tirto.id - Gempa bumi kuat terjadi pada Jumat malam (2/8/2019) sekitar pukul 19.03 WIB.
BMKG mengumumkan gempa yang mengguncang kawasan Banten, Jakarta dan sejumlah kota lain di Jawa dan sekitarnya tersebut berkekuatan magnitudo 7,4.
Saat gempa tersebut terjadi, pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berhamburan keluar dari gedung lembaga antirasuah, Kuningan, Jakarta Selatan. Mereka melarikan diri saat guncangan kuat terjadi.
Di antara puluhan orang yang berhamburan keluar dari Gedung KPK, termasuk Wakil Ketua KPK Laode M Syarif. Dia langsung menuju lapangan terbuka di depan Gedung KPK. Setelah kurang lebih 20 menit, mereka baru kembali ke dalam.
Menurut Laode, memang ada sedikit rasa panik yang ia alami. Namun untungnya gempa berdampak tak parah di Gedung KPK. Tidak ada bagian bangunan Gedung KPK yang rusak untuk sementara ini.
"Mungkin masih ada ratusan di dalam [gedung]," kata Laode di depan Gedung KPK.
Berdasar keterangan BMKG, pusat gempa itu berada di 147 km Barat Daya Sumur-Banten, pada koordinat 7.54 LS, 104.58 BT, dan ada di kendalaman 10 Kilometer.
BMKG juga mengeluarkan peringatan dini potensi tsunami setelah gempat kuat tersebut terjadi.
Berikut ini daftar daerah berpotensi tsunami berdasarkan pemodelan sebagaimana informasi dari akun twitter resmi BMKG adalah:
• PANDEGLANG BAGIAN SELATAN (BANTEN) - SIAGA
• PANDEGLANG PULAU PANAITAN (BANTEN) - SIAGA
• LAMPUNG-BARAT PESISIR-SELATAN (LAMPUNG) - SIAGA
• PANDEGLANG BAGIAN UTARA (BANTEN) - WASPADA
• LEBAK (BANTEN) - WASPADA
• TANGGAMUS PULAU TABUAN (LAMPUNG) - WASPADA
• SUKABUMI UJUNG-GENTENG (JABAR) - WASPADA
• TANGGAMUS BAGIAN TIMUR (LAMPUNG) - WASPADA
• LAMPUNG-SELATAN KEP. KRAKATAU (LAMPUNG) - WASPADA
• LAMPUNG-SELATAN KEP. LEGUNDI (LAMPUNG) - WASPADA
• LAMPUNG-BARAT PESISIR-TENGAH (LAMPUNG) - WASPADA
• LAMPUNG-BARAT PESISIR-UTARA (LAMPUNG) - WASPADA
• BENGKULU-UTARA PULAU ENGGANO (BENGKULU) - WASPADA
• KAUR (BENGKULU) - WASPADA
• LAMPUNG-SELATAN KEP. SEBUKU (LAMPUNG) - WASPADA
• BENGKULU-SELATAN (BENGKULU) - WASPADA
• SERANG BAGIAN BARAT (BANTEN) - WASPADA
• SELUMA (BENGKULU) - WASPADA
Daerah yang berpotensi tsunami berdasarkan pemodelan:
— Humas_BMKG (@InfoHumasBMKG) August 2, 2019
[ Kota/ Kabupaten (Provinsi) - Status Peringatan ]
• PANDEGLANG BAGIAN SELATAN (BANTEN) - SIAGA
• PANDEGLANG PULAU PANAITAN (BANTEN) - SIAGA
• LAMPUNG-BARAT PESISIR-SELATAN (LAMPUNG) - SIAGA