Menuju konten utama

Hasil Kalteng Putra FC vs Persis Skor Babak Pertama 1-0

Kalteng Putra FC unggul atas Persis pada babak pertama dengan skor sementara 1-0.

Hasil Kalteng Putra FC vs Persis Skor Babak Pertama 1-0
Persis Solo melawan PSMP. FOTO/ANTARA News

tirto.id - Babak pertama laga Kalteng Putra FC vs Persis Solo dalam lanjutan Grup X 8 besar Liga 2 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Senin (13/11/2017) berkesudahan dengan skor sementara 1-0. Gol Kalteng Putra FC dicetak M Rais.

Dua menit laga berlangsung, Persis membuka peluang. Berawal dari skema sepak pojok, pemain Laskar Sambernyawa melepaskan tendangan keras yang meluncur ke sudut kiri atas gawang. Namun penjaga gawang Galih Sudaryono tampil apik dan mampu menepis bola.

Kalteng Putra membalas pada menit ke-14. Blunder pemain Persis dimanfaatkan Rivaldi Bawuo untuk menusuk ke kotak penalti dan melepaskan sepakan, namun mampu digagalkan penjaga gawang Agung Prasetya.

Pada menit ke-19 Persis kembali mengancam lewat sepakan bola mati Soni Setiawan. Lagi-lagi penjaga gawang Galih Sudaryono tampil apik. Ia melompat dan menepis bola hasil sepakan Soni. Skor tetap 0-0.

Kebuntuan akhirnya pecah pada menit ke-26. Memanfaatkan blunder Agung Prasetyo dalam mengantisipasi bola mati, Muhammad Rais mendorong bola dan mengubah angka pada papan skor menjadi 1-0.

Persis mendapat momentum menyamakan kedudukan pada menit ke-32. Pemain Kalteng Putra FC, Fauzan Fajri melakukan pelanggaran keras di kotak terlarang. Wasit pun menunjuk titik putih.

Keputusan tersebut sempat menuai protes keras dari pihak Kalteng Putra FC. Para pemain bahkan sudah separuh langkah melakukan walk out. Namun penjaga gawang sekaligus kapten Galih Sudaryono mengajak rekan-rekannya untuk tetap tenang dan melanjutkan laga. Pertandingan pun kemudian berlanjut dengan tendangan penalti Persis.

Tampil sebagai eksekutor, Tri Handoko tak mampu memaksimalkan momentum. Penjaga gawang Galih Sudaryono melakukan aksi heroik dan menepis sepakan keras sang striker yang meluncur ke sisi kiri gawang. Skor tetap 1-0.

Hingga paruh pertama usai tak ada gol lain tercipta. Skor 1-0 bertahan sampai turun minum.

Baca juga artikel terkait LIGA 2 2017 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan