Menuju konten utama

Hasil Badminton Asian Games 2018: Fitriani & Gregoria ke 16 Besar

Fitriani dan Gregoria Mariska Tunjung lolos ke babak 16 besar badminton Asian Games 2018 nomor tunggal putri.

Hasil Badminton Asian Games 2018: Fitriani & Gregoria ke 16 Besar
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung mengepalkan tangan setelah berhasil mencetak angka melawan pebulu tangkis tunggal putri Cina Gao Fangjie pada babak penyisihan grup Piala Uber 2018 di Impact Arena, Rabu (23/5/2018). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

tirto.id - Gregoria Mariska Tunjung dan Fitriani berhasil mencatatkan hasil positif di cabang bulutangkis Asian Games 2018 nomor tunggal putri. Bertarung di babak 32 besar (ronde pertama) pada Kamis (23/8/2018), Gregoria dan Fitriani sama-sama menang dua gim langsung dari lawan-lawan mereka.

Gregoria Mariska Tunjung berjumpa Ng Weng Chi (Makau) di Lapangan 3 Istora Senayan Gelora Bung Karno, Jakarta. Berdasarkan pantauan di laman resmi Asian Games 2018, tunggal peringkat ke-22 BWF tersebut unggul terlalu mudah di gim pertama dengan kedudukan 21-4 dalam waktu 8 menit.

Gregoria melanjutkan performa bagusnya dengan lawan yang hanya ada di posisi 428 BWF. Ia kemudian menyelesaikan gim kedua dengan skor 21-7 dalam waktu 10 menit.

Keberhasilan Gregoria lolos ke 16 besar membuat dirinya akan berjumpa dengan Pusarla Venkata Sindhu (India) yang merupakan unggulan ketiga di nomor tunggal putri. Sebelumnya, Pusarla mengalahkan Vu Thi Trang (Vietnam) dalam pertarungan tiga gim 10-21, 21-12, dan 21-13.

Sementara itu, Fitriani juga mampu melaju ke babak yang sama seperti Gregoria. Lawan yang dijumpainya adalah Thilini Pramodika Hendahewa (Srilanka). Dikutip dari laman resmi Asian Games 2018, pada awal gim pertama, Fitriani sudah melaju dengan kedudukan 8-1. Ia kemudian menciptakan skor 11-3 saat interval.

Peringkat ke-40 BWF tetap tampil dominan, dan menyelesaikan gim pertama dengan kedudukan 21-6. Tantangan sempat datang bagi Fitriani pada awal gim kedua ketika Thilini, nomor ke-696 peringkat BWF mendapatkan satu angka.

Namun, Fitriani kemudian berhasil mengatasi sang lawan. Unggul 11-3, tunggal putri Indonesia itu hanya memberikan satu angka setelah interval kepada lawannya untuk kemenangan 21-4.

Fitriani akan berjumpa Saina Nehwal (India) pada ronde kedua (babak 16 besar). Nehwal sendiri menyingkirkan Sorayya Aghaei (Iran) dua gim langsung pada babak 32 besar dengan skor 21-7 dan 21-9.

Baca juga artikel terkait ASIAN GAMES 2018 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus