tirto.id - Hasil laga uji coba Timnas U 19 hari ini Selasa (29/3/2022), di DGB Daegu Bank Park Stadium, Korea Selatan. Hasil Indonesia U19 vs Korea Selatan U19 berakhir dengan skor 1-5 untuk tuan rumah. Dengan demikian Timnas U19 Indonesia gagal melakukan revans, selepas kalah 0-7 pada pertemuan pertama, hari Jumat (25/3/2022) pekan lalu.
Pada menit awal laga Timnas Indonesia sempat menebar ancaman lewat beberapa kali aksi individu Ronaldo Kwateh, namun sayang masih mentah di barisan pertahanan lawan. Selepas itu kendali permainan secara penuh berada di tangan Timnas Korsel.
Menit 9, rangkaian umpan pendek para pemain Korsel di kotak penalti Garuda Nusantara, berhasil dituntaskan dengan baik oleh Jung Jonghun. Korea Selatan memimpin 0-1.
Sebuah blunder oleh kiper Erlangga yang gagal memetik umpan silang pada menit 13, akhirnya dihukum sontekan akurat Kang Seongjin. Tak lama berselang menit 16 Jung Jonghun mencetak brace lewat sepakan jarak jauh. Garuda tertinggal 0-3.
Merah Putih berhasil menipiskan skor menjadi 1-3, selepas pada menit 42 tandukan terarah dari Maselino Ferdinan gagal diantisipasi kiper lawan.
Babak kedua performa Garuda Nusantara mulai membaik. Lini tengah dan barisan pertahanan Timnas Indonesia relatif sanggup menahan gempuran lawan. Praktis tuan rumah hanya bisa menambah gol melalui 2 penalti, Choi Seongmin (80’) dan Lee Seungwon (89’). Hasil akhir 1-5 untuk Korea Selatan.
Dengan demikian Timnas U 19 untuk sementara sudah melakoni 4 laga dengan hasil bervariasi. Laga pertama kalah 1-5 dari Universitas Yeungnam, takluk 0-7 dari Timnas Korea Selatan U19, menang 2-1 atas Universitas Daegu, dan laga hari ini kalah 1-5 pada pertemuan kedua kontra Timnas Korsel U19.
Untuk jadwal uji coba berikutnya, Timnas U19 akan menghadapi tim Pohang U18 pada Selasa, 5 April 2022 mendatang.
Sebelum ini pelatih Shin Tae-Yong sempat mengungkapkan bahwa pemilihan Korea Selatan sebagai lokasi pemusatan latihan, karena ia ingin membentuk kualitas dan mental bertanding penggawa Timnas U19 seperti para pemain Korea. Termasuk beradaptasi dengan segala kondisi iklim.
"Kenapa memilih TC di Korsel, karena alasan pertama saya ingin membentuk mental para pemain tim U-19 seperti pemain Korea Selatan. Saya tahu tentang keseluruhan mental bermain Korea Selatan seperti apa,” ucap pelatih Shin Tae-Yong pada masa awal pemusatan latihan di Korsel, dikutip dari laman PSSI.
“Kedua, di sini cuaca sangat dingin, saya berharap para pemain dapat terbentuk fisik yang kuat. Bisa melawan (menaklukan segala macam) cuaca," imbuhnya.
Susunan Pemain Timnas Indonesia
Starting XI:
Erlangga (GK), Marcel Januar (C), Kakang Rudianto, Muhammad Ferari, Raka Cahyana Rizky, Alex Kamuru, Kadek Arei, Frezzy Al Hudaifi, Subhan Fajri, Arsa Ahmad, Ronaldo Kwateh.
Subs:
Cahya (GK), Yogi (GK), Nico, Ricky, Marselino, Ferdiansyah, Bramdani, Barnabas, Alfredo, Rafli, Syawal, Aditya, Arkhan, Razza, Dimas.
Pelatih: Shin Tae-Yong
Jadwal & Hasil Laga Laga Uji Coba Timnas U19 di Korsel
Berikut ini jadwal lengkap serta hasil sementara rangkaian laga uji coba Timnas Indonesia U19 di Korea Selatan.
Senin, 22 Maret 2022
Timnas Indonesia U-19 vs Universitas Yeungnam (1-5)
Jumat, 25 Maret 2022
Timnas Indonesia U-19 vs Timnas Korsel U19 (0-7)
Minggu, 27 Maret 2022
Timnas Indonesia U-19 vs Universitas Daegu (2-1)
Selasa, 29 Maret 2022
Timnas Indonesia U-19 vs Timnas Korea Selatan U19 (1-5)
Selasa, 5 April 2022
Timnas Indonesia U-19 vs Pohang U-18
Rabu, 6 April 2022
Timnas Indonesia U-19 vs Daegu U-18
Kamis, 7 April 2022
Timnas Indonesia U-19 vs Pohang
Sabtu, 9 April 2022
Timnas Indonesia U-19 vs Daegu FC
Editor: Iswara N Raditya