Menuju konten utama

Hasil PSMS vs Martapura FC 2-1 Skor Liga 2 2019 Babak 8 Besar

Hasil PSMS Medan vs Martapura FC di babak 8 besar Liga 2 2019 dituntaskan dengan skor 2-1.

Hasil PSMS vs Martapura FC 2-1 Skor Liga 2 2019 Babak 8 Besar
Pemain PSMS Bruno Casimir (kiri) melakukan selebrasi usai membobol gawang Martapura FC pada pertandingan perdelapan final Liga 2 2019 grub B, di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Kamis (14/11/2019). ANTARA FOTO/Mushaful Imam/FS/ama.

tirto.id - Hasil pertandingan babak 8 besar Liga 2 2019 antara PSMS Medan vs Martapura FC yang digelar di Stadion Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan, pada Kamis (14/11/2019) sore telah dituntaskan dengan skor akhir 2-1. Kemenangan ini membuat tim Ayam Kinantan memperbesar kans lolos ke semifinal.

PSMS Medan langsung menggebrak sejak awal laga. Dimotori Legimin Raharjo sebagai jenderal lapangan tengah, skuad asuhan Jafri Sastra mampu membuka keunggulan pada menit 24 lewat aksi Yuda Rizki. Namun, tidak ada gol lagi hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama.

Di babak kedua, pasukan Ayam Kinantan menjauh setelah Bruno Casimir membobol gawang Martapura FC yang dikawal oleh Ali Budi Raharjo pada menit 64. PSMS Medan untuk sementara unggul dua gol dari lawannya.

Namun, Martapura FC enggan menyerah dan terus berjuang menipiskan ketertinggalan. Hasilnya, tim besutan Frans Sinatra Huwae mengubah papan skor berkat gol yang dilesakkan oleh Rahel Radiansyah pada menit 78 melalui titik putih.

Hukuman penalti diberikan kepada Martapura FC setelah Bruno Casimir terlihat menyentuh bola dengan tangan di area terlarang timnya sendiri. Namun, gol penalti Rahel ternyata menjadi gol terakhir dalam laga ini. Skor akhir 2-1 untuk kemenangan PSMS Medan.

Kemenangan ini membuat Legimin Raharjo dan kawan-kawan membuka kesempatan lolos ke semifinal Liga 2 2019 setelah di pertandingan sebelumnya ditahan 1-1 oleh Persik Kediri. Sebaliknya, kekalahan ini menjadikan peluang Martapura untuk melaju ke semifinal sudah tertutup.

Susunan Pemain

PSMS Medan: Alfonsius Kelvan; Afiful Huda, Kesuma Satriya, Bruno Casimir, Syaiful Ramadhan; Legimin Raharjo, Ilham Fathoni, Yuda Rizki; Elina Soka, Eki Fauzi, Muhammad Renngur | Pelatih: Jafri Sastra

Martapura FC: Ali Budi Raharjo; Fahreza Agamal, Erwin Gutawa, Gitra Yudha; Rahel Radiansyah, Kahar, Gideon Marshell, Amin Rais Ohorella, Amirul Mukminin; Agi Pratama, Mario Aibekob | Pelatih: Frans Sinatra Huwae

Baca juga artikel terkait LIGA 2 2019 atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Fitra Firdaus