Menuju konten utama
Piala Dunia 2018

Hasil Korea Selatan vs Jerman Skor Babak Pertama 0-0

Hasil pertandingan Piala Dunia 2018 antara Korea Selatan vs Jerman berkesudahan imbang tanpa gol di paruh pertama.

Hasil Korea Selatan vs Jerman Skor Babak Pertama 0-0
Sami Khedira berduel dengan Lee Jae-sung pada pertandingan Grup F antara Timnas Korea Selatan vs Timnas Jerman di Kazan Stadium, Kazan, Rusia, Rabu (27/06/2018). AP Photo/Sergei Grits

tirto.id - Skor babak pertama Korea Selatan vs Jerman dalam hasil Piala Dunia 2018 Grup F berkesudahan 0-0. Berlangsung di Kazan Arena, Rusia pada Rabu (27/6/2018) malam, kedua kesebelasan masih kesulitan memecah kebuntuan kendati tercipta sejumlah peluang.

Jerman dan Korea Selatan masih bermain hati-hati pada sepanjang 10 menit pertama. Tercatat hanya terjadi satu tembakan ke gawang yang diciptakan oleh Marco Reus pada menit ke-5. Sayangnya, tembakan pemain Borussia Dortmund itu hanya menyamping ke sudut kanan gawang Cho Hyun-Woo.

Peluang pertama Korea Selatan terjadi pada menit ke-18 melalui kaki kanan Jung Woo-Young. Dari luar kotak penalti, gelandang yang merumput di Liga Jepang bersama Vissel Kobe itu melepas tendangan keras yang tak mampu diamankan sempurna Manuel Neuer. Bola sempat memantul dan nyaris disambar Son Heung-Min sebelum dihalau oleh kiper asal Bayern Munchen itu.

Momen mendebarkan bagi Jerman kembali terjadi pada menit ke-24. Kali ini giliran Son Heung-Min yang ciptakan peluang. Kendati mampu menembak dari jarak dekat di dalam kotak penalti, penyerang sayap Tottenham Hotspur itu masih gagal membuat Korea Selatan unggul usai bola hanya menyamping di sisi kanan gawang.

Hingga menit ke-30, Korea Selatan telah menghasilkan empat tembakan dengan dua ke arah gawang, sedangkan tiga untuk Jerman dengan satu ke arah gawang. Kendati kalah soal tembakan, tim Panser unggul dalam penguasaan bola, yakni 78% berbanding 22%.

Pada menit ke-38 terjadi kemelut di depan gawang Cho Hyun-Woo. Kendati dikelilingi oleh pemain lawan, bek Bayern Munchen, Mats Hummels masih mampu melepaskan tembakan. Sayangnya, bola meluncur pelan dan mudah diantisipasi oleh Hyun-Woo.

Hingga tiga menit tambahan waktu yang diberikan oleh Mark Geiger selesai, kedudukan tidak berubah. Hasil Korea Selatan vs Jerman skor sementara 0-0 usai wasit asal Amerika Serikat itu meniup peluit panjang berakhirnya babak pertama.

Berikut susunan pemain Korea Selatan vs Jerman dalam laga lanjutan Grup F Piala Dunia 2018 yang berkesudahan imbang tanpa gol sebelum turun minum.

Korea Selatan (4-4-2)

Cho Hyun-Woo (GK); Kim Young-Gwon, Yun Young-Sun, Hong Chul, Lee Yong; Jang Hyun-Soo Koo Ja-Cheol, Jung Woo-Young, Moon Seon-Min; Lee Jae-Sung II, Son Heung-Min.

Jerman (4-2-3-1)

Manuel Neuer (GK); Jonas Hector, Mats Hummels, Sami Khedira, Toni Kroos; Timo Werner, Leon Goretzka; Mesut Ozil, Marco Reus, Niklas Sule; Joshua Kimmich.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis