Menuju konten utama
Hasil & Klasemen LaLiga

Hasil El Clasico 2022 Tadi Malam Madrid vs Barcelona 0-4 & Klasemen

Hasil El Clasico 2022 tadi malam Real Madrid vs Barcelona skor 0-4 pencetak gol Aubameyang, Dembele, & Ferran Torres. Klasemen LaLiga: Madrid-Barca 12 poin.

Hasil El Clasico 2022 Tadi Malam Madrid vs Barcelona 0-4 & Klasemen
Pelatih Barcelona Xavi melambai ke penggemar saat pengenalan resmi dirinya sebagai pelatih di Camp Nou, Barcelona, Spanyol, Senin (8/11/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Albert Gea /AWW/djo

tirto.id - Hasil El Clasico 2022 tadi malam Real Madrid vs Barcelona berakhir dengan skor telak 0-4 di Santiago Bernabeu pada Senin (21/3/2022). Brace (2 gol) Pierre Emerick Aubameyang ditambah gol Ronald Araujo dan Gerard Pique membuat Barca untuk pertama kalinya menang dalam 7 pertemuan pemungkas lawan Madrid.

Barcelona era Xavi melanjutkan parade tidak terkalahkan mereka secara beruntun jadi 12 kali. Kemenangan atas Real Madrid ini membuat Blaugrana kini mengoleksi 54 angka dalam 28 pertandingan. Jumlah tersebut masih jauh dari Madrid yang punya 66 poin dari 29 laga, atau terpaut 12 angka. Namun, setidaknya Barca menunjukkan kegigihan dalam sisa 9 jornada LaLiga musim ini.

Sebaliknya bagi Real Madrid, kekalahan besar atas Barcelona adalah tumbang pertama mereka di Bernabeu musim ini dalam ajang Liga Spanyol. Namun, secara teknis Los Blancos masih nyaman di puncak menyusul hasil imbang 0-0 antara Sevilla dan Real Sociedad. Madrid unggul 9 poin dari Los Nervionenses.

Real Madrid turun dengan formasi 4-1-4-1 tanpa penyerang andalan mereka, Karim Benzema. Sebagai ganti, pelatih Carlo Ancelotti memasang Rodrygo sendirian di depan, sedangkan Vinicius Junior ditarik di posisi gelandang menemani Luka Modric, Toni Kroos, dan Fede Valverde. Casemiro dipilih sebagai jangkar.

Sementara itu, Barcelona yang memakai 4-3-3 tidak memakai jasa Adama Traore dalam starting XI. Pelatih Xavi lebih memilih Ousmane Dembele bertrio dengan Aubameyang dan Ferran Torres. Sementara itu, Ronald Araujo diletakkan di sisi kanan. Kombinasi tua-muda Gerard Pique-Eric Garcia ada di posisi palang pintu.

Barcelona yang sebelumnya tidak terkalahkan dalam 11 laga pemungkas di semua kompetisi, berupaya mendominasi penguasaan bola. Sebaliknya, Real Madrid punya ambisi membuat selisih jadi 18 angka dari sang rival abadi. Namun, tanpa Benzema di lini depan, Los Blancos kehilangan taji. Lini tengah mereka tak bisa mengatur tempo, dan kerap melakukan kesalahan.

Aubameyang punya peluang pada menit 12 ketika menerima umpan Torres. Namun, tembakan kaki kirinya masih bisa diamankan Thibaut Courtois. Kesempatan lainnya berbeda cerita. Laga memasuki setengah jam, Dembele yang bergerak di sisi kanan, mengirim umpan silang ke tiang dekat. Tandukan Auba kali ini masuk ke gawang Real Madrid.

Gol itu menggoyahkan Los Blancos. Setelah momen Vinicius Jr. yang jatuh di kotak penalti tidak digubris wasit, Barcelona mendapatkan hadiah tendangan sudut. Dembele kembali menunjukkan tuah: umpan silangnya ditanduk oleh Ronald Araujo yang tidak terkawal. Skor 0-2 sebelum turun minum, dan tidak ada tanda-tanda Madrid bakal bangkit.

Carlo Ancelotti mencoba perubahan dengan masuknya Eduardo Camavinga dan Mariano Diaz sejak menit 46. Namun, 2 menit setelah peluit babak kedua dibunyikan, Barcelona menyarangkan gol ketiga. Kali ini giliran Ferran Torres yang menyelesaikan umpan tumit Aubameyang. Pesta tidak berakhir di sana saja.

Menit 51, takdir bertukar. Ferran Torres yang mendapatkan bola dari Pique di sisi kiri, melepaskan umpan untuk diambil Aubameyang. Sang penyerang internasional Gabon melakukan chip yang mengelabui Courtois yang keluar sarang. Skor telak 0-4, penampilan Madrid jauh dari kata baik.

Skor akhir 0-4, Barcelona akhirnya bisa mengakhiri kutukan tidak pernah menang dari Real Madrid dalam 6 laga sebelumnya. Blaugrana juga masih menjaga asa juara Liga Spanyol meski sulit karena terpaut 12 poin dari puncak ketika tinggal punya 10 laga lagi.

Berdasarkan statistik Whoscored, Barcelona mendominasi penguasaan bola atas Real Madrid dengan 59,5 persen berbanding 40,5 persen. Sepanjang laga, Barca melepaskan 18 tembakan dengan rincian 10 on target, 5 off target, dan 3 diblok. Sementara itu, Madrid hanya 14 tembakan, 4 tepat sasaran, 5 off target, dan 5 diblok.

Pemain terbaik di laga ini adalah Pierre Emerick Aubameyang dengan rapor 9,4 setelah mencetak 2 gol dan 1 assist. Rata-rata pemain Barcelona memiliki rapor 7,33 sedangkan Real Madrid hanya 6,11.

Pencetak Gol: Pierre Emerick Aubameyang 29' dan 51', Ronald Araujo 38', Ferran Torres 47'

REAL MADRID (4-1-4-1): Thibaut Courtois; Dani Carvajal (Mariano Diaz 46'), Eder Militao, David Alaba, Nacho Fernandez (Lucas Vazquez 63'); Casemiro; Federico Valverde, Luka Modric, Toni Kroos (Eduardo Camavinga 46'), Vinicius Junior; Rodrygo (Marco Asensio 63').

BARCELONA (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen; Ronald Araujo, Gerard Pique, Eric Garcia, Jordi Alba (Dani Alves 88'); Frenkie de Jong (Gavi 71'), Sergio Busquets, Pedri (Nico Gonzalez 86'); Ousmane Dembele (Adama Traore 80') Pierre-Emerick Aubameyang (Memphis Depay 71'), Ferran Torres.

Klasemen LaLiga Spanyol Usai El Clasico Madrid vs Barca 0-4

Real Madrid masih memimpin klasemen Liga Spanyol dengan relatif nyaman. Pasalnya, mereka punya 66 poin atau 9 angka lebih banyak daripada Sevilla sang peringkat kedua. Jarak dari Barcelona masih 12 angka, meski bisa jadi 9 poin jika Barca bisa memanfaatkan satu laga tunda.

Berikut ini klasemen Liga Spanyol 2021/2022 setelah El Clasico pada Senin (21/3/2022).

No.MainMenangSGPoin
12920+3466
22915+2157
32916+1754
42815+2754
52915+1550
62913+048
72912+2145
82910+541
92910-140
102910-738
11299+136
12299-636
13289-532
14298-1032
15296-629
16296-1528
17295-1627
18296-2326
19295-2522
20293-2719

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL 2022 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya