Menuju konten utama

Hasil Korea Open 2019: Momota vs Chou Tien di Final Tunggal Putra

Hasil semifinal Korea Open 2019: duel Kento Momota vs Chou Tien Chen terjadi di laga puncak tunggal putra, usai mereka melewati lawan masing-masing di 4 besar.

Hasil Korea Open 2019: Momota vs Chou Tien di Final Tunggal Putra
Pebulu tangkis Jepang Kento Momota berusaha mengembalikan kok ke pebulu tangkis putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting pada pertandingan perempat final Daihatsu Indonesia Masters 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (25/1/2019). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

tirto.id - Final ideal tercipta di sektor tunggal putra Korea Open 2019 yang menyajikan duel Kento Momota (unggulan 1) vs Chou Tien Chen (unggulan 2) pada Minggu (29/9/2019) besok. Sebelumnya, mereka sukses mengandaskan lawan masing-masing pada babak semifinal, Sabtu (28/9) petang.

Berlangsung di Incheon Airport Skydome, Korea Selatan, Chou Tien Chen lebih dulu kantongi tiket laga puncak usai mengatasi perlawanan sesama tunggal putra asal Taiwan, Wang Tsu Wei, melalui pertarungan sengit rubber game.

Tampil buruk pada gim pertama, Chou Tien Chen berhasil merebut gim kedua.

Tertinggal 6-11 saat interval, tunggal putra peringkat 2 dunia itu kalah dengan selisih angka cukup jauh, 12-21 pada akhir gim pertama.

Chou Tien Chen unggul cepat 11-5 saat paruh permainan kedua, sebelum memastikan laga dilanjutkan rubber game, usai merebut kemenangan 21-13 di set kedua.

Performa impresif masih mampu diperlihatkan pemain 29 tahun itu di gim penentuan. Ia unggul 11-8 saat jeda, dan berhasil menyudahi pertarungan dengan skor akhir 21-11.

Laga rubber game 12-21, 21-13, dan 21-11, berakhir dalam tempo 64 menit.

Di lain pihak, pertarungan lebih mulus berhasil dilakoni oleh wakil Jepang, Kento Momota. Tunggal putra peringkat 1 dunia itu mampu melewati hadangan wakil India, Parupalli Kashyap, dua set langsung.

Momota tak membiarkan rivalnya mengembangkan permainan. Mengendalikan penuh, pemegang gelar juara dunia dalam dua tahun terakhir itu unggul 11-7 saat interval gim pertama. Set pembuka berhasil dikunci Momota dengan skor 21-13.

Situasi permainan masih berjalan seperti gim kedua. Momota juga unggul 11-7 saat interval. Namun kali ini wakil India sempat memberikan perlawanan sengit saat berhasil menyamakan kedudukan 12-12. Tetapi momentum kembali didapat oleh wakil Jepang, untuk mengakhiri pertandingan dengan skor 21-15.

Duel straight game dengan skor 21-13 dan 21-15, selesai dalam waktu 40 menit.

Kento Momota dan Chou Tien Chen sejauh ini telah bertemu sebanyak 11 kali. Dari rangkaian laga tersebut, Momota tercatat unggul 9-2 dalam head-to-head melawan Chou Tien Chen.

Adapun dominasi Momota atas Chou Tien Chen bisa dilihat dari 5 pertemuan terakhir mereka, yang selalu berhasil dimenangkan oleh wakil Jepang itu.

Baca juga artikel terkait KOREA OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Ibnu Azis