/6/2022). Meskipun terdapat Pool 1 dan Pool 2 yang pertandingannya terpisah sepanjang pekan pertama di Ankara dan Shreveport–Bossier City, klasemen VNL putri dijadikan satu dengan total 16 tim bersaing untuk posisi 8 besar.

Peringkat
Tim
MenangPoinRasio SetRasio Poin
1
Jepang
13MAX1,704
2
Amerika Serikat
13MAX1,339
3
Turki
13MAX1,293
4
Thailand
13MAX1,209
5Serbia133,0001,112
6Brasil133,0001,061
7Polandia133,0001,055
8China133,0000,978
9Belanda000,3331,021
10Kanada000,3330,947
11Jerman000,3330,942
12Belgia000,3330,898
13Bulgaria000,0000,826
14Italia000,0000,773
15Rep. Dominica000,0000,746
16Korea Selatan000,0000,586

Top Skor VNL 2022 Terbaru

Berikut ini daftar pencetak angka terbanyak di VNL 2022 hingga Kamis (2/6/2022) pagi hari.

PemainTimPoinAttack PointBlock PointServe Point
Herbots BrittBelgia312713
Plak CelesteBelanda242220
Koga SarinaJepang221930
Bjelica AnaSerbia212100
Wang YuanyuanChina211830
Kongyot AjcharapornThailand201721
Gong XiangyuChina201901
Bergmann Julia IsabelleBrasil191810
Gray AlexaKanada191900
Lozo SaraSRB191801

Jadwal VNL 2022 Hari Ini Live TV OChannel & Vidio

Jadwal pertandingan VNL 2022 hari ini yang dapat ditonton melalui siaran langsung OChannel dan live streaming Vidio pada Kamis, 2 Juni 2022 hingga Jumat, 3 Juni 2022 pagi hari adalah sebagai berikut.

Kamis, 2 Juni 2022

17.00 WIB: Thailand vs Serbia (live TV OChannel & Vidio)

20.00 WIB: Bulgaria vs Belanda (live TV OChannel & Vidio)

23.00 WIB: Belgia vs Italia (live TV OChannel & Vidio)

Jumat, 3 Juni 2022

02.00 WIB: Brasil vs Polandia (live TV OChannel & Vidio)

05.00 WIB: Jerman vs Jepang (live TV OChannel & Vidio)

08.00 WIB: Kanada vs Rep. Dominica (live Vidio)

Baca juga artikel terkait VNL 2022 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Addi M Idhom