Menuju konten utama

Hasil Napoli vs Inter Milan: Skor 4-1, Nerrazurri Turun ke Posisi 4

Hasil antara Napoli vs Inter Milan dalam lanjutan Liga Italia 2018/2019 pekan 37 yang digelar di Stadion San Paolo, Minggu (20/5/2019) waktu Indonesia berakhir dengan skor 4-1.

Hasil Napoli vs Inter Milan: Skor 4-1, Nerrazurri Turun ke Posisi 4
Para pemain Inter bereaksi di akhir Liga Champions, pertandingan sepak bola Grup B antara Inter Milan dan PSV Eindhoven, di stadion San Siro, Italia, Selasa (11/12/2018). AP Photo/Luca Bruno

tirto.id - Laga Napoli vs Inter Milan dalam lanjutan Liga Italia 2018/2019 pekan 37 yang digelar di Stadion San Paolo, Minggu (20/5/2019) waktu Indonesia berakhir dengan skor 4-1. Dua gol dari Fabian Ruiz, serta masing-masing satu gol dari Zielinski dan Dries Mertens hanya mampu dibalas sebiji gol oleh Mauro Icardi.

Kemenangan ini tidak berpengaruh pada posisi Napoli di klasemen yang dipastikan berada di peringkat dua. Sementara bagi Inter Milan, persaingan menuju zona Liga Champions semakin sengit lantaran di partai lainnya Atalanta sukses menahan imbang Juventus.

Kendati telah dipastikan lolos ke Liga Champions musim depan, Napoli tetap tampil “serius” dengan melakukan serangan-serangan membahayakan ke jantung pertahanan Inter Milan yang dikomandoi oleh Miranda di lini pertahanan.

Laga berjalan 16 menit, gelandang asal Polandia, Piotr Zielinski membawa Partenopei unggul usai memanfaatkan umpan Fabian Ruiz. Sepakan kerasnya ke pojok kanan atas tak bisa dihalau Samir Handanovic. Skor 1-0.

Nerrazurri bereaksi pada menit 36 lewat peluang yang didapat Ivan Perisik. Sayang, meski mengarah ke gawang, sepakannya masih bisa dihadang oleh kaki Orestis Karnezis. Skor 1-0 pun bertahan hingga turun minum.

Keputusan Carlo Ancelotti untuk memasang Dries Mertens membuahkan hasil. Pada menit 61, pemain berkebangsaan Belgia tersebut membuat Napoli menjauh. Menerima umpan Jose Callejon, Mertens berhasil mendahului Joao Miranda untuk menyundul bola dan kembali menggetarkan jala Handanovic. Skor 2-0.

Inter Milan kembali mendapatkan peluang emas pada menit 68. Kali ini, Lautaro Martinez melepaskan tendangan placing ke sisi kiri atas gawang Napoli. Karnezis sudah dalam posisi yang tidak menguntungkan, namun Kalidou Koulibaly masih dapat menghalau bola sehingga hanya menghasilkan tendangan penjuru.

Alih-alih menyamakan kedudukan, Inter Milan justru kembali kebobolan untuk ketiga kalinya. Tiga menit setelah peluang tim tamu, Fabian Ruiz sukses mencatatkan gol keempatnya bagi Napoli musim ini setelah meneruskan umpan matang Kevin Malcuit. Skor 3-0.

Dalam kurun waktu lima belas menit terakhir, dua gol kembali tercipta. Fabian Ruiz menorehkan brace dalam laga ini setelah kembali mencetak gol pada menit 78. Namun, tiga menit berselang, Inter Milan mampu memperkecil ketertinggalan melalui gol Mauro Icardi lewat tendangan penalti.

Skor 4-1 pun menjadi hasil kedua tim. Dengan kemenangan ini, Napoli seolah membalas kekalahan yang diterimanya pada putaran pertama kala dihempaskan di Giuseppe Meazza.

Susunan Pemain

Napoli: Orestis Karnezis; Kevin Malcuit, Raul Albiol, Kalidou Koulibaly, Faouzi Ghoulam; Jose Maria Callejon, Allan, Fabian Ruiz, Piotr Zielinski; Arkadiusz Milik, Dries Mertens.

Cadangan: Alex Meret, Mario Rui, Sebastiano Luperto, Nikola Maksimovic, Elseid Hysaj, Simone Verdi, Lorenzo Insigne, Amin Younes.

Inter Milan: Samir Handanovic; Danilo D’Ambrosio, Miranda, Milan Skriniar, Kwadwo Asamoah; Roberto Gagliardini, Marcelo Brozovic; Matteo Politano, Radja Nainggolan, Ivan Perisic; Lautaro Martinez.

Cadangan: Matias Vecino, Andrea Ranocchia, Daniele Padelli, Mauro Icardi, Keita Bale Diao, Antonio Candreva, Cedric Soares, Joao Mario, Dalbert, Borja Valero.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus