Menuju konten utama

Hasil Timnas Indonesia vs Turkmenistan Skor Akhir 2-0

Hasil Timnas Indonesia vs Turkmenistan FIFA Matchday 2023 skor akhir 2-0. Bagaimana update ranking FIFA Timnas Indonesia usai kalahkan Turkmenistan?

Hasil Timnas Indonesia vs Turkmenistan Skor Akhir 2-0
Hasil Timnas Indonesia vs Turkmenistan FIFA Matchday 2023 skor akhir 2-0. ANTARA FOTO/Novrian Arbi/foc.

tirto.id - Hasil Timnas Indonesia vs Turkmenistan dalam FIFA Matchday 2023 pada Jumat, 8 September 2023, ditutup dengan skor akhir 2-0. Gol Dendy Sulistyawan (19') dan Egy Maulana Vikri (90') di Gelora Bung Tomo, Surabaya memastikan kemenangan Garuda.

Sebelum bertemu dengan Turkmenistan, Timnas Indonesia ada di peringkat 150 dalam ranking FIFA. Garuda memiliki 1047,46 poin per Juli 2023. Dengan kemenangan atas Turkmenistan, tim asuhan Shin Tae-yong mendapatkan tambahan +5,41 poin. Dengan demikian, Timnas Indonesia bakal memiliki 1053,07 poin pada penentuan ranking FIFA edisi berikutnya.

Hasil Timnas Indonesia vs Turkmenistan Skor Akhir 2-0

Hasil Timnas Indonesia vs Turkmenistan dengan skor akhir 2-0 ini menunjukkan perkembangan positif Garuda. Pasalnya, lawan yang mereka hadapi adalah peringkat 138 FIFA.

Timnas Indonesia menurunkan formasi 3-4-3 dengan Sandy Walsh menempati posisi 3 bek tengah bersama Jordi Amat dan Alfeandra Dewangga. Sementara itu, Turkmenistan memakai pola 4-4-2.

Dalam laga uji coba ini, Turkmenistan yang mendapatkan peluang lebih dahulu. Velmyrat Ballakov, gelandang berusia 24 tahun, melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang bisa dihalau kiper Nadeo Argawinata.

Namun, Indonesia yang lebih dulu mencetak gol. Menit 19, Dendy Sulistyawan mendapatkan bola di sisi kiri pertahanan lawan. Sang penyerang Bhayangkara FC yang melihat posisi kiper Batyr Baba Yev tidak ideal, melepaskan tembakan telak dari luar kotak penalti. Skor 1-0 untuk Garuda.

Kedudukan ini tidak berubah hingga turun minum. Turkmenistan dan Indonesia berimbang dalam urusan menembak selama 45 menit awal. Namun, Garuda lebih banyak menguasai bola dengan 53 persen berbanding 47 persen.

Awal babak kedua, Shin Tae-yong melakukan pergantian pemain. Ia menyuntikkan Egy Maulana Vikri menggantikan Alfreandra Dewangga. Ini membuat formasi Timnas Indonesia berubah dari 3-4-3 menjadi 4-3-3. Egy dikombinasikan dengan Saddil Ramdani dan Dendy Sulistyawan.

Menit 60, dua momentum beruntun terjadi untuk kedua tim. Awalnya, Timnas Indonesia menggebrak lewat umpan-umpan pendek yang berujung pada bola Marc Klok kepada Egy Maulana Vikri. Namun, tembakan Egy masih terlalu mudah untuk Batyr Baba Yev.

Hanya dalam hitungan detik, Turkmenistan punya peluang di sisi kanan pertahanan Garuda. Hanya saja, tembakan Shanazar Tirkishov, sang nomor 14, melambung tinggi.

Dalam ambisi mengejar ketertinggalan, Turkmenistan mendapatkan hadiah tendangan bebas dalam jarak ideal pada menit 64. Elman Tagayev melepaskan tembakan yang masih mengenai mistar gawang.

Menjelang akhir pertandingan, Turkmenistan semakin menyengat. Mereka punya dua peluang beruntun, salah satunya dari Charyyev Temur. Menit 80, Selim Nurmyradov mendapatkan bola di depan kotak penalti Indonesia. Namun, tembakan cantik sang pemain nomor 11 masih melebar.

Rasa frustrasi Turkmenistan semakin menjadi pada ujung babak kedua. Serangan kilat Indonesia berujung pada umpan Stefano Lilipaly kepada Egy Maulana Vikri. Sang nomor 10 meliuk-liuk mencari ruang tembak, lantas mengirim tendangan datar ke sudut dekat gawang Turkmenistan. Skor 2-0!

Tidak ada lagi yang berubah dalam laga ini. Indonesia berhasil mengamankan kemenangan 2-0 dari Turkmenistan dalam satu-satunya uji coba mereka September 2023 ini.

Timnas Indonesia (3-4-3): Nadeo Argawinata; Sandy Walsh (Wahyu Prasetyo 72'), Jordi Amat, Alfeandra Dewangga Egy Maulana Vikri 46'); Asnawi Mangkualam, Ricky Kambuaya (Rachmat Irianto 60'), Marc Klok, Edo Febriansah; Adam Alis (Andy Setyo Nugroho 85'), Dendy Sulistyawan, Saddil Ramdani (Stefano Lilipaly 72')

Turkmenistan (4-4-2): Batyr Baba Yev; Guychmyrat Annagulyyev, Abdy Bashimov, Ýbraýym Mämmedow, Shihrat Soyunov (Hoshgeldy Hojovov 75'); Myrat Annatev Alibek Abdyrahmanov 65'), Velmyrat Ballakov (Ahmet Atayev 58'), Ruslan Mingazov Selim Nurmyradov 65'), Ilya Ramurkin (Teymur Charryiev 58'); Elman Tagayev, Shanazar Tirkishov ( Yazgylych Gurbanow 65')

Pencetak Gol: Dendy Sulistyawan 19', Egy Maulana Vikri 90'

Baca juga artikel terkait TIMNAS INDONESIA atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya