tirto.id - Hasil kualifikasi AFF 2022 Cup antara Timor Leste vs Brunei dalam leg 2 berakhir dengan skor 1-0 lewat gol tunggal Mouzinho De Lima (45'+4'). Meskipun kalah, Brunei tetap lolos ke putaran final Piala AFF 2022 berkat agregat total 3-6. Brunei akan satu grup dengan Timnas Indonesia di Grup A.
Menjelang duel di Track & Field Sports Complex, Bandar Seri Begawan, Brunei pada Selasa (8/11/2022), Brunei memang punya keuntungan tersendiri. Pasalnya, tim berjuluk The Hornets itu sudah menang telak 6-2 di leg pertama yang juga berlangsung di stadion yang sama.
Dalam pertandingan pertama yang berlangsung pada Sabtu (5/11), Abdul Azizi dan Razimie Ramli menjadi pahlawan Brunei dengan masing-masing mencetak 2 gol (brace). Sementara itu, Azwan Saleh dan Wafi Aminuddin membukukan 1 gol. Di laga tersebut, The Hornets unggul 2-1 sepanjang babak pertama sebelum mencetak 4 gol tambahan di babak pemungkas.
Kali ini, Brunei Darussalam menurunkan formasi 4-5-1 untuk meredam agresivitas Timor Leste. Penyerang senior Razimie Ramli (32 tahun) dijadikan ujung tombak. Sebaliknya, Timor Leste menggunakan pola agresif 4-3-3 yang bisa diubah menjadi 4-2-4 dengan kunci Mouzinho De Lima.
Timor Leste yang harus mengejar defisit 4 gol, berupaya keras mencetak gol secepat mungkin ke gawang Brunei yang dikawal Haimie Nyaring. Namun, kerja tim asuhan Gopalkrishnan Ramasamy tidaklah mudah. Usaha mereka baru berbuah pada ujung babak pertama melalui penyerang Angkor Tiger, Mouzinho.
Hingga pertandingan berakhir, skor tidak berubah. Timor Leste hanya bisa menyarangkan 1 gol, sehingga defisit mereka cuma menipis jadi minus 3. Ini tidak cukup untuk menyamakan agregat. Brunei bisa mengamankan posisi 6-3.
Bagi Brunei Darussalam, lolos ke Piala AFF 2022 adalah sejarah besar. Pasalnya, selama ini The Hornets baru sekali tampil di ajang ini, tepatnya pada edisi 1996 ketika turnamen masih bernama Piala Tiger. Ketika itu, Brunei hanya finis di babak penyisihan dengan 1 menang dan 3 kalah.
Sebaliknya, Timor Leste gagal melanjutkan catatan 2 kali beruntun lolos ke putaran final Piala AFF. Mereka pernah sampai ke fase grup pada 2018 dan 2020, di samping pada 2004. Timor Leste tercatat belum pernah menang sekali saja dalam 12 kali bertanding di 3 kali Piala AFF dengan rincian 6 gol dan kemasukan 50 kali.
Timor Leste (4-3-3): Filonito Nogueira; Almerito Aleixo Da Silva, Juvilo Moniz, Candido Monteiro De Oliveira, Olagar Xavier; Jhon Oliveira, Jose De Andrade Pereira, Mouzinho Barneto De Lima; Mario Donasio Requis Dias, Zenivio Mota, Joao Pedro Da Silva Freitas
Brunei Darussalam (4-5-1): Haimie Nyaring, Alinur Rashimy, Mu'iz Sisa, Nurikhwan Othman, Hendra Azam, Naziruddin Ismail, Khairil Shahme, Haziq Kasyful, Wafi Aminuddin, Hakeme Yazid, Razimie Ramli
Pembagian Grup Piala AFF 2022: Brunei vs Timnas Indonesia
Berikut ini pembagian grup Piala AFF 2022. Secara otomatis, Brunei masuk ke Grup A setelah mengalahkan Timor Leste di babak kualifikasi. Total hanya 10 dari 11 negara ASEAN yang berhak tampil di putaran final Piala AFF 2022.
Grup A
Thailand
Filipina
Indonesia
Kamboja
Brunei Darussalam
Grup B
Vietnam
Malaysia
Singapura
Myanmar
Laos
Pertandingan pertama Piala AFF 2022 akan digelar pada 20 Desember 2022 antara Kamboja vs Filipina dan Brunei Darussalam vs Thailand. Laga Timnas Indonesia baru dimainkan pada 23 Desember 2022 dengan lawan pertama Kamboja di kandang Garuda.
Editor: Iswara N Raditya