Menuju konten utama

Hasil Drawing Indonesia Open 2019: Tommy Jumpa Chen Long di Babak 1

Tommy Sugiarto akan menghadapi Chen Long di babak 32 besar Indonesia Open 2019.

Hasil Drawing Indonesia Open 2019: Tommy Jumpa Chen Long di Babak 1
Pebulu tangkis putra Indonesia Tommy Sugiarto mengembalikan kok ke arah pebulu tangkis Cina Huang Yuxiang pada babak kedua All England 2019 di Arena Birmingham, Inggris, Kamis (7/3/2019). ANTARA FOTO/Widya Amelia - Humas PP PBSI/hma/nz

tirto.id - Tunggal putra Tommy Sugiarto berjumpa unggulan ke-5 asal Cina, Chen Long berdasarkan hasil drawing babak pertama (32 besar) Indonesia Open 2019.

Rintangan pertama yang wajib dilalui Tommy di kejuaraan yang akan berlangsung mulai 16-21 Juli 2019 di Istora Senayan, Jakarta memang terbilang sangat berat. Pasalnya pebulu tangkis 31 tahun tersebut memiliki catatan head to head yang sangat timpang tiap bertemu Chen Long.

Secara total dari 12 kali pertemuan melawan Chen Long, Tommy Sugiarto hanya sanggup satu kali meraih hasil manis, sedangkan 11 laga lainnya harus berakhir dengan kekalahan.

Kemenangan Tommy atas Chen Long terjadi saat gelaran Indonesia Open 2013. Kala itu ia berhasil mengandaskan sang rival lewat pertarungan straight game 21-11, 21-18 dan di babak pertama (32 besar).

Setelah itu, kedua pemain sempat bertemu kembali sebanyak 5 kali, dengan semua laga berhasil disapu bersih oleh Chen Long. Kali terakhir keduanya berjumpa di babak 32 besar Japan Open 2018, yang dimenangi Chen Long lewat pertarungan rubber game.

Di samping Tommy Sugiarto, skuat tuan rumah juga memiliki dua wakil tunggal putra lainnya, yakni unggulan ke-6 Jonatan Christie dan unggulan ke-7 Anthony Sinisuka Ginting. Di babak 32 besar, Jonatan bakal menerima tantangan dari wakil Denmark, Rasmus Gemke. Sementara Anthony Ginting akan menghadapi tunggal putra Cina, Lu Guangzu.

Berikut hasil drawing tunggal putra tuan rumah di babak 32 besar Indonesia Open 2019.

  • [Tunggal Putra] Anthony Sinisuka Ginting vs Lu Guangzu (Cina)
  • [Tunggal Putra] Jonatan Christie vs Rasmus Gemke (Denmark)
  • [Tunggal Putra] Tommy Sugiarto vs Chen Long (Cina)

Pemain peringkat 1 dunia saat ini Kento Momota asal Jepang, memimpin daftar unggulan tunggal putra. Posisinya diikuti oleh wakil Cina, Shi Yuqi, di posisi kedua. Indonesia dan Cina memiliki jumlah unggulan terbanyak, dengan masing-masing dua pemain. Sedangkan Jepang, Denmark, Taiwan, dan India hanya memiliki satu wakil dalam daftar unggulan tunggal putra.

Inilah daftar unggulan sektor tunggal putra di Indonesia Open 2019.

  • Kento Momota / Jepang (1)
  • Shi Yuqi / Cina (2)
  • Viktor Axelsen / Denmark (3)
  • Chou Tien Chen / Taiwan (4)
  • Chen Long / Cina (5)
  • Jonatan Christie / Indonesia (6)
  • Anthony Sinisuka Ginting / Indonesia (7)
  • Kidambi Srikanth / India (8)

Baca juga artikel terkait INDONESIA OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus