Menuju konten utama

Hasil Liverpool vs Everton di FA CUP Skor Akhir 2-1

Pertandingan FA Cup antara Liverpool vs Everton berakhir dengan skor 2-1.

Hasil Liverpool vs Everton di FA CUP Skor Akhir 2-1
Pemain Liverpool Emre Can merayakan gol pertama mereka dengan rekan setimnya. Reuters / Carl Recine

tirto.id - Liverpool sukses menaklukkan Everton 2-1 pada laga putaran ketiga FA Cup di Stadion Anfield, Sabtu (6/1/2018) dini hari. Dua gol The Reds dicetak James Milner dan rekrutan anyar Virgil van Dijk, sementara gol Everton disumbang Gylfi Sigurdsson.

Pada menit ke-12 Liverpool mendapat peluang. Emre Can melepaskan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti, namun hasilnya masih terlampau tinggi dari gawang. Dua menit berselang Sadio Mane mendapat peluang serupa namun tak mengarah ke sasaran.

Pada menit ke-25, James Milner membalas lewat sepakan kaki kanan dari sektor kiri kotak penalti. Bola melebar dari gawang dan hanya menghasilkan tendangan gawang untuk lawan.

The Reds mendapat momentum ketika wasit memberikan hadiah penalti usai Mason Holgate menjatuhkan Adam Lallana di kotak terlarang. Tampil sebagai eksekutor tendangan, James Milner sukses mencatatkan namanya di menit ke-35. Sepakannya ke arah tengah mengecoh penjaga gawang dan mengubah skor menjadi 1-0.

Gol tersebut menjadi satu-satunya yang tercipta di babak pertama. Skor sementara 1-0 bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, tepatnya menit ke-66, Dominic Calvert-Lewin hampir menyamakan kedudukan. Umpan silang Jonjoe Kenny dilanjutkannya dengan sundulan, tetapi bola sekadar melebar di kiri gawang.

Everton akhirnya sukses menyamakan kedudukan satu menit kemudian. Usai menerima umpan fast break Phil Jagielka, Gylfi Sigurdsson melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Bola mengarah ke sudut kanan bawah gawang dan menggetarkan jala Liverpool. Skor 1-1.

Liverpool merespons pada menit ke-81. Berawal dari bola mati, Roberto Firimino yang mendapatkan bola di sektor kiri kotak penalti gagal mencetak gol. Tendangan kaki kanannya melebar di kanan gawang.

The Reds akhirnya kembali unggul enam menit jelang waktu normal babak kedua usai. Dari situasi sepak pojok, Alex Oxlade-Chamberlain melepaskan umpan yang dilanjutkan sundulan Virgil van Dijk. Bola hasil sundulan bek anyar Liverpool itu meluncur ke sudut kiri bawah gawang dan menjadikan skor 2-1.

Tak ada gol tambahan hingga laga usai. Skor 22-1 bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Baca juga artikel terkait FA CUP atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan