Menuju konten utama
Sepakbola SEA Games 2017

Hasil Akhir Timnas Indonesia U22 vs Thailand Skor 1-1

Indonesia memetik hasil imbang 1-1 melawan Thailand dalam laga Grup B SEA Games 2017.

Hasil Akhir Timnas Indonesia U22 vs Thailand Skor 1-1
Pemain Timnas U-22 Septian David Maulana bersiap menerima bola dibayangi Timnas Thailand U-22 Worawut Namvech dalam SEA Games XXIX Kuala Lumpur 2017 di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, Selasa (15/8). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

tirto.id - Hasil pertandingan antara Timnas U-22 Indonesia vs Thailand pada laga pembuka Grup B cabang sepak bola SEA Games, Selasa (15/8/2017) di di Stadion Shah Alam Selangor, berakhir dengan skor imbang 1-1. Gol Thailand dicetak oleh pemain andalan mereka, Chaiyawat Buran. Sedangkan satu gol balasan Garuda Muda dicetak oleh Septian David.

10 menit babak pertama kedua tim langsung tampil terbuka dan beberapa kali melancarkan serangan dari sektor sayap. Namun belum ada gol tercipta.

Garuda Muda yang terus menekan sejak awal babak pertama justru kecolongan pada menit ke-13. Gol bermula dari kegagalan penjaga gawang Kartika Ajie mengamankan umpan silang dari sayap kanan. Bola jatuh ke kaki Chaiyawat Buran. Terbebas dari pengawalan para bek Indonesia, Chaiyawat lantas menendang bola ke gawang Indonesia. Skor 0-1 untuk Thailand.

Di menit ke-25, Thailand nyaris menggandakan keunggulan. Umpan Chaiyat Buran dari sayap kiri berhasil disambut Chenrop Samphaodi. Beruntung karena sundulan pemain bernomor punggung sembilan tersebut masih melambung di atas gawang Indonesia.

Thailand kembali menciptakan peluang tujuh menit kemudian. Berawal dari umpan silang dari sayap kanan, Chaiyawat Buran melesatkan sundulan yang masih melebar tipis dari gawang Indonesia.

Indonesia tak berkutik dan nyaris kebobolan lagi pada menit ke-38. Aksi Nattawut Sombatyotha di dalam kotak penalti berhasil mengecoh dua bek Indonesia. Pemain bernomor punggung tujuh itu kemudian melesatkan tendangan melengkung yang melebar tipis di kiri gawang Indonesia.

Hingga wasit meniup peluit turun minum, tidak ada gol tambahan tercipta. Skor masih 0-1 untuk keunggulan Thailand.

Tertinggal satu gol, pada babak kedua Indonesia mencoba tampil lebih menyerang. Garuda Muda membuka peluang pada menit ke-47. Namun umpan silang dari sayap kiri penyerangan Indonesia gagal dimanfaatkan Febri Haryadi setelah tendangan voli pemain bernomor punggung 13 itu masih melambung di atas gawang Kartika Ajie.

Seolah merespon serangan Indonesia, Thailand berbalik mengancam pada menit ke-58. Namun tendangan jarak jauh Nattawut Sombatyotha masih melebar di kanan gawang Indonesia.

Indonesia akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-60. Marinus dilanggar pemain Thailand di dalam kotak terlarang dan wasit menunjuk titik putih. Tampil sebagai eksekutor penalti, Septian David sukses menunaikan tugasnya dengan baik. Pemain bernomor punggung 29 itu menendang bola ke arah kiri dan mengecoh penjaga gawang Thailand. Skor imbang 1-1.

Anak asuh Luis Milla tampil lebih percaya diri usai berhasil menyamakan kedudukan. Hasilnya, Evan Dimas menebar ancaman pada menit ke-68. Namun tendangan jarak jauh pemain asal Bhayangkara FC itu masih melebar di sisi kiri gawang Thailand.

Thailand balas menyerang Indonesia pada menit ke-71. Beruntung karena tendangan kaki kiri Sasalak Haiprakho masih dapat diamankan penjaga gawang Thailand.

Tujuh menit kemudian, penjaga gawang Kartika Ajie melakukan penyelamatan gemilang. Pemain bernomor punggung 20 itu berhasil menepis tendangan jarak jauh pemain Thailand.

Satu menit sebelum waktu normal berakhir Indonesia nyaris berbalik unggul. Namun tendangan Evan Dimas dari dalam kotak penalti masih dapat digagalkan penjaga gawang Thailand.

Peluang tersebut sekaligus menutup pertandingan Indonesia vs Thailand. Skor 1-1 bertahan hingga pertandingan berakhir.

Baca juga artikel terkait SEA GAMES 2017 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Agung DH