tirto.id - Libur akhir tahun 2023 akan berlangsung dari 30 Desember 2023-1 Januari 2024. Momen liburan ini bisa dijadikan momen untuk berkumpul bersama keluarga.
Sejumlah tempat yang family friendly di Jakarta juga menawarkan lokasi yang nyaman untuk dijadikan tempat liburan, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) salah satunya.
Jam Operasional Taman Mini Indonesia Indah
Jam operasional TMII dibagi menjadi jam operasional umum, flora, dan fauna. Jam operasional TMII untuk umum dibuka dari mulai hari Senin sampai Minggu pukul 06.00 sampai 20.00 WIB.
Sementara jam operasional TMII untuk flora dan fauna dibuka mulai hari Senin sampai Minggu pukul 07.30 sampai 17.00 WIB.
Harga Tiket Taman Mini Indonesia Indah
Taman Mini Indonesia Indah terletak di Jl. Taman Mini Indonesia Indah, Ceger, Kec. Cipayung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
Harga tiket parkir TMII dibanderol dengan harga Rp15.000 hingga Rp60.000.
Bagi wisatawan yang ingin berlibur, bisa menyesuaikan harga dengan transportasi yang dibawa. Berikut harga tiket TMII:
- Pintu masuk Rp50.000 (periode 20 Desember 2023 sampai 2 Januari 2024)
- Mobil Rp35.000
- Motor Rp15.000
- Sepeda Rp10.000
- Bus Rp60.000
- Truk Rp60.000
Profil Taman Mini Indonesia Indah
Indonesia memiliki ribuan ragam corak adat dan budaya dari Sabang hingga Marauke. Setiap adat dan budaya Indonesia telah menjadi ciri khas di seluruh penjuru nusantara.
Kekayaan yang dimiliki Indonesia ini menjadi gagasan pembangunan Taman Mini “Indonesia Indah” (TMII) oleh Ibu Negara Siti Hartinah, atau yang lebih dikenal sebagai Ibu Tien Soeharto.
TMII berdiri di atas area seluas 150 hektar. TMII merangkum kebudayaan 33 provinsi bangsa Indonesia dalam bentuk miniatur kepulauan nusantara lengkap dengan anjungan daerah, bangunan dan arsitektur tradisional, kesenian daerah, taman rekreasi, dan berbagai macam wahana yang menawarkan sarana seni, rekreasi, dan edukasi bagi pengunjung.
Penulis: Ega Krisnawati
Editor: Dipna Videlia Putsanra