tirto.id - Real Madrid meraih kemenangan 5-2 pada pertandingan Liga Spanyol melawan Real Sociedad di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (11/2/2018) dini hari waktu Indonesia. Cristiano Ronaldo tampil sebagai bintang kemenangan tuan rumah berkat torehan tiga golnya. Dua gol lain tuan rumah disumbang Lucas Vazquez dan Toni Kroos, sementara gol tim tamu dicetak Jon Bautista dan Asier Illarramendi.
Lucas Vazquez membawa El Real langsung unggul pada menit pertama. Umpan silang Cristiano Ronaldo dituntaskannya dengan sebuah sundulan yang mengoyak gawang tim tamu. Skor 1-0.
El Real lantas menambah keunggulan pada menit ke-27. Umpan Marcelo dikonversi winger asal Portugal, Cristiano Ronaldo menjadi gol dengan sebuah tendangan kaki kanan yang mengecoh penjaga gawang Rulli. Skor 2-0.
Toni Kroos membuat tuan rumah kian di atas angin pada menit ke-34. Usai menerima umpan Lucas Vazquez, Kroos yang mendapat ruang tembak segera saja melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti. Bola mengarah ke sudut kanan atas gawang dan tak kuasa dijangkau kiper Rulli. Skor menjadi 3-0.
Tiga menit kemudian Cristiano Ronaldo memantapkan keunggulan tuan rumah. Umpan silang Luka Modric dari skema sepak pojok diteruskan sundulan Ronaldo. Bola mengarah ke sudut kanan bawah gawang dan mengubah angka pada papan skor menjadi 4-0. Skor tersebut bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Real Sociedad yang berusaha mengejar ketertinggalan berhasil memangkas jarak pada menit ke-74. Umpan Mikel Oyarzabal dikonversi Jon Bautista lewat sepakan kaki kiri yang sukses menyarangkan si kulit bundar ke sudut kiri bawah gawang Keylor Navas. Skor 4-1.
Sayangnya, momentum tersebut tak berujung manis bagi tim tamu. 10 menit jelang berakhirnya waktu normal, Cristiano Ronaldo melengkapi torehannya menjadi hattrick lewat sebuah gol. Bola hasil sepakannya dari jarak dekat menggetarkan gawang tim tamu. Kedudukan menjadi 5-1.
Sociedad sempat merespons tiga menit kemudian lewat gol eks punggawa Real Madrid, Asier Illarramendi. Berawal dari skema sepak pojok, umpan terusan Juanmi dengan tandukan kepalanya menempatkan bola kepada Illarramendi. Sang pemain lantas melepaskan tendangan dengan kaki kanan. Bola mengarah ke sudut kiri bawah gawang dan menutup pertandingan dengan skor akhir 5-2.
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan