tirto.id - LG "diam-diam" merilis smartphone K12+ di Brasil pada akhir pekan lalu. Apabila berkaca dari spesifikasi yang diusung, maka perangkat ini dapat dikatakan sebagai "saudara kembar" K40, yang diperkenalkan pada Februari lalu.
Melansir laman LG Brasil, Senin (1/3/2019), K12+ mengusung aspek rasio 18:9 tanpa kehadiran "poni" atau notch di tepi atasnya. Ponsel ini dibalut dengan cangkang berbahan plastik yang tersedia dalam tiga varian warna, yakno Moroccan Blue, Platinum Gray, dan Black.
Keunggulan utama LG K12+ yang tak dimiliki oleh pesaingnya, adalah bodi tangguh standar militer MIL-STD 810G. Tak hanya itu, ponsel ini dilengkapi fitur DTS:X 3D Surround Sound.
Smartphone entry-level LG K12+ mengandalkan layar sentuh berukuran 5,7 inci resolusi HD+ tipe IPS. Sayangnya, smartphone ini tak dilengkapi dengan proteksi anti-gores seperti Gorilla Glass dan sejenisnya.
Saat diperkenalkan, LG K12+ masih menggunakan sistem operasi Android 8.1 Oreo dengan balutan antarmuka LG UX UI kaya fitur.
Sektor fotografi juga jadi unggulan LG K12+ kendari tak dibekali dengan kamera ganda seperti para pesaingnya. LG K12+ hanya tersemat kamera belakang tunggal, yaitu 16MP dengan bukaan lensa f/2.0, yang dilengkapi fitur phase-detection autofocus (PDAF) dan LED flash.
Adapun kamera depan LG K12+ yang berkekuatan 8MP menggunakan bukaan lensa f/2.0. Ponsel ini telah dilengkapi fitur keamanan face unlock dan juga sensor sidik jari yang tersemat di sisi belakang ponsel.
Kinerja LG K12+ terbilang bersaing di kelasnya berkat dukungan chipset MediaTek Helio P22 berkonsep octa-core dengan kecepatan 2GHz. Dapur pacu ini dipadukan dengan RAM sebesar 2GB. Kemampuan ponsel ini untuk bermain game cukup cakap di kelas entry-level berkat dukungan GPU PowerVR 8320.
LG K12+ juga dibekali dengan memori internal berkapasitas 32GB yang masih bisa diperluas melalui slot microSD hingga maksimal 256GB. Untuk mendukung aktivitas pengguna sehari penuh, LG K12+ dibekali baterai berkapasitas 3.000mAh. Sayangnya, ponsel ini belum dilengkapi fitur fast charge.
Melansir GSM Arena, LG K12+ di Brasil dibanderol dengan harga 308 dolar AS atau sekitar Rp4,3 juta (Rp14.234). Belum ada keterangan dari pihak LG apakah K12+ bakal diboyong ke wilayah Asia khususnya Indonesia.
Editor: Ibnu Azis