Menuju konten utama
BWF World Championships 2019

Hasil Lengkap Wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia 2019 Hari Ketiga

Hasil 32 besar BWF World Championships 2019: Marcus/Kevin tersingkir, sedangkan Greysia/Apriyani, Praveen/Melati, hingga Ahsan/Hendra lolos.

Hasil Lengkap Wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia 2019 Hari Ketiga
Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan (atas) dan Melati Daeva Oktavianti berusaha mengembalikan kok ke ganda campuran Ceko Jakub Bitman dan Alzbeta Basova pada babak kedua Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Rabu (21/8/2019). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak/pras.

tirto.id - Lima wakil Merah Putih meraih hasil positif pada hari ketiga Kejuaraan Dunia BWF 2019, di St. Jakobshalle Basel, Swiss, Rabu (21/8/2019). Mereka berhasil merebut tiket lolos ke babak 16 besar.

Dari empat wakil ganda putra yang berlaga, dua di antaranya melangkah ke fase selanjutnya. Pasangan senior yang menjadi unggulan ke-4, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mengemas kemenangan straight game atas pasangan Belanda, Jelle Maas/Robin Tabeling.

Jalan terjal mesti dilalui ganda putra unggulan ke-7, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat menghadapi wakil Inggris, Marcus Ellis/Chris Langridge. Fajar/Rian yang juga peraih medali perak Asian Games 2018 tersebut dipaksa bermain rubber game untuk merebut satu tempat di 16 besar.

Hasil buruk justru menimpa unggulan pertama Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Ganda putra peringkat 1 dunia itu terpaksa menyerah di hadapan wakil Korea Selatan, Choi Solgyu/Seo Seung Jae lewat duel rubber game yang berjalan ketat.

“Mereka bermain bagus sekali, nggak gampang mati sendiri. Dan kami banyak melakukan kesalahan sendiri. Di poin-poin akhir kami kurang tenang dan banyak melakukan kesalahan sendiri,” ujar Kevin Sanjaya selepas laga, dikutip dari laman PBSI, Rabu (21/8).

Sementara itu, ganda putra non-unggulan, Berry Angriawan/Hardianto tak mampu membendung laju pasangan Cina unggulan ke-10, He Ji Ting/Tan Qiang.

Dari sektor tunggal putri, Fitriani yang berstatus non-unggulan juga tak sanggup mengimbangi kehebatan unggulan ke-2 asal Taiwan, Tai Tzu Ying. Fitriani takluk dua set langsung usai berduel selama 33 menit.

Catatan bagus justru dibukukan oleh sektor ganda putri. Dari dua pasang wakil yang berlaga Rabu (21/8), seluruhnya memetik hasil positif. Pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu menyingkirkan wakil Rusia. Di sisi lain, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta mendepak ganda Ukraina.

Kemenangan juga ditorehkan oleh ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Duet unggulan ke-6 tersebut sanggup melewati hadangan ganda Republik Ceko, Jakub Bitman/Alzbeta Basova.

Berikut hasil lengkap wakil Indonesia pada hari ketiga Kejuaraan Dunia BWF 2019, Rabu (21/8).

[Tunggal Putri] Fitriani vs Tai Tzu Ying (Taiwan) / 15-21, 14-21

[Ganda Putra] Berry Angriawan/Hardianto vs He Ji Ting/Tan Qiang (Cina) / 16-21, 20-22

[Ganda Putra] Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Marcus Ellis/Chris Langridge (Inggris) / 14-21, 21-18, 21-14

[Ganda Putra] Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Choi Solgyu/Seo Seung Jae (Korea Selatan) / 21-16, 14-21, 21-23

[Ganda Putra] Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Jelle Maas/Robin Tabeling (Belanda) / 21-13, 21-12

[Ganda Putri] Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta vs Maryna Ilyinskaya/Yelyzaveta Zharka (Ukraina) / 21-9, 21-11

[Ganda Putri] Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Anastasiia Akchurina/Olga Morozova (Rusia) / 21-13, 21-12

[Ganda Campuran] Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Jakub Bitman/Alzbeta Basova (Republik Ceko) / 21-16, 21-11

Baca juga artikel terkait BWF WORLD CHAMPIONSHIPS 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus