tirto.id - Babak pertama pertandingan Persikabo vs Persija dalam lanjutan Piala Indonesia 2018 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis (9/8/2018) berkesudahan dengan skor 0-1. Gol tunggal Persija Jakarta pada paruh waktu lahir lewat kaki Renan Silva.
Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco memainkan sejumlah pemain pelapis pada pertandingan ini. Teco menerapkan skema 4-3-3. Di lini depan, Osas Saha jadi ujung tombak, ditopang Bambang Pamungkas dan Rudi Widodo.
Rekrutan anyar Persija di bursa transfer paruh musim, Renan Silva menempati lini tengah bersama Novri Setiawan dan Yan Pietr Nasadit. Di pos penjaga gawang, Teco memberikan kesempatan bagi Daryono untuk mendapat menit bermain tambahan.
Belum genap tiga menit laga berlangsung, Persija mendulang peluang pertamanya. Striker Bambang Pamungkas yang jarang mendapat menit bermain di Liga 1 musim ini seolah ingin menunjukkan kapasitasnya sebagai penyerang mumpuni. Dari depan kotak penalti, pemain yang akrab disapa Bepe itu melepaskan tendangan voli. Beruntung bagi Persikabo karena bola hasil sepakan Bepe melambung saja di atas gawang.
Persikabo melakukan kesalahan fatal. Berniat menghalau sebuah umpan, Eka Galih justru melakukan handsball di kotak terlarang. Wasit pun tak ragu menghadiahkan tendangan penalti untuk Persebaya.
Renan Silva yang tampil sebagai eksekutor tendangan penalti pada menit ketujuh menjalankan tugasnya dengan baik. Pemain yang melakoni debutnya di laga Liga 1 kontra Arema FC itu membidikkan bola ke sudut kanan bawah. Bola mengecoh kiper Faisal yang justru bergerak ke arah sebaliknya dan skor pun menjadi 0-1.
Usai terjadinya gol tersebut, pertandingan berlangsung degan tensi lebih tinggi. Kapten Persikabo, Dian Irawan sempat diganjar wasit dengan kartu kuning lantaran melakukan tekel keras terhadap Anan Lestaluhu.
Di menit ke-21 giliran Persija yang dihukum kartu kuning. Dalam sebuah duel individu, Novri Setiawan dianggap dengan sengaja menendang perut pemain Persikabo. Ia lantas mendapat kartu kuning pertamanya di ajang Piala Indonesia 2018.
Kurang dinginnya para penggawa Macan Kemayoran dalam situasi duel individu kembali menghadirkan pelanggaran keras yang tidak perlu. Kali ini giliran Yan Pietr Nasadit yang diganjar kartu karena melakukan aksi tak terpuji terhadap pemain Persikabo.
Di menit ke-38, striker Osas Saha juga melakukan aksi yang tidak perlu. Ia menjatuhkan pemain Persikabo dalam sebuah duel di lapangan tengah. Hasilnya, wasit tak ragu memberikan kartu kuning untuk striker yang direkrut untuk menggantikan posisi Addison Alves tersebut.
Pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan para pemain Persija membuat pertandingan lebih sering mengalami jeda, sehingga peluang-peluang minim tercipta. Hal ini sesungguhnya patut disayangkan karena terbukti hingga menit ke-36 Macan Kemayoran menguasai 65 persen penguasaan bola.
Tak ada gol lain di sisa waktu babak pertama. Skor 0-1 bertahan hingga turun minum.
Susunan Pemain Persikabo vs Persija
Persikabo Bogor: Faisal, Fajar, Laksito, Nazar, Arjun, Dian Irawan, Ferizal, Sutan Ziran, Adnan, Eka, Rendi Lesmana.
Persija Jakarta: Daryono, Anan Mirgaf Lestaluhu, Gunawan Dwi Cahyo, Vava Yagalo, Asri Akbar, Novri Setiawan, Renan Da Silva, Yan Pieter Nasadit, Bambang Pamungkas, Osas Saha, Rudi Widodo.
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan