Menuju konten utama

Hasil Piala Asia Tadi Malam, Klasemen AFC 15 Januari, Top Skor

Hasil Piala Asia 2024 tadi malam Jepang vs Vietnam & Iran vs Palestina. Cek update klasemen AFC Asian Cup 2023 terbaru Senin 15 Januari & daftar top skor.

Hasil Piala Asia Tadi Malam, Klasemen AFC 15 Januari, Top Skor
Hasil Piala Asia 2024 tadi malam Jepang vs Vietnam & Iran vs Palestina. Cek update klasemen AFC Asian Cup 2023 terbaru Senin 15 Januari & daftar top skor. (AP Photo/Alessandra Tarantino)

tirto.id - Hasil Piala Asia 2024 tadi malam antara Iran vs Palestina ditutup dengan skor akhir 4-1 pada Senin (15/1/2024) di Stadion Education City, Al Rayyan. Hal ini membuat Team Melli memimpin klasemen AFC Asian Cup 2023 di Grup C, mengingat dalam laga lain, Uni Emirat Arab (UEA) hanya bisa mengatasi perlawanan Hong Kong dengan skor 3-1.

Dalam hasil AFC Asian Cup 2024 lain, duel Jepang vs Vietnam di Stadion Al Thumama, Doha, disudahi dengan skor 4-2. Brace (2 gol) Takumi Minamino dalam laga pada Minggu (14/1) malam itu membuat sang gelandang AS Monaco saat ini memimpin daftar top skor Piala Asia 2023 bersama Akram Afif (Qatar).

Tidak hanya itu, Jepang untuk sementara ada di puncak klasemen Piala Asia 2024 Grup D. Pasalnya, laga Timnas Indonesia vs Irak baru dimainkan pada Senin (15/1) pukul 21.30 WIB. Siapa pun yang bisa menang dengan selisih 3 gol di laga yang diputar di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan akan menyalip Jepang di peringkat satu. Laga ini akan tayang melalui siaran langsung RCTI.

Dalam laga Jepang vs Vietnam, kejutan sempat dilakukan oleh The Golden Star Warriors. Pasalnya, sang wakil ASEAN yang kebobolan oleh gol cepat Takumi Minamino (45'), sempat membalikkan situasi. Sekitar 5 menit usai gol perdana Jepang, Vietnam mendapatkan hadiah tendangan sudut.

Bola kiriman Do Hung Dung ditanduk oleh Nguyen Dinh Bac masuk ke sudut jauh gawang Jepang. Kiper Samurai Biru, Zion Suzuki, yang salah penempatan posisi hanya bisa melihat bola masuk. Vietnam tidak berhenti di sana saja.

Menit 33, The Golden Star Warriors berbalik unggul. Tandukan Bui Hoang Viet Anh hanya bisa dihalau Suzuki, alih-alih diamankan. Akibatnya, bola liar bergulir, dan Pham Tuan Hai dengan pergerakan cepatnya tinggal mendorong masuk ke gawang Jepang.

Samurai Biru yang dalam tren 10 laga beruntun selalu menang, tidak tergesa mencari gol balasan. Jepang secara bertahap mengurung Vietnam, dan menuai hasil ketika laga babak pertama memasuki injury time. Minamino mencetak gol keduanya dengan tendangan datar yang mengarah sudut jauh (45'). Berikutnya, Keito Nakamura (45+5') membalikkan skor lewat tembakan jarak jauh yang menghunjam telak ke gawang Vietnam.

Babak kedua, Jepang terus menjaga keseimbangan. Wakil Asia Timur akhirnya memastikan kemenangan dengan selisih 2 gol lewat Ayase Ueda. Sang penyerang Feyenoord melepaskan tembakan yang mengenai kaki bek Vietnam, sehingga mengecoh kiper Filip Nguyen yang telanjur bereaksi. Skor akhir 4-2, Jepang memulai kampanye mereka dengan catatan apik.

"Pada babak pertama kami mengalami kesulitan dalam peran bertahan, jadi saya harus melakukan beberapa penyesuaian. Ketika kami hilang keunggulan, para pemain sangat tenang, mereka paham bahwa mereka punya 90 menit," papar pelatih Jepang, Hajime Moriyasu dikutip AFC.

Dari segi statistik, Jepang unggul segalanya dibandingkan Vietnam. Samurai Biru memiliki penguasaan bola hingga 58,4 persen, sedangkan sang lawan 41,6 persen. Demikian pula soal tembakan, dengan 15 percobaan Jepang (7 on target), berbanding 6 milik Vietnam.

Dalam laga lain, Iran mengatasi perlawanan Palestina dengan skor 4-1 di Stadion Education City. Sebelum laga, kedua tim sama-sama mengheningkan cipta untuk korban konflik yang tengah terjadi di Palestina.

Iran, sang juara Piala Asia 3 kali, tidak memberikan kesempatan untuk sang lawan berkembang. Menit kedua, Team Melli sudah unggul. Kerjasama Mehdi Ghayedi dan Saman Ghoddos dituntaskan oleh Karim Ansarifard dengan tembakan ke sudut bawah gawang Palestina.

Berselang 10 menit, skor melebar. Tendangan bebas cantik Ghoddos tiba pada Shojae Khalilzadeh, yang menuntaskannya dengan tak kalah apik menaklukkan kiper Rami Hamada. Iran terus mendominasi permainan, dan memastikan selisih 3 gol pada menit 38 lewat aksi Ghayedi menyambut umpan Alireza Jahanbakhsh.

Memang ada gol balasan Palestina pada ujung babak pertama, lewat tandukan Tamer Seyam. Namun, Iran tidak melakukan kesalahan lain di babak berikutnya. Skor akhir tetap selisih 3 gol, berkat aksi penyerang AS Roma, Sardar Azmoun (55'), hanya 10 menit setelah ia masuk di babak kedua.

Dalam 3 pertandingan Piala Asia 2024 sepanjang Minggu (14/1) hingga Senin (15/1) dini hari, tercipta total 15 gol. Ini sekaligus membalikkan situasi terdahulu, ketika hanya tercipta total 5 gol dalam 4 laga awal AFC Asian Cup. Kini, turnamen yang diselenggarakan di Qatar tersebut memiliki rata-rata 2,86 gol per laga.

Hasil Piala Asia 2024 Tadi Malam

Berikut ini hasil pertandingan Piala Asia 2024 tadi malam hingga Senin (15/1/2024) dini hari.

Minggu, 14 Januari 2024

Grup D

Jepang vs Vietnam Skor 4-2

Pencetak Gol: Takumi Minamino 11' dan 45', Keito Nakamura 45+5', Ayase Ueda 85'/ Nguyen Dinh Bac 16', Pham Tuan Hai 33'

Senin, 15 Januari 2024

Grup C

Uni Emirat Arab vs Hong Kong 3-1

Pencetak Gol: Sultan Adil 34' penalti Zayed Sultan 53', Yahya Al Ghassani 90+6' penalti/ Chan Siu Kwan 49'

Iran vs Palestina Skor 4-1

Pencetak Gol: Karim Ansarifard 2', Shojae Khalilzadeh 12', Mehdi Ghayedi 38', Sardar Azmoun 55'/ Tamer Seya 45+6'

Klasemen Piala Asia 2024 Terbaru Hari Ini

Berikut klasemen Piala Asia 2024 terbaru hingga hari ini Senin (15/1/2024) dini hari.

Grup A

No.TimMMSKSGPoin
1Qatar1100+33
2China101001
3Tajikistan101001
4Lebanon1001−30

Grup B

No.TimMMSKSGPoin
1Australia1100+23
2Uzbekistan101001
3Suriah101001
4India1001−20

Grup C

No.TimMMSKSGPoin
1Iran1100+33
2UEA1100+23
3Hong Kong1001−20
4Palestina1001−30

Grup D

No.TimMMSKSGPoin
1Jepang1100+23
2Indonesia000000
3Irak000000
4Vietnam1001−20

Top Skor Piala Asia 2024 Terbaru Hari Ini

Berikut ini daftar pencetak gol Piala Asia 2024 terbaru hingga Minggu (14/1/2024).

2 Gol

Akram Afif (Qatar)

Takumi Minamino (Jepang)

1 Gol

Almoez Ali (Qatar)

Jackson Irvine (Australia)

Jordan Bos (Australia)

Keito Nakamura (Jepang)

Ayase Ueda (Jepang)

Tamer Seyam (Palestina)

Qatar Almoez Ali

Sultan Adil (UEA)

Yahya Al-Ghassani (UEA)

Zayed Sultan (UEA)

Nguyễn Đình Bắc (Vietnam)

Phạm Tuấn Hải (Vietnam)

Jadwal Piala Asia 2024 Terbaru Hari Ini

Berikut jadwal Piala Asia 2024 hari ini, Senin (15/2024) hingga Selasa (16/1) dini hari dan stasiun televisi yang menayangkan.

Senin, 15 Januari 2024

GRUP E

Pukul 18.30 WIB: Korsel vs Bahrain, live iNews TV dan Soccer Channel

GRUP D

Pukul 21.30 WIB: Timnas Indonesia vs Irak, live iNews TV dan Soccer Channel

Selasa, 16 Januari 2024

GRUP E

Pukul 00.30 WIB: Malaysia vs Yordania, live iNews TV dan Soccer Channel

Baca juga artikel terkait PIALA ASIA 2024 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya