tirto.id - Berdasar hasil drawing babak pertama (32 besar) Badminton Asia Championships 2019 (BAC), ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu bakal melawan pasangan tuan rumah Cina, Li Wenmei/Zheng Yu. Turnamen bulu tangkis khusus wilayah Asia itu sendiri bakal dihelat di Wuhan, Cina, mulai tanggal 23-28 April 2019.
Jika dilihat dari rekor pertemuan, Greysia/Apriyani yang kini menduduki ranking-5 dunia tercatat baru sekali bertemu dengan Li/Zheng yang berperingkat-17 dunia. Pertemuan keduanya terjadi pada babak 16 besar German Open 2019, dimana saat itu pasangan Indonesia unggul straight game 21-16, 21-19.
Di samping Greysia/Apriyani kontingen Merah Putih masih memiliki tiga wakil ganda putri lainnya, yakni: Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto; Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti; serta Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta.
Berikut hasil drawing ganda putri Indonesia di ajang Badminton Asia Championships 2019.
- [Ganda Putri] Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto vs Anna Ching Yik Cheong/Lim Chiew Sien (Malaysia)
- [Ganda Putri] Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Li Wenmei/Zheng Yu (Cina)
- [Ganda Putri] Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)
- [Ganda Putri] Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta vs Chayanit Chaladchalam/Phataimas Muenwong (Thailand)
Jepang menguasai tiga besar daftar unggulan sektor ganda putri, dengan sang juara bertahan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota memimpin di puncak. Pasangan tuan rumah Chen Qingchen/Jia Yifan, yang pada awal bulan ini sempat memenangi gelar Malaysia Open 2019, didapuk sebagai unggulan ke-4. Sementara itu tak ada satu pun wakil ganda putri Merah Putih yang berhasil masuk dalam daftar unggulan.
Berikut daftar unggulan sektor ganda putri dalam Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2019.
- Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) / unggulan ke-1
- Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang) / unggulan ke-2
- Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) / unggulan ke-3
- Chen Qingchen/Jia Yifan (Cina) / unggulan ke-4
Editor: Fitra Firdaus