tirto.id - Google Meet putuskan tidak akan membatasi panggilan gratis hingga Maret 2021 mendatang. Sebelumnya, Google mengatakan pada April akan mengizinkan pertemuan tak terbatas dalam platform obrolan video Google Meet untuk semua pengguna hanya hingga 30 September 2020.
Namun, product manager Google Meet mengatakan, mereka membatalkan keputusan tersebut karena menimbang bahwa kebutuhan pengguna untuk melakukan meeting online akan diprediksi meningkat pada beberapa bulan mendatang.
“Sebagai tanda komitmen kami, hari ini kami melanjutkan panggilan Meet tanpa batas (hingga 24 jam) dalam versi gratis hingga 31 Maret 2021 untuk akun Gmail,” kata Samir Pradhan, product manager Google Meet pada The Verge.
Perpanjangan ini merupakan kabar gembira bagi pengguna yang mengandalkan layanan Google Meet selama pandemi COVID-19.
Namun demikian, per tanggal 07 Oktober 2020, pada laman harga Google Meet masih tertera bahwa Google Meet masih dikenakan batas durasi telepon hingga 30 September 2020. Dengan kata lain, belum ada pengumuman pada laman resminya bahwa layanan gratis tersebut akan diperpanjang hingga 30 Maret 2021 mendatang.
Versi gratis Google Meet dibatasi hanya untuk 100 orang dengan penyimpanan Google Drive mencapai 15 GB per pengguna. Bagi Anda yang ingin membuat pertemuan lebih dari 100 orang bisa memilih G Suite Essential atau G Suite Enterprise.
Lembaga Pendidik, lembaga nonprofit, dan tenaga kesehatan yang memerlukan solusi konferensi video dapat mengakses Google Meet melalui G Suite, yang mencakup 150 peserta serta alat dan fitur privasi tambahan.
G Suite Enterprise bahkan mengizinkan rapat hingga 250 peserta, streaming langsung hingga 100.000 orang dalam satu domain, dan unlimited untuk menyimpan rekaman rapat ke Google Drive.
Fitur Google Meet Gratis
- Durasi rapat (maksimum) 1 jam;
- Peserta rapat (maksimum) 100 orang;
- Bergabung dari browser;
- Mengundang peserta eksternal;
- Aplikasi seluler native;
- Teks otomatis (hanya bahasa Inggris);
- Membagikan layar dan memulai presentasi;
- Tata letak yang mudah disesuaikan;
- Fitur anti-penyalahgunaan;
- Enkripsi data selama transmisi dan saat nonaktif;
- Verifikasi 2 langkah;
- Pendaftaran Program Perlindungan Lanjutan;
- Bantuan mandiri online dan forum komunitas;
- Penyimpanan Google Drive 15 GB per pengguna.
Fitur G Suite Essentials (8 Dolar AS per pengguna aktif/bulan)
- Durasi rapat (maksimum) 300 jam;
- Peserta rapat (maksimum) 150 orang;
- Bergabung dari browser;
- Mengundang peserta eksternal;
- Aplikasi seluler native;
- Teks otomatis (hanya bahasa Inggris);
- Membagikan layar dan memulai presentasi;
- Tata letak yang mudah disesuaikan;
- Nomor telepon rapat AS atau internasional;
- Fitur anti-penyalahgunaan;
- Enkripsi data selama transmisi dan saat nonaktif;
- Verifikasi 2 langkah;
- Pendaftaran Program Perlindungan Lanjutan;
- Pusat notifikasi;
- Bantuan mandiri online dan forum komunitas;
- Dukungan Standar 24/7 dalam berbagai bahasa;
- Penyimpanan Google Drive 100 GB per pengguna (total hingga 2 TB);
- Drive bersama;
- Drive File Stream.
Fitur G Suite Enterprise
- Durasi rapat (maksimum) 300 jam;
- Peserta rapat (maksimum) 250 orang;
- Bergabung dari browser;
- Mengundang peserta eksternal;
- Aplikasi seluler native;
- Teks otomatis (hanya bahasa Inggris);
- Membagikan layar dan memulai presentasi;
- Tata letak yang mudah disesuaikan;
- Nomor telepon rapat AS atau internasional;
- Live streaming dalam domain 100.000 audiens;
- Penyimpanan rekaman rapat ke Google Drive;
- Pengurang derau canggih;
- Fitur anti-penyalahgunaan;
- Enkripsi data selama transmisi dan saat nonaktif;
- Verifikasi 2 langkah;
- Pendaftaran Program Perlindungan Lanjutan;
- Pusat notifikasi;
- Vault: mempertahankan, mengarsipkan, dan menelusuri data di Drive;
- Akses kontekstual;
- Dasbor keamanan;
- Kondisi keamanan;
- Alat investigasi;
- Pencegahan Kebocoran Data (DLP) untuk Drive;
- Pengelolaan endpoint;
- Transparansi Akses;
- Bantuan mandiri online dan forum komunitas;
- Dukungan Standar 24/7 dalam berbagai bahasa;
- Dukungan Prioritas 24/7 (waktu respons target 1 jam untuk masalah penting);
- Google Advisor yang ditentukan;
- Penyimpanan Google Drive tidak terbatas;
- Drive bersama; Drive File Stream;
- Hubungi bagian penjualan untuk mengetahui harga.
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Alexander Haryanto