tirto.id - Manajemen McDonald's Indonesia memberlakukan skema buka tutup pemesanan online. Kebijakan ini diambil demi menekan padatnya kunjungan di gerai-gerai McD akibat mulai dijualnya paket BTS Meal pada hari ini, Rabu (9/6/2021).
"Untuk mengantisipasi antrean drive thru dan pembelian delivery saat ini kami memberlakukan buka tutup order pada platform pemesanan online dan terus mengimbau seluruh pihak untuk menjaga dan mentaati protokol kesehatan sesuai aturan," kata Associate Director of Communication McDonald's Indonesia Sutji Lantyka kepada Tirto, Rabu (9/6/2021).
Sutji mengimbau kepada masyarakat, khususnya penggemar grup BTS untuk tetap kondusif karena BTS Meal bukan hanya tersedia hari ini saja.
"Tidak hanya sehari, mulai 9 Juni 2021 sampai persediaan habis saja," ujar Sutji.
"Jadi kepada seluruh pelanggan tidak perlu khawatir akan kehabisan produk ini. Kami sangat berterima kasih atas antusias masyarakat yang sangat besar akan BTS Meal. Keselamatan dan keamanan konsumen dan pelanggan adalah prioritas McDonald’s Indonesia," imbuhnya.
BTS Meal adalah varian menu yang menyajikan nugget dan kentang goreng, bisa dinikmati dengan dua saus. Dalam situs resminya, McDonald’s memastikan bahwa makanan itu bisa dibeli pukul 11 via lantatur atau drive thru.
Makanan pilihan 7 anggota idola BTS itu terdiri dari 9 potong nugget McNugget, satu gelas minuman ukuran medium, kentang goreng medium, dan dua saus spesial yaitu Chili Sweet Sauce dan Cajun Sauce. Semua itu dibanderol dengan harga Rp 50.000 sudah termasuk pajak untuk pembelian lewat lantatur.
Selain saus spesial yang baru muncul di Indonesia, pembeli BTS Meal berhak mendapatkan kantong kertas dengan logo McD dan BTS, tempat minum dan McNugget berlambang BTS.
Akibat adanya promosi BTS Meal ini, kerumunan terjadi di banyak gerai McD di Indonesia, tidak hanya di Jakarta saja. Kerumunan didominasi oleh pengemudi ojek daring yang terpaksa mengantre demi mengambil pesanan BTS Meal milik pemesan.
Lantaran terjadinya kerumunan, banyak gerai McD yang terpaksa ditutup bahkan disegel aparat Satpol PP ataupun kepolisian setempat.
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Bayu Septianto