Menuju konten utama

Hasil Drawing Uber Cup 2022: Indonesia dan Jepang Satu Grup

Berikut ini hasil drawing Uber Cup 2022. Indonesia dan Jepang kembali satu grup bareng Prancis dan Jerman.

Hasil Drawing Uber Cup 2022: Indonesia dan Jepang Satu Grup
Pebulutangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung pembuka skor Indonesia atas Jerman pada laga pertama Grup A Uber Cup 2021. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww)

tirto.id - Hasil drawing Uber Cup 2022 menempatkan Indonesia dan Jepang berada dalam 1 grup. Situasi ini mengulang hasil undian Uber Cup 2021 saat Indonesia dan Jepang bertarung di fase grup bersama Prancis dan Jerman. Sama sekali tak ada perubahan formasi di Grup A antara gelaran tahun 2021 dengan tahun ini.

Di turnamen Uber Cup 2021 lalu, Tim Indonesia keluar sebagai runner-up grup. Sukses menghabisi Jerman dan Prancis masing-masing dengan skor 4-1, Tim Uber Indonesia lantas tumbang 5-0 saat melawan Jepang di laga perebutan juara grup.

"Untuk tim Uber, (hasil undian) memang lucu karena sama persis dengan tahun lalu. Sisi positifnya adalah kita sudah tahu bagaimana kekuatan masing-masing sehingga bisa lebih siap lagi nanti," kata Rionny Mainaky, Kabid Binpres PP PBSI.

"Persaingan tidak akan jauh berbeda. Tapi kita waspadai karena mungkin ada 1 atau 2 pemain lawan yang muncul kali ini. Intinya, kita tidak boleh lengah."

Persiapan Tim Uber Cup Indonesia

Turnamen badminton Thomas-Uber Cup 2022 akan digelar di Impact Arena, Bangkok, pada 8-15 Mei 2022. Tim Thomas Cup Indonesia punya misi mempertahankan gelar juara. Adapun tim Uber Cup merah putih ingin mengembalikan kejayaan mereka.

Jika Tim Thomas Indonesia dibebani target mempertahankan gelar juara, Tim Uber tidak dibebani dengan hal yang teramat berat. Tim Uber hanya diminta untuk menjadi juara grup dan menggapai babak perempat final.

"Kalau untuk menjadi runner-up saja saya yakin mereka bisa. Tapi untuk menjadi juara grup, kita harus bekerja lebih keras," tambah Rionny soal persaingan dengan Jepang nanti.

Bisa dikatakan, target tinggi untuk Tim Uber memang tidak relevan. Pasalnya, PBSI memutuskan untuk membagi kekuatan tim untuk ajang Piala Uber dan SEA Games 2022. Sebab, jadwal kedua ajang tersebut berdekatan.

"Benar bahwa 2 turnamen itu digelar dalam waktu yang hampir bersamaan. Kami putuskan untuk membagi tim dengan kekuatan merata. Seorang pemain hanya akan bermain di salah satu, antara Uber Cup atau SEA Games."

PBSI sendiri telah merilis daftar pemain untuk SEA Games nanti. Dari tim putri, terdapat nama-nama andalan seperti Gregoria Mariska Tunjung, Putri Kusuma Wardani, Apriyani Rahayu, Siti Fadia Silva Ramadhanti, Ribka Sugiarto, Pitha Haningtyas Mentari, dan Mychelle Chrystine Bandaso. Selain itu masih ada nama Saifi Rizka Nurhidayah, Stephanie Widjaja, dan Febri Valencia Dwijayanti Gani.

Tujuh nama pertama merupakan pebulu tangkis putri andalan Indonesia saat ini. Jika mengacu ke ucapan Rionny, ketujuh pemain tersebut dipastikan absen di Uber Cup 2022.

Hasil Drawing Uber Cup 2022 & Data Head to Head

Melihat data head to head tim merah putih dengan para lawannya di Grup A, Indonesia sebenarnya punya modal untuk meraih capaian bagus di Uber Cup 2022. Dari segi head to head, Tim Uber Cup Indonesia unggul, terutama ketika berhadapan dengan Perancis dan Jerman.

Sepanjang sejarah Uber Cup, Indonesia sudah 2 kali bersua Jerman. Selain ketika menang 4-1 di babak grup tahun lalu, Indonesia juga menang di tahun 2008. Tepatnya di babak semifinal dengan skor 3-1.

Melawan Prancis, Tim Uber Indonesia juga tidak terkalahkan. Keduanya 2 kali bersua di fase grup tahun 2018 dan 2021. Hasilnya, Indonesia selalu menang dengan skor 5-0 dan 4-1.

Situasi berbeda terjadi saat berjumpa Jepang. Kedua negara total telah berhadapan 16 kali di Piala Uber. Secara keseluruhan, Indonesia unggul dengan 9 kemenangan berbanding 7 kekalahan.

Hanya saja, dalam 2 pertemuan terakhir, Indonesia selalu tumbang dari Jepang. Selain kekalahan 5-0 tahun lalu, Indonesia juga takluk 3-2 di perempat final tahun 2012.

Hasil Drawing Uber Cup 2022:

  • Grup A: Jepang, Indonesia, Perancis, Jerman
  • Grup B: Cina, Cina Taipei, Spanyol, Australia
  • Grup C: Thailand, Denmark, Malaysia, Mesir
  • Grup D: Korea Selatan, India, Kanada, Amerika Serikat.

Head to Head Indonesia vs Jepang di Uber Cup:

  • 2021: Jepang vs Indonesia 5-0
  • 2012: Indonesia vs Jepang 2-3
  • 2008: Jepang vs Indonesia 1-4
  • 2010: Indonesia vs Jepang 3-2
  • 1996: Indonesia vs Jepang 5-0
  • 1990: Indonesia vs Jepang 5-0
  • 1990: Indonesia vs Jepang 5-0
  • 1988: Indonesia vs Jepang 5-0
  • 1986: Jepang vs Indonesia 0-5
  • 1984: Indonesia vs Jepang 3-2
  • 1981: Jepang vs Indonesia 6-3
  • 1978: Jepang vs Indonesia 5-2
  • 1975: Jepang vs Indonesia 2-5
  • 1972: Jepang vs Indonesia 6-1
  • 1969: Jepang vs Indonesia 6-1
  • 1966: Jepang vs Indonesia 5-2.

Head to Head Indonesia vs Prancis di Uber Cup:

  • 2021: Indonesia vs Perancis 4-1
  • 2018: Indonesia vs Perancis 5-0.

Head to Head Indonesia vs Jerman di Uber Cup:

  • 2021: Indonesia vs Jerman 4-1
  • 2008: Jerman vs Indonesia 1-3.

Baca juga artikel terkait UBER CUP atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Addi M Idhom