Menuju konten utama
Berita Internasional Terkini

Gelombang Ketiga Covid-19: Kasus di Rusia dan Jerman Melonjak

Berbagai negara sedang dihantam gelombang ketiga Covid-19, negara yang kasusnya cukup tinggi adalah Rusia dan Jerman. 

Gelombang Ketiga Covid-19: Kasus di Rusia dan Jerman Melonjak
Ilustrasi corona virus. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Gelombang ketiga Covid-19 kembali menghantam sejumlah negara. Dalam pemberitaan baru-baru ini, Rusia dan Jerman dilaporkan mengalami lonjakan yang cukup signifikan.

Seperti dikutip The Moscow Times, Rusia melaporkan rekor baru 1.251 kematian akibat kasus corona pada Kamis, 18 November 2021. Kini, jumlah kematian akibat Covid-19 secara resmi di Rusia menjadi 260.335 dan menjadi yang paling tinggi di Eropa.

Kendati demikian, berdasarkan hasil analisis The Moscow Times dari statistik resmi terbaru, menempatkan jumlah kematian di Rusia mencapai 723.350 kasus, baik sejak awal pandemi, maupun sebelum gelombang virus terbaru.

Selama sepekan 1-7 November, Rusia juga menjadi pemimpin dalam kematian akibat Covid-19 untuk pertama kalinya sejak awal pandemi. Negara itu bahkan melampaui Amerika Serikat.

Selain itu, Rusia juga menjadi salah satu negara di dunia yang paling terpukul sebab jumlahnya mencapai lebih dari 9,2 juta kasus Covid-19. Berdasarkan data pemerintah, angka infeksi baru pada Kamis ini mencapai 37.274 kasus, namun terjadi penurunan dari 40.000 kasus harian awal bulan ini.

Menurut perkiraan pejabat kesehatan, Rusia akan keluar dari pandemi pada tahun 2022 nanti. Namun, target awal untuk mencapai kekebalan kelompok tahun ini sedikit terhambat karena tingkat vaksinasi yang sangat rendah.

Tetapi Kremlin pada hari Rabu mengakui "tidak ada akhir yang terlihat" dari pandemi di dalam negeri.

Kasus Pandemi di Jerman Capai Rekor Tertinggi

Sementara itu, CNN melaporkan, kasus Covid-19 di Jerman telah mencapai rekor tertinggi dalam satu hari. Bahkan, Kanselir Angela Merkel mengatakan ini adalah hasil dari gelombang keempat yang "menghantam negara kita dengan kekuatan penuh."

Pusat penyakit dan kendali Jerman, Institut Robert Koch (RKI) melaporkan, setidaknya terdapat 65.371 kasus baru dalam 24 jam terakhir. Ini adalah peningkatan 12.545 infeksi baru dibandingkan periode 24 jam sebelumnya.

Kendati demikian, kepala RKI Lothar Wieler mengatakan, kemungkinan besar angka-angka tersebut tidak dilaporkan. Sebab, skala infeksi yang sebenarnya bisa menjadi "dua atau tiga kali lebih banyak."

Dari Rabu hingga Kamis lalu, Jerman melaporkan 264 kematian terkait Covid-19. Menurut data KRI, jumlah total angka kematian akibat Covid-19 di Jerman sejak awal pandemi menjadi 98.000 orang.

Jerman juga disebut sebagai salah satu tingkat vaksinasi terendah di Eropa barat, engan lebih dari 67 persen populasi divaksinasi lengkap. Sekitar 33 persen tidak memiliki perlindungan terhadap virus, demikian menurut RKI.

Baca juga artikel terkait GELOMBANG KETIGA COVID-19 atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Iswara N Raditya