Menuju konten utama

Hasil Lengkap Final Macau Open 2019: Cina & Thailand Rebut 2 Gelar

Thailand dan Cina merebut dua gelar juara di Macau Open 2019, sementara Kanada merengkuh satu gelar.

Hasil Lengkap Final Macau Open 2019: Cina & Thailand Rebut 2 Gelar
Logo Macau Open. foto/https://macauopenbadminton.com/

tirto.id - Kontingen Cina dan Thailand masing-masing merebut dua gelar juara di ajang Macau Open 2019. Cina menjadi jawara di sektor ganda putra dan ganda putri, sementara Thailand muncul sebagai kampiun di nomor tunggal putra dan ganda campuran.

Dari laga final yang dihelat di Tap Seac Multisport Pavilion Macau, Cina hari ini, Minggu (3/11/2019), kontingen Kanada juga berhasil membawa pulang satu gelar tersisa, yakni di sektor nomor tunggal putri.

Ganda campuran unggulan-1 Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai menyumbang gelar pertama bagi Thailand. Dechapol/Sapsiree mampu tampil solid saat turun di partai pembuka melawan pasangan Taiwan, Wang Chi-Lin/Cheng Chi Ya. Pasangan peringkat-4 dunia itu menang straight game hanya dalam waktu 31 menit saja.

Sementara pada partai ke-4 tunggal putra Thailand, Sitthikom Thammasin di luar dugaan berhasil menumbangkan unggulan-1 asal Cina, Shi Yu Qi. Thammasin sempat kehilangan set pertama, namun ia mampu bangkit dengan merebut dua gim tersisa untuk mencetak kemenangan rubber game.

Ganda putri unggulan-1 Du Yue/Li Yin Hui menjadi wakil Cina pertama yang memastikan gelar juara. Bertarung di partai ke-3 melawan unggulan-2 asal Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai, ganda putri Cina menang rubber game dalam waktu 73 menit.

Sedangkan gelar kedua skuad Cina disumbangkan oleh ganda putra Li Jun Hui/Liu Yu Chen. Pasangan peraih gelar Juara Dunia 2018 tersebut sukses memenangi laga bertajuk all Chinese final melawan rekan mereka sendiri, Huang Kai Xiang/Liu Cheng. Li/Liu unggul lewat pertarungan rubber game dalam tempo 56 menit.

Kontingen Negeri Tirai Bambu sebenarnya juga memiliki potensi untuk menambah gelar dari sektor tunggal putri. Namun di final pemain unggulan-3 Han Yue tak sanggup berbuat banyak saat menghadapi sang juara bertahan asal Kanada, Michelle Li. Han Yue kalah dua set langsung dengan skor 18-21 dan 8-21.

Di lain pihak, kontingen Indonesia mesti pulang dengan tangan hampa dari turnamen berhadiah total 150.000 dollar AS tersebut. Langkah terjauh wakil Merah Putih di kejuaraan ini dibukukan oleh ganda putri Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta yang terhenti di semifinal. Adapun pada tahun lalu, skuad Indonesia juga gagal merebut gelar di ajang Macau Open.

Berikut hasil lengkap final Macau Open 2019, Minggu (3/11):

  • [Ganda Campuran] Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Wang Chi-Lin/Cheng Chi Ya (Taiwan) / 21-11, 21-8
  • [Tunggal Putri] Michelle Li (Kanada) vs Han Yue (Cina) / 21-18, 21-8
  • [Ganda Putri] Du Yue/Li Yin Hui (Cina) vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) / 21-16, 10-21, 21-12
  • [Tunggal Putra] Shi Yu Qi (Cina) vs Sitthikom Thammasin (Thailand) / 21-12, 14-21, 7-21
  • [Ganda Putra] Li Jun Hui/Liu Yu Chen (Cina) vs Huang Kai Xiang/Liu Cheng (Cina) / 21-8, 18-21, 22-20

Baca juga artikel terkait MACAU OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Hendi Abdurahman