Menuju konten utama
Liga Italia

Hasil Cagliari vs Inter Milan: Nerazzurri Tersungkur di Sardinia

Skor akhir 2-1 menjadi hasil Cagliari vs Inter Milan dalam laga pembuka pekan ke-26 Liga Italia 2018/2019 pada Sabtu (2/3/2019).

Hasil Cagliari vs Inter Milan: Nerazzurri Tersungkur di Sardinia
Para pemain Inter bereaksi di akhir Liga Champions, pertandingan sepak bola Grup B antara Inter Milan dan PSV Eindhoven, di stadion San Siro, Italia, Selasa (11/12/2018). AP Photo/Luca Bruno

tirto.id - Hasil pertandingan Cagliari vs Inter Milan dalam lanjutan Liga Italia Serie A 2018/2019 pekan ke-26 berkesudahan dengan skor akhir 2-1. Bertanding pada Sabtu (2/3/2019) dini hari waktu Indonesia di Sardegna Arena, Sardinia, Nerazzurri tersungkur berkat dua gol Cagliari yang dicetak Luca Ceppitelli dan Leonardo Pavoletti. Sementara Inter Milan hanya mampu membalas lewat tandukan Lautaro Martinez.

Hasil ini membuat Inter Milan rawan digusur oleh AC Milan di peringkat 3 klasemen. Raihan 47 poin mereka hanya selisih 2 poin dari rival abadi mereka itu yang akan memainkan laga mudah melawan Sassuolo (3/3) di San Siro. Sementara Cagliari naik ke peringkat 14 dengan 27 poin.

Cagliari arahan Rolando Maran menurunkan formasi 4-3-1-2 dengan mengandalkan duet Joao Pedro serta Leonardo Pavoletti di lini depan. Sementara tim tamu, Inter Milan, memainkan skema 4-2-3-1 dan kembali tanpa diperkuat Mario Icardi.

Tuan rumah berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu pada 31 melalui tandukan Luca Ceppitelli. Bermula dari umpan Luca Cigarini memanfaatkan situasi tendangan bebas, Ceppitelli sukses mengungguli Ivan Perisic dalam menyambut bola. Tandukan sang kapten melaju deras ke bawah kiri gawang.

I Rossoblu hampir menambah keunggulannya 2 menit kemudian. Tandukan Joao Pedro dari jarak dekat meneruskan umpan Luca Pellegrini dengan gemilang dimentahkan Samir Handanovic. Bola liar juga gagal disambar secara sempurna oleh Paolo Farago dan hanya menghasilkan tendangan gawang.

Inter Milan berhasil mencetak gol penyeimbang pada menit 38. Umpan crossing Radja Nainggolan dari sayap kanan ke tiang dekat, berhasil ditanduk oleh Lautaro Martinez. Penyerang asal Argentina itu sukses menanduk bola masuk ke gawang, kendati dalam sudut yang sulit. Skor berubah 1-1.

Akan tetapi, 2 menit jelang waktu normal babak pertama usai, Cagliari kembali unggul. Sepakan voli Leonardo Pavoletti memanfaatkan umpan tarik Darijo Srna sukses melaju deras ke sudut kanan bawah gawang. Samir Handanovic mati langkah dan hanya bisa melihat bola melaju deras ke gawangnya. Skor 2-1 untuk keunggulan Cagliari bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua, Inter Milan lebih gencar melancarkan serangan. Kiper Cagliari, Alessio Cragno, dipaksa melakukan dua penyelamatan berturut-turut pada menit 56.

Matteo Politano yang berhasil meloloskan diri dari kawalan bek di dalam kotak penalti, gagal menaklukkan Cragno. Sepakan Politano dari jarak dekat berhasil dimentahkan dengan baik. Bola liar berhasil diraih Ivan Perisic di sayap kiri dan dikirim ke muka gawang. Namun, Cragno kembali mementahkan sambaran Lautaro Martinez.

Cagliari mendapat hadiah penalti pada menit 90+2 setelah Kiril Despodov dijatuhkan Milan Skriniar di dalam kotak penalti. Namun sepakan Nicolo Barella dari titik putih melambung tinggi di atas mistar gawang.

Kendati demikian, skor 2-1 untuk kemenangan tuan rumah bertahan. Caglairi yang hanya memiliki 40% penguasaan bola berhasil menghasilkan 12 peluang yang 4 di antaranya menemui gawang. Sementara Inter Milan memiliki 19 peluang yang 6 di antaranya sukses digagalkan Alessio Cragno.

Susunan Pemain

Cagliari (4-3-1-2): Alessio Cragno; Darijo Srna, Fabio Pisacane, Luca Ceppitelli, Luca Pellegrini; Paolo Farago, Luca Cigarini (Filip Bradaric 70'), Artur Ionita (Simone Padoin 86'); Nicolo Barella; Joao Pedro (Kiril Despodov 81'), Leonardo Pavoletti. | Pelatih: Rolando Maran.

Inter Milan (4-2-3-1): Samir Handanovic; Danilo D'Ambrosio, Stefan de Vrij, Milan Skriniar, Kwadwo Asamoah (Antonio Candreva 83'); Matias Vecino (Borja Valero 68'), Marcelo Brozovic (Andrea Ranocchia 87'); Matteo Politano, Radja Nainggolan, Ivan Perisic; Lautaro Martinez. | Pelatih: Luciano Spalletti.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Agung DH