Menuju konten utama

Hasil Persib vs Persipura di GoJek Liga 1 Skor Akhir 2-0

Pertandingan GoJek Liga 1 antara Persib vs Persipura berakhir dengan skor 2-0.

Hasil Persib vs Persipura di GoJek Liga 1 Skor Akhir 2-0
Pemain Persib Bandung, Ezechiel N'Douassel melakukan seleberasi seusai mencetak gol ke gawang Borneo FC dalamlaga GoJek Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (21/4/2018). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

tirto.id - Pertandingan Persib vs Persipura dalam lanjutan GoJek Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (12/5/2018) berakhir dengan skor 2-0. Dua gol kemenangan Persib masing-masing dicetak Ezechiel N'Douassel dan Jonathan Bauman.

Persib Bandung mendapat peluang saat laga baru berumur lima menit. Ghozali Siregar melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti. Bola yang meuncur akurat tak berujung gol karena dapat ditepis Dede Sulaiman.

Semenit kemudian giliran Jonathan Bauman yang mendulang peluang. Menerima umpan sepak pojok In-kyun Oh, Bauman lantas melepaskan sepakan keras. Beruntung bagi tim tamu karena bola melebar di kiri gawang.

Persipura Jayapura merespons lewat upaya Hilton Moreira di menit ke-24. Ia melepaskan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti, tetapi hasilnya melambung tipis di atas gawang.

Momentum untuk Persib hadir pada menit ke-27. Pergerakan Ezechiel N'Douassel di sektor kiri kotak penalti memaksa Yohanis Tjoe melakukan pelanggaran di kotak penalti. Wasit pun tak segan memberikan hadiah penalti untuk Maung Bandung.

Ezechiel yang mengeksekusi sendiri penalti tersebut berhasil menjalankan tugasnya. Dengan tenang, ia mengincar sudut kiri bawah gawang dengan sepakan terukur yang menjadikan skor 1-0.

Persib hampir menggandakan skor pada menit ke-40. Bola lambung ke kotak penalti diteruskan Ezechiel dengan umpan sundulan pendek ke mulut gawang. Lepas dari penjagaan, Jonathan Bauman yang tinggal berhadapan dengan Dede Sulaiman gagal menuntaskan umpan Ezechiel dengan baik. Bola hasil sepakan akhir Bauman sekadar melambung di atas gawang.

Di sisa lima menit waktu babak pertama dan dua menit injury time, tak ada gol tambahan tercipta. Skor 1-0 pun bertahan hingga turun minum.

Persib melanjutkan dominasi di awal paruh kedua. Pada menit ke-51, Ezechiel hampir saja mencetak gol keduanya. Ia menuntaskan umpan tarik kiriman Jonathan Bauman dengan tendangan yang masih kelewat pelan. Bola dengan mudah dapat diamankan Dede Sulaiman.

Peluang kembali didapat Bauman 10 menit kemudian. Kali ini ia mengeksekusi tendangan bebas, namun bola melambung kelewat tinggi di atas gawang.

Bauman lantas menebus segala kegagalannya lewat gol pada menit ke-65. Berawal dari bola muntah hasil tekanan Ezechiel yang dapat dihalau Maiga, Bauman menyambarnya dengan sepakan kaki kiri dari sektor kanan kotak penalti. Bola meluncur ke sudut kiri bawah gawang dan mengubah skor menjadi 2-0.

Persipura mencoba membalas di menit ke-74. Maiga menuntaskan sebuah umpan sepak pojok dengan tandukan kepalanya, tetapi hasilnya bola tak mengarah ke sasaran.

Jual beli serangan terus terjadi, namun tak membuahkan gol tambahan. Skor 2-0 untuk kemenangan Persib pun bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga.

Susunan pemain Persib vs Persipura

Persib Bandung: Muhammad Natshir; Supardi Nasir, Bojan Malisic, Victor Igbonefo, Ardi Idrus; Febri Haryadi, Dedi Hartono, In-kyun Oh, Ghozali Siregar; Jonathan Bauman, Ezechiel N'Douassel.

Cadangan: Made Wirawan, Indra, Tony Sucipto, Eka Ramdani, Hariono, Atep Rizal, Airlangga Sucipto.

Persipura Jayapura: Dede Sulaiman; Yohanis Tjoe, Boas Atururi, Abdoulaye Youssouf Maiga, Tinus Pae; Prisca Womsiwor, Ian Kabes, Muhammad Tahir; Boaz Solossa, Hilton Moreira, Marcel Sacramento.

Cadangan: Fitrul Dwi Rustapa, Andri Ibo, Elisa Yahya Basna, Komboy, Immanuel Wanggai, Rivaldo Albert Ferre, Wanma.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan