Menuju konten utama

Gambar Uang Baru 2022 Pecahan Rp1.000 hingga Rp100.000

Berikut ini gambar uang baru 2022 mulai dari pecahan uang kertas nominal terkecil sampait erbesar disertai dengan keterangan tampak depan dan belakangnya.

Gambar Uang Baru 2022 Pecahan Rp1.000 hingga Rp100.000
Kepala Bank Indonesia (BI) Perwakilan wilayah NTT I Nyoman Ariawan Atmaja menunjukkan uang kertas baru pecahan Rp100 ribu (kiri) dan pecahan Rp100 ribu lama saat peluncurannya di Kota Kupang, NTT, Kamis (18/8/2022). ANTARA FOTO/Kornelis Kaha/rwa.

tirto.id - Gambar uang baru 2022 tetap mempertahankan pahlawan nasional pada bagian depan dan tema kebudayaan Indonesia pada bagian belakang.

Pemerintah dan Bank Indonesia telah meluncurkan 7 Uang Rupiah Kertas Tahun Emisi 2022 (Uang TE 2022) pada 18 Agustus 2022 di Jakarta.

“Uang TE 2022 terdiri atas pecahan uang Rupiah kertas Rp100.000, Rp50.000, Rp20.000, Rp10.000, Rp5.000, Rp2.000, dan Rp1.000,” kata Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia, Erwin Haryono, dalam siaran pers.

Ketujuh Uang TE 2022 tersebut secara resmi berlaku, dikeluarkan, dan diedarkan di wilayah Indonesia bertepatan dengan HUT RI ke-77.

Ada 3 aspek inovasi penguatan Uang TE 2022, yaitu desain warna yang lebih tajam, unsur pengaman yang lebih andal, dan ketahanan bahan uang yang lebih baik.

“Inovasi dimaksudkan agar uang Rupiah semakin mudah untuk dikenali ciri keasliannya, nyaman, dan aman untuk digunakan, serta lebih sulit untuk dipalsukan,” ujar Erwin.

Pengedaran Uang TE 2022 merupakan salah satu pelaksanaan amanat UU Mata Uang sebagai bagian dari perencanaan pemenuhan kebutuhan uang masyarakat dengan tetap menerapkan tata kelola sesuai Undang-Undang.

Pengeluaran Uang TE 2022 ini tidak memiliki dampak pencabutan dan/atau penarikan uang rupiah yang telah dikeluarkan sebelumnya.

Seluruh uang rupiah kertas maupun logam yang telah dikeluarkan sebelumnya masih tetap berlaku sebagai alat pembayaran sah di seluruh wilayah NKRI sepanjang belum dicabut dan ditarik dari peredaran oleh Bank Indonesia.

Masyarakat bisa melakukan penukaran Uang TE 2022 melalui perbankan atau kas keliling yang disediakan Bank Indonesia dengan pemesanan penukaran melalui kas keliling dilakukan melalui aplikasi PINTAR pada laman https://pintar.bi.go.id.

Adapun aplikasi penukaran tersebut dapat diakses oleh masyarakat mulai 18 Agustus 2022 pukul 11.00 WIB dengan jadwal penukaran uang mulai 19 Agustus 2022.

Gambar Uang Baru 2022

Berikut ini gambar uang baru 2022 mulai dari pecahan uang kertas nominal terkecil sampai dengan terbesar disertai dengan keterangan tampak depan dan belakangnya.

1. Gambar Uang Baru 2022 Pecahan Rp1.000

Uang Baru 1000

Uang Baru 1000. foto/Bank Indonesia

Bagian depan menampilkan Tokoh Pahlawan Nasional Republik Indonesia Tjut Meutia sebagai gambar utama. Terdapat lambang negara Garuda Pancasila, gambar kepulauan Indonesia, Bunga Anggrek Larat, dan beberapa motif khas Indonesia. ​​

Bagian Belakang Bagian belakang menampilkan Tari Tifa yang disandingkan dengan keindahan alam Banda Neira, serta dipadukan dengan keanggunan Bunga Anggrek Larat. Desain uang pecahan Rp1.000 bagian belakang diperindah dengan beberapa motif khas Indonesia.

2. Gambar Uang Baru 2022 Pecahan Rp2.000

Uang Baru 2000

Uang Baru 2000. foto/Bank Indonesia

Bagian depan menampilkan Tokoh Pahlawan Nasional Republik Indonesia Mohammad Hoesni Thamrin sebagai gambar utama. Terdapat lambang negara Garuda Pancasila, gambar kepulauan Indonesia, Bunga Jeumpa, dan beberapa motif khas Indonesia. ​​

Bagian belakang menampilkan Tari Piring yang disandingkan dengan keindahan alam Ngarai Sianok, serta dipadukan dengan keanggunan Bunga Jeumpa. Desain uang pecahan Rp2.000 bagian belakang diperindah dengan beberapa motif khas Indonesia.​

3. Gambar Uang Baru 2022 Pecahan Rp5.000

Uang Baru 5000

Uang Baru 5000. foto/BI

Bagian depan menampilkan Tokoh Pahlawan Nasional Republik Indonesia Dr. K.H. Idham Chalid sebagai gambar utama.

Terdapat lambang negara Garuda Pancasila, gambar kepulauan Indonesia, Bunga Sedap Malam, dan beberapa motif khas Indonesia.

Bagian belakang menampilkan Tari Gambyong yang disandingkan dengan keindahan alam Gunung Bromo, serta dipadukan dengan keanggunan Bunga Sedap Malam.

Desain uang pecahan Rp5.000 bagian belakang diperindah dengan beberapa motif khas Indonesia.​

4. Gambar Uang Baru 2022 Pecahan Rp10.000

Uang Baru 10000

Uang Baru 10000. foto/BI

Bagian depan menampilkan Tokoh Pahlawan Nasional Republik Indonesia Frans Kaisiepo sebagai gambar utama.

Terdapat lambang negara Garuda Pancasila, gambar kepulauan Indonesia, Bunga Cempaka Hutan Kasar, dan beberapa motif khas Indonesia, seperti Motif Asmat Papua dan Motif Perisai Citak Asmat. ​​

Bagian belakang menampilkan Tari Pakarena yang disandingkan dengan keindahan alam Taman Nasional Wakatobi, dipadukan dengan keanggunan Bunga Cempaka Hutan Kasar.

Desain uang pecahan Rp10.000 bagian belakang diperindah dengan Motif Ne’Limbongan Toraja dan Motif Pa’Barana.

5. Gambar Uang Baru 2022 Pecahan Rp20.000

Uang Baru 20000

Uang Baru 20000. foto/BI

Bagian depan menampilkan Tokoh Pahlawan Nasional Republik Indonesia Dr. G.S.S.J. Ratulangi sebagai gambar utama.

Terdapat lambang negara Garuda Pancasila, gambar kepulauan Indonesia, Bunga Anggrek Hitam, dan beberapa motif khas Indonesia.

Bagian belakang menampilkan Tari Gong yang disandingkan dengan keindahan alam Derawan, dipadukan dengan keanggunan Bunga Anggrek Hitam.

Desain uang pecahan Rp20.000 bagian belakang diperindah dengan beberapa motif khas Indonesia.​​

6. Gambar Uang Baru 2022 Pecahan Rp50.000

Uang Baru 50000

Uang Baru 50000. foto/BI

Bagian depan menampilkan Tokoh Pahlawan Nasional Republik Indonesia Ir. H. Djuanda Kartawidjaja sebagai gambar utama.

Terdapat lambang negara Garuda Pancasila, gambar kepulauan Indonesia, Bunga Jepun Bali, dan motif khas Indonesia.Bagian depan menampilkan Tokoh Pahlawan Nasional Republik Indonesia Ir. H. Djuanda Kartawidjaja sebagai gambar utama.

Terdapat lambang negara Garuda Pancasila, gambar kepulauan Indonesia, Bunga Jepun Bali, dan motif khas Indonesia.

Bagian belakang menampilkan Tari Legong yang disandingkan dengan keindahan alam Taman Nasional Komodo, serta dipadukan dengan keanggunan Bunga Jepun Bali.

Desain uang pecahan Rp50.000 bagian belakang diperindah dengan motif khas Indonesia.

7. Gambar Uang Baru 2022 Pecahan Rp100.000

Uang Baru 100000

Uang Baru 100000. foto/Bank Indonesia

Bagian depan menampilkan Tokoh Proklamator Kemerdekaan Republik Indonesia, Dr. (H.C.) Ir. Soekarno dan Dr. (H.C.) Drs Mohammad Hatta, sebagai gambar utama.

Terdapat lambang negara Garuda Pancasila, gambar kepulauan Indonesia, Bunga Anggrek Bulan, dan beberapa motif khas Indonesia.

Bagian belakang menampilkan Tari Topeng Betawi yang disandingkan dengan keindahan alam Raja Ampat, serta dipadukan dengan keanggunan Bunga Anggrek Bulan yang dikenal sebagai Puspa Pesona.

Desain uang pecahan Rp100.000 bagian belakang diperindah dengan motif khas Indonesia.

Baca juga artikel terkait UANG BARU 2022 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Yantina Debora