Menuju konten utama

Hasil Kapolri Cup 2023 & Daftar Tim Lolos Semifinal Putra-Putri

Hasil voli Kapolri Cup 2023 dan update klasemen akhir 8 besar. Cek daftar tim lolos semifinal Kapolri Cup 2023 Putra dan Putri yang main 30-31 Agustus.

Hasil Kapolri Cup 2023 & Daftar Tim Lolos Semifinal Putra-Putri
Hasil voli Kapolri Cup 2023 dan update klasemen akhir 8 besar. Cek daftar tim lolos semifinal Kapolri Cup 2023 Putra dan Putri. Ilustrasi voli. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Hasil Kapolri Cup 2023 pada Selasa (29/8/2023) yang melibatkan laga terakhir babak 8 besar memastikan siapa saja tim putra dan putri yang lolos ke semifinal. Sumatera Selatan (Sumsel) menyegel salah satu tiket semifinal usai mengalahkan DKI Jakarta dengan skor tipis 2-3.

Daftar tim yang lolos ke semifinal Kapolri Cup 2023 dari kategori putra adalah Kalimantan Barat, Bali, Jawa Timur, dan Sumatera Selatan. Sementara, peserta semifinal kategori putri terdiri dari Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Jawa Timur, dan Sulawesi Tenggara.

Munculnya daftar tim lolos ke semifinal Kapolri Cup 2023 menandai berakhirnya babak 8 besar turnamen. Tak seperti fase sebelumnya yang masih menggunakan sistem round-robin, semifinal Kapolri Cup 2023 bakal memakai sistem gugur.

Artinya, tim voli yang kalah di laga semifinal gagal melaju ke partai final Kapolri Cup 2023 yang berlangsung pada Sabtu, 2 September 2023 mendatang. Mereka hanya berhak memainkan pertandingan perebutan tempat ketiga pada Jumat, 1 September 2023.

Hasil Voli Kapolri Cup 2023 Putra & Putri Babak 8 Besar

Laga sengit terjadi dalam lanjutan 8 besar Kapolri Cup 2023 hari terakhir. Bentrok tim voli putra DKI Jakarta dan Sumatera Selatan menciptakan skor 2-3. Sumsel berhak mengklaim 2 poin, sedangkan DKI memperoleh 1 poin.

Sumsel sejatinya bisa mengunci kemenangan lebih awal. Pada 2 set pertama, mereka sudah menang 25-21 dan 25-23. Namun, DKI Jakarta rupanya bangkit. Set ketiga dan keempat menjadi milik DKI Jakarta. Akhirnya, kontrol kembali dipegang Sumsel dengan memenangi set ke-5 atau penentuan via skor 15-12.

Meski gagal meraup 3 poin penuh, kemenangan di partai terakhir cukup untuk membawa Sumsel finis sebagai runner-up Pool B. Sumsel mengemas 5 poin, unggul satu angka di atas DKI Jakarta. Mereka menemani Jawa Timur yang menyegel puncak tabel Pool B dengan raihan sempurna 9 poin.

Jejak Sumsel jelas tak bisa diikuti DKI Jakarta dan Nusa Tenggara Barat. Keduanya hanya menempati 2 posisi terbawah Pool B. DKI cuma meraup 4 poin, sedangkan NTB tidak mendulang poin sama sekali.

Beralih ke sektor putri, jalan mulus telah dilalui Sulawesi Tengah dalam laga pemungkas Pool X. Sulteng berhasil mencatatkan kemenangan atas DIY via kedudukan 3-0. Sulteng cenderung mulus mendapatkan angka dari setiap set.

Perlawanan DIY hanya terlihat di set kedua. DIY sempat memaksa Sulteng berada dalam situasi deuce, sebelum kalah dalam kedudukan 24-26. Selebihnya, DIY tumbang dengan selisih yang cukup jauh di set 1 dan 3, yaitu 17-25 dan 18-25.

Pertandingan Sulteng vs DIY tak berpengaruh apa pun pada persaingan di Pool X. Kedua tim voli putri itu gagal menyentuh 2 posisi teratas Pool X. Dengan koleksi 4 poin, Sulteng masih terpaut 2 angka dari Kalimantan Timur yang jadi runner-up. Sementara itu, DIY harus menutup rapat-rapat peluang ke semifinal karena belum menciptakan 1 poin pun.

Rangkaian laga Kapolri Cup babak 8 besar pada Selasa (29/8) dipungkasi dengan bentrok tim voli putra Kalimantan Barat vs Jawa Tengah. Hasilnya, Kalimantan Barat mengalahkan Jawa Tengah 3-1. Dengan demikian, Kalbar berhasil mendulang 3 poin dari pertandingan tersebut.

Kemenangan Kalbar menegaskan posisi mereka di puncak klasemen Pool A. Kalbar mengakhiri babak 8 besar dengan total 9 poin. Bali mengekor di peringkat 2 via koleksi 6 poin. Sementara Jawa Tengah dan Riau merupakan 2 tim Pool A yang gagal lolos ke semifinal.

Klasemen Kapolri Cup 2023 Putra & Putri Babak 8 Besar

Berikut ini klasemen akhir babak 8 besar Kapolri Cup 2023 Putra dan Putri.

Pool A Putra

No.TimMenangKalahMainPoinRasio SetRasio Poin
1KALIMANTAN BARAT30393,00001,1606
2BALI21361,75001,0153
3JAWA TENGAH12330,66671,0087
4RIAU03300,22220,8303

Pool B Putri

No.TimMenangKalahMainPoinRasio SetRasio Poin
1JAWA TIMUR3039MAX1,3720
2SUMATERA SELATAN21351,20001,0131
3DKI JAKARTA12340,71430,9591
4NUSA TENGGARA BARAT03300,11110,7854

Pool X Putri

No.TimMenangKalahMainPoinRasio SetRasio Poin
1KALIMANTAN BARAT30384,50001,2687
2KALIMANTAN TIMUR21362,00001,0688
3SULAWESI TENGAH12340,83330,9498
4DI YOGYAKARTA03300,00000,7577

Pool Y Putri

No.TimMenangKalahMainPoinRasio SetRasio Poin
1JAWA TIMUR3039MAX1,5203
2SULAWESI TENGGARA21351,00001,0352
3JAWA BARAT12340,71430,9449
4BALI03300,22220,7303

Daftar Tim Lolos Semifinal Kapolri Cup 2023 Putra & Putri

Daftar tim yang lolos ke semifinal Kapolri Cup 2023 memuat masing-masing 4 tim dari sektor putra maupun putri. Kalimantan Barat dan Bali merupakan wakil tim voli putra yang melaju ke semifinal dari Pool A.

Sementara itu, 2 peringkat teratas Pool B ditempati oleh Jawa Timur dan Sumatera Selatan. Dengan demikian, kedua tim voli putra itu memastikan diri lolos ke semifinal Kapolri Cup 2023.

Pada sektor putri, tim yang menyentuh semifinal adalah Kalimantan Barat dan Kalimantan Timur, setelah menguasai posisi 1 dan 2 Pool X. Adapun Jawa Tengah dan Sulawesi Tenggara menjadi tim voli putri dari Pool Y yang tembus ke semifinal Kapolri Cup 2023.

Berikut daftar tim yang lolos ke semifinal Kapolri Cup 2023:

Sektor Putra

  • Kalimantan Barat (Pool A)
  • Bali (Pool A)
  • Jawa Timur (Pool B)
  • Sumatera Selatan (Pool B)
Sektor Putri

  • Kalimantan Barat (Pool X)
  • Kalimantan Timur (Pool X)
  • Jawa Timur (Pool Y)
  • Sulawesi Tenggara (Pool Y)

Baca juga artikel terkait KAPOLRI CUP 2023 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Fitra Firdaus