tirto.id - Tim bola voli putri Cina berhasil mendapatkan medali emas di cabang olahraga (cabor) bola voli putri Asian Games 2018. Dalam babak final yang digelar pada Sabtu (1/9/2018) di Lapangan Tennis Indoor Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Cina menumbangkan Thailand dalam tiga set langsung (25-19, 25-17, dan 25-13).
Berdasarkan pantauan dari laman resmi Asian Games 2018, Cina dan Thailand saling berbalas poin pada set pertama. Namun, keadaan itu berubah setelah dig Supattra Pairoj gagal dalam kedudukan 14-16. Cina lantas menambah jarak lagi, hingga selisih empat angka. Set pertama diakhiri dengan spike gagal Ajcharaporn Kongyot, sehingga Cina menang 19-25.
Thailand sudah langsung tertinggal 0-5 pada awal set kedua. Mereka tidak bisa mengejar perolehan angka lawan. Spike Xiangyu Gong membuahkan poin tambahan untuk Cina, 11-18. Sekali lagi, Thailand harus kalah, setelah blok Ting Zhu berhasil sedangkan dig Nootsara Tomkom mentah. Skor 17-25 mengakhiri set kedua.
Thailand yang harus memenangi set ketiga untuk memaksakan satu set lagi, sempat meraih angka pertama setelah blok Ting Zhu gagal. Namun, hal ini tidak berarti karena Cina langsung membalas dengan tiga poin beruntun.
Thailand bisa menyamakan kedudukan menjadi 4-4, kemudian 7-7. Namun Cina selalu berhasil keluar dari tekanan. Ketika perolehan poin Thailand terhenti di angka 8, Cina terus mencetak angka, sampai spike Ting Zhu masuk dalam posisi 8-14.
Cina semakin memperlebar jarak, lalu mendapatkan angka ke-20 kala Kongyot sekali lagi gagal melakukan dig. Detik-detik terakhir Thailand di final berjalan menyakitkan, karena mereka menyaksikan lawan meraih enam angka beruntun tanpa henti di akhir set ketiga untuk kekalahan 13-21.
Setelah kemenangan atas Thailand, kapten Cina, Thing Zhu mengungkapkan medali emas yang diraih di cabor voli putri semakin menambah deretan emas yang didapatkan negaranya di Asian Games 2018.
"Upaya maksimal kami sudah tercapai, kami persembahkan medali emas ini untuk negara dan rakyat Cina," katanya dikutip Antara
Indonesia sendiri dalam cabor voli putri berhasil finis di urutan ketujuh. Tuan rumah mendapatkan posisi tersebut setelah mengalahkan Filipina dengan skor 3-1, juga pada hari ini Sabtu (1/9/2018).
Berikut ini peringkat voli putri Asian Games 2018.
1. Cina
2. Thailand
3. Korea Selatan
4. Jepang
5. Kazakhstan
6. Vietnam
7. Indonesia
8. Filipina
9. Taiwan
10. India
11. Hong Kong
Editor: Fitra Firdaus