tirto.id - Dinas pendidikan di setiap provinsi menetapkan jadwal libur sekolah semester 2 Tahun Ajaran 2022/2023. Setelah menempuh Penilaian Akhir Tahun (PAT) ajaran 2022/2023 sejak bulan April hingga pertengahan bulan Juni 2023 lalu, kini saatnya para siswa bisa santai sejenak dengan libur kenaikan kelas.
Dilansir dari Kalender Pendidikan beberapa provinsi di Indonesia, berikut jadwal libur sekolah Juni 2023 mulai dari Jakarta hingga Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yaitu:
- Libur Sekolah DKI Jakarta: 26 Juni - 8 Juli 2023
- Libur Sekolah Jawa Tengah: 26 Juni - 15 Juli 2023
- Libur Sekolah Yogyakarta: 24 Juni - 9 Juli 2023
- Libur Sekolah Jawa Barat: 26 Juni - 15 Juli 2023
- Libur Sekolah Jawa Timur: 25 Juni - 16 Juli 2023
Untuk menghabiskan waktu libur sekolah yang berdurasi panjang ini, biasanya para siswa melakukan liburan atau piknik bersama teman dan keluarga tercinta. Taman Safari menjadi salah satu destinasi favorit pilihan Ayah Bunda untuk menjadi tujuan wisata di masa libur sekolah.
Taman Safari Indonesia merupakan tempat wisata keluarga yang menawarkan wawasan lingkungan yang berorientasi pada habitat satwa di alam bebas. Taman Safari Indonesia juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas rekreasi dan atraksi seperti bus safari, danau buatan, sepeda air, kano, kolam renang, kereta api, dan masih banyak lagi.
Taman Safari memiliki lebih dari 2000 koleksi satwa dari hampir seluruh penjuru dunia termasuk satwa langka mulai dari harimau benggala, jerapah, singa, orang utan, gajah, anoa, komodo, dan masih banyak lagi.
Taman Safari Indonesia terdapat di berbagai lokasi yang tersebar di seluruh Indonesia, yakni Taman Safari Bogor, Taman Safari II Jatim (Prigen), Safari Beach Jateng, Bali Safari Marine Park, Solo Safari, dan Jakarta Aquarium Safari.
Selain itu, Taman Safari Indonesia juga menyediakan hotel yang dekat dengan lokasi tempat wisata, diantaranya Safari Resort, Royal Safari Garden, Baobab Safari Resort, dan Mara River Safari Lodge.
Taman Safari Bogor
Taman Safari Bogor terletak di Desa Cibeureum, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat atau yang lebih dikenal dengan kawasan Puncak.
Selama libur sekolah, Taman Safari Bogor menawarkan promo menarik yaitu SERBU SAFARI (Seru Liburan Safari). Promo ini berlaku pada tanggal 17, 18, dan 24 Juni 2023.
Untuk mendapatkan diskon tiket SERBU SAFARI, Anda harus menggunakan KODE PROMO "SERULIBURANSAFARI" saat melakukan transaksi pembelian tiket. Harga tiket Safari Bogor untuk Serbu Safari dibanderol Rp250.000 per orang. Safari Siang + Panda dibanderol Rp225.000 per orang.
Berikut ini merupakan link untuk pembelian tiket Taman Safari Bogor:
Cara Beli Tiket Taman Safari Bogor 2023
Untuk membeli tiket Taman Safari Bogor, berikut langkah-langkah yang bisa Anda coba:
- Buka situs ticket.tamansafaribogor.com untuk membeli tiket Taman Safari Bogor;
- Pilih jenis pengunjung, apakah pengunjung lokal (domestic) atau dari mancanegara (foreign), kemudian click Continue;
- Pilih jenis tiket yang Anda inginkan, apakah SERBU SAFARI atau SAFARI SIANG+PANDA, klik Check Availability;
- Anda akan melihat ketersediaan tiket pada kalender yang ditampilkan, klik pada tanggal yang Anda inginkan;
- Klik Pesan Sekarang;
- Masukkan seluruh informasi sesuai form yang diminta;
- Pada bagian Promotional Code, masukkan kode promo SERULIBURANSAFARI;
- Klik CONTINUE RESERVATION;
- Masukkan informasi data diri dengan lengkap;
- Lanjutkan ke menu pembayaran dengan klik CONTINUE TO PAYMENT;
- Selesaikan pembayaran.
Taman Safari Prigen
Taman Safari Prigen atau Taman Safari Indonesia 2 terletak di lereng Gunung Arjuno, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Taman Safari Prigen memiliki berbagai jenis spesies hewan dan atraksi terbaik se-Indonesia, kolam renang dengan sistem filter air yang canggih, dan habitat dengan suasana yang rimbun.
Taman Safari Prigen dinobatkan menjadi Safari Park terluas se-Asia dengan berbagai macam pertunjukan atraksi hewan yang memukau. Ada dua jenis tiket yang ditawarkan yakni HTM Reguler seharga Rp145.000 per orang atau HTM Premium seharga Rp195.000 per orang.
Berikut merupakan link untuk pembelian tiket Taman Safari Prigen 2023:
Cara Beli Tiket Taman Safari Prigen 2023
Untuk membeli tiket Taman Safari Bogor, berikut langkah-langkah yang bisa Anda coba:
- Buka situs ticket.safariprigen.com untuk membeli tiket Taman Safari Prigen;
- Pilih jenis pengunjung, apakah pengunjung lokal (domestic) atau dari mancanegara (foreign), kemudian click Continue;
- Pilih jenis tiket yang Anda inginkan, apakah HTM Reguler attt HTM Premium;
- Anda akan melihat ketersediaan tiket pada kalender yang ditampilkan, klik pada tanggal yang Anda inginkan;
- Klik Pesan Sekarang;
- Masukkan seluruh informasi sesuai form yang diminta;
- Pada bagian Promotional Code, masukkan kode promo SERULIBURANSAFARI;
- Klik CONTINUE RESERVATION;
- Masukkan informasi data diri dengan lengkap;
- Lanjutkan ke menu pembayaran dengan klik CONTINUE TO PAYMENT;
- Selesaikan pembayaran.
Penulis: Robiatul Kamelia
Editor: Yantina Debora