Menuju konten utama

Hasil Sepak Bola Putra Asian Games: Vietnam vs Bahrain Skor 1-0

Gol tunggal Nguyen Cong Phuong di penghujung laga memastikan kemenangan 1-0 Vietnam vs Bahrain, sekaligus mengunci tiket perempat final untuk skuat asuhan Park Hang Seo.

Hasil Sepak Bola Putra Asian Games: Vietnam vs Bahrain Skor 1-0
Pesepakbola Vietnam Nguyen Quang Hai merayakan gol yang dicetaknya bersama Nguyen Cong Phuong ke gawang Pakistan saat pertandingan babak penyisihan sepakbola grup D di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Selasa (14/8/2018). INASGOC/ Arif Nugroho

tirto.id - Pertandingan 16 besar cabang sepak bola putra Asian Games 2018 antara Vietnam vs Bahrain di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Kamis (23/8/2018) berakhir dengan selisih skor tipis, 1-0. "Gol kesiangan" Nguyen Cong Phuong memastikan Vietnam meraih satu tiket lolos ke babak perempat final.

Vietnam yang menghadirkan kejutan dengan kemenangan sempurna di babak penyisihan tampil dengan motivasi tinggi. Pelatih Park Hang Seo langsung menurunkan trisula andalannya di lini depan. Dipimpin oleh kapten sekaligus pemain veteran Nguyen van Quyet, Nguyen Quang Hai dan Nguyen Anh Duc turut jadi ancaman tak kalah berbahaya.

Terbukti, di babak pertama saja Vietnam sudah mampu melepaskan enam tendangan. Namun, serangan masih terlihat belum efektiv karena dari jumlah tersebut hanya satu tendangan yang tepat sasaram. Satu tembakan itu bahkan gagal berujung gol.

Di pihak lawan, Bahrain pun membawa agenda untuk membuktikan jika mereka tetap patut disegani di Asia, meski pada level U-23 saja. Terbukti, pasukan asuhan Samir Chammam tampil tak kalah agresif.

Meski menorehkan satu tendangan lebih sedikit dari Vietnam di babak pertama, Bahrain punya kans lebih baik. Dua di antaranya mampu mengarah ke gawang. Namun, patut disayangkan karena mereka pun gagal menghasilkan gol di babak pertama.

Bahrain bahkan sempat mendapat ketidakberuntungan. Di menit ke-42 tepatnya, gelandang Ahmed Sanad melakukan pelanggaran keras terhadap Do Duy Manh. Aksi ini membuat wasit Zhang Lei asal Cina tak ragu mengeluarkan kartu merah dari sakunya. Sanad pun tak bisa melanjutkan pertandingan, dan Bahrain harus tampil dengan 10 pemain di babak kedua.

Hasilnya bisa ditebak. Tampil dengan 10 pemain, Bahrain menjadi bulan-bulanan lini depan Vietnam.

Pham Duc Huy hampir memecah kebuntuan di menit ke-55 andai bola hasil tendangan akuratnya tak dapat diantisipasi dngan baik oleh Ammar Ahmer. Phan vac Duy juga sempat mendulang peluang tak lama sejak kejadian tersebut, namun tendangannya tak menemui sasaran.

Ammar Ahmer kembali menyelamatkan gawang Bahrain dari ancaman para juru gedor Vietnam di menit ke-71 dan 73. Berturut-turut ia membendung bola hasil tendangan Ha Duc Chinh dan Nguyen Cong Phuong.

Gawang Ahmer akhirnya bobol juga, hanya dua menit jelang laga usai. Penyerang belia Nguyen Cong Phuong menggetarkan gawang Bahrain lewat penyelesaian akuratnya, sekaligus memastikan laga berakhir dengan skor 1-0. Vietnam pun keluar sebagai pemenang dan lolos ke perempat final.

Susunan Pemain

Timnas U-23 Vietnam: Bui Tien Dung; Do Duy Manh, Bui Tien Dung, Doan van Hau, Vu van Thanh; Luong Xuan Truong, Pham Duc Huy, Nguyen Quang Hai; Nguyen van Quyet, Nguyen Anh Duc, Nguyen Quang Hai.

Cadangan: Nguyen Van Noang, Pham Xuan Manh Trinh Van Loi, Nguyen Van Toan, Nguyen Cong Phuong, Ha Duc Chinh, Tran Minh Vuong, Tran Dinh Trong, Do Hung Dung.

Timnas U-23 Bahrain: Ammar Ahmer; Ahmed Bughammar, Husain Sabba, Hamad Alshamsan, Hasan Alkarrani; Mohamed Marhoon, Ahmed Sanad, Mohammed C Hardan, Jasim Alsalama, Abdulrahman Ahmedi; Hashim Hashim.

Cadangan: Abdulaziz Aalkandari, Sayed Mohamed Shubbar, Ali Yahya, Abdulaziz Almansoori, Sayed Ebrahim Mohsen, Abbas Alasfoor, Ahmed Alsherooqi, Yusuf Shabaan, Husain Alkhayyat.

Baca juga artikel terkait ASIAN GAMES 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan