Menuju konten utama

Hasil Quick Count Pilgub Bali 2018

Ada dua kandidat pasangan calon Pemilihan gubernur Bali 2018: Wayan Koster-Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati dan Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra-I Ketut Sudikerta

Hasil Quick Count Pilgub Bali 2018
Calon Gubernur-Wakil Gubernur Bali 2018. ANTARA FOTO/Wira Suryantala

tirto.id - Pemilihan gubernur Bali 2018 yang dilakukan serempak pada Rabu, 27 Juni 2018 melibatkan dua kandidat pasangan calon, yaitu Wayan Koster-Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati dan Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra-I Ketut Sudikerta.

Pasangan nomor satu, Wayan Koster-Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati didukung oleh sejumlah partai, yaitu Partai Hanura, PKPI, PAN, dan PDIP.

Wayan Koster adalah seorang politisi PDIP kelahiran Singaraja, Bali pada 20 Oktober 1962. Karier politik ia geluti dengan menjadi seorang Staf Ahli POKSI II F PDIP pada periode 2003-2004, hingga akhirnya ia melenggang dan terpilih menjadi Anggota Komisi X DPR RI pada periode 2014-2019.

Wayan Koster mulai ramai diberitakan setelah namanya dan Angelina Sondakh disebut-sebut terpidana kasus suap pembangunan Wisma Atlet Muhammad Nazaruddin, mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, ikut menerima aliran dana proyek tersebut.

Sementara itu, pasangan nomor dua, Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra-I Ketut Sudikerta didukung Partai Nasdem, Gerindra, Demokrat, dan Golkar.

Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra, S.E., M.Si. lahir di Denpasar, Bali, 30 April 1967. Ia adalah Wali Kota Denpasar sejak 24 Oktober 2008, menggantikan Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga yang menjadi Wakil Gubernur Bali. Selanjutnya ia terpilih pada pilkada Denpasar dan menjabat untuk periode 2010-2015 serta periode 2016-2021.

Calon Wakil Gubernur Bali 2018 I Ketut Sudikerta merupakan Wakil Gubernur Bali yang menjabat sejak 29 Agustus 2013. Ia pernah menjabat sebagai Wakil Bupati Badung periode 2005 hingga 2010 lalu terpilih kembali pada periode 2010 hingga 2015, tapi di tengah menjalani periode keduanya, ia maju menjadi calon wakil gubernur Bali pada Pilkada Bali 2013. Ia berpasangan dengan Gubernur petahana, I Made Mangku Pastika dan terpilih sebagai Wakil Gubernur Bali periode 2013 - 2018.

Berdasarkan data KPU, Pilgub Bali 2018 diikuti sejumlah 2.982.201 pemilih yang dibagi dalam 6.296 TPS di daerah setempat. Sejumlah 6.172 pemilih merupakan pemilih difabel.

Untuk hasil hitung cepat Pilkada Bali, bisa dilihat pada laman Tirto yang bekerja sama dengan sejumlah lembaga survei, pada Rabu (27/6/2018).

Baca juga artikel terkait PILGUB BALI 2018 atau tulisan lainnya dari Yulaika Ramadhani

tirto.id - Politik
Penulis: Yulaika Ramadhani
Editor: Suhendra