Menuju konten utama

Hasil Final Indonesia Open 2018: Owi/Butet Pertahankan Gelar

Tontowi dan Liliyana menjadi kampiun nomor ganda campuran Indonesia Open 2018 sekaligus mempertahankan gelar juara tahun lalu.

Hasil Final Indonesia Open 2018: Owi/Butet Pertahankan Gelar
Ganda Campuran Indonesia Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir meluapkan kegembiraan usai menundukkan pasangan sesama Indonesia Hafiz Faizal dan Gloria Emanuelle Widjaja dalam babak semi final Blibli Indonesia Open 2018 di Jakarta, Sabtu (7/7/2018). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

tirto.id - Pasangan ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad dan Liliyani Natsir keluar sebagai juara Indonesia Open 2018 usai mengalahkan wakil Malaysia di babak final pada Minggu (8/7/2018) sore di Istora Senayan, Jakarta.

Berdasarkan pantauan laman Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), Owi dan Butet menang mudah dua set atas pasangan ganda campuran non unggulan, Chan Peng Soon dan Goh Liu Ying dalam 38 menit (21-17, 21-18).

Hasil ini sekaligus memperpanjang rekor dominasi Tontowi/Liliyana atas lawannya. BWF mencatat, dari 11 kali pertemuan, ganda campuran Indonesia unggul dengan sepuluh kemenangan dan sekali kekalahan yang diderita di panggung China Open 2012.

Selain itu, kemenangan ini sekaligus mempertahankan gelar juara Indonesia Open 2017 yang dicapai Owi/Butet usai mengalahkan Zheng Siwei/Chen Qingchen di partai final. Saat itu, ganda campuran peringkat satu dunia ini menang dua set di laga puncak (20-22, 15-21).

Selain Tontowi dan Liliyana, Indonesia masih menyisakan satu wakil di final nomor ganda putra lewat pasangan Marcus Fernaldi Gideon dan dan Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Di laga puncak, duo "Minions" bakal meladeni unggulan ketujuh asal Jepang, Takuto Unoue dan Yuki Kaneko. BWF mencatat, ini adalah pertemuan keempat bagi mereka.

Sebelumnya, Marcus dan Kevin mampu memborong tiga kemenangan atas ganda peringkat delapan dunia itu di panggung Japan Open 2017, India Open 2017, dan Chinese Taipei Open 2015.

Baca juga artikel terkait INDONESIA OPEN 2018 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis