Menuju konten utama

Gerbang Tol Cipali Macet 15 Kilometer

Berdasarkan hasil pantauan, antrean panjang kendaraan di pintu keluar Tol Cipali disebabkan karena transaksi pembayaran tol yang tidak menggunakan uang pas, oleh karena itu, disarankan bagi para pemudik yang akan melewati tol untuk mempersiapkan uang pas agar proses transaksi pembayaran tol berjalan dengan cepat dan lancar.

Gerbang Tol Cipali Macet 15 Kilometer
Ilusrasi Tol Cipali

tirto.id - Arus mudik lebaran tahun ini pada lima hari sebelum Lebaran, Jumat Pagi, tertahan oleh kemacetan panjang di gerbang tol Cipali, tepatnya di Palimanan, Cirebon.

Kapolsek Gempol Cirebon AKP Yana Mulyana mengatakan kemacetan mencapai 15 kilometer karena kendaraan mulai memadati gerbang tol Palimanan.

"Sampai 15 kilometer untuk antrean kendaraan di gerbang Tol Cipali, tepatnya Palimanan," kata dia di sini, Jumat.

Sampai saat ini antrean kendaraan di gerbang tol sudah mencapai gerbang Sumberjaya di Majalengka. "Pas tadi nyampe Sumberjaya," ujar Yana.

Dari pantauan Antara, kendaraan pada Jumat siang ini sudah kembali normal dan ramai lancar, sedangkan polisi mengimbau pengguna jalan tol Cipali menggunakan uang pas untuk mempercepat proses transaksi.

Baca juga artikel terkait SOSIAL BUDAYA

tirto.id - Sosial budaya
Sumber: Antara
Penulis: Rima Suliastini
Editor: Rima Suliastini