Menuju konten utama

Formasi CPNS DKI Jakarta, Cara Daftar, Surat Lamaran & Pernyataan

CPNS DKI Jakarta 2021, formasi, cara daftar, contoh surat lamaran dan pernyataan.

Formasi CPNS DKI Jakarta, Cara Daftar, Surat Lamaran & Pernyataan
Ilustrasi Ujian CPNS. foto/https://maucash.id/

tirto.id - Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengumumkan DKI Jakarta akan membuka sebanyak 434 formasi dalam penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2021.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membuka kesempatan kepada Warga Negara Indonesia (WNI), Pria dan Wanita, berpendidikan Sekolah Menengah Atas/sederajat, Diploma Tiga (D.III), Diploma Empat (D.IV), dan Sarjana Strata Satu (S.1) untuk menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Pengumuman tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 783 Tahun 2021 Tanggal 29 April 2021 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta Tahun Anggaran 2021.

Detail mengenai jabatan, kualifikasi pendidikan, persyaratan, tahapan, dan ketentuan lainnya dapat dilihat pada Pengumuman Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta Nomor 8 Tahun 2021 tentang Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Di Lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Tahun Anggaran 2021.

Formasi CPNS DKI Jakarta

1. Ahli Pertama - Arsiparis

2. Ahli Pertama - SDM Aparatur

3. Ahli Pertama - Pelatih Olahraga

4. Ahli Pertama - Pengawas Ketenagakerjaan

5. Ahli Pertama - Pengelola Pengadaan Barang/Jasa

6. Ahli Pertama - Perekayasa

7. Ahli Pertama - Pranata Hubungan Masyarakat

8. Ahli Pertama - Pustakawan

9. Analisis Apresiasi Karya Seni

10. Analisis Aset Daerah

11. Analisis Bahan Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja

12. Analisis Bagunan Gedung dan Permukiman

13. Analisis Batas Wilayah

14. Analisis Bina Kehidupan Agama

15. Analisi Data dan Informasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan

16. Analisis Data dan Kerjasama Pemasyarakatan

17. Analisis Dokumen Perizinan

18. Analisis Ekonomi Kreatif

19. Analisis Hubungan Antarlembaga

20. Analisis Hukum

21. Analisis Iklim Usaha dan Kerjasama

22. Analisis Kemasyarakatan

23. Analisis Keolahragaan

24. Analisis Kepemudaan

25. Analisis Kependudukan dan Pencatatan Sipil

26. Analisis Kesenian dan Budaya Daerah

27. Analisis Ketahanan Negara

28. Analisis Koperasi

29. Analisis Masalah Sosial

30. Analisis Pajak dan Retribusi Daerah

31. Analisis Pangan

32. Analisis Pemberdayaan Masyarakat

33. Analisis Penanaman Modal

34. Analisis Pendapatan Daerah

35. Analisis Pengaduan Masyarakat

36. Analisis Pengelolaan Sumber Daya Air

37. Analisis Perdagangan

38. Analisis Perencanaan Anggaran

39. Analisis Perencanaan Wilayah Perumahan

40. Analisis Perhubungan dan Telekomunikasi

41. Analisis Politik Dalam Negeri

42. Analisis Prasarana Pendidikan

43. Analisis Program Pembangunan

44. Analisis Rehabilitasi Masalah Sosial

45. Analisis Survei, Pengukuran, dan Pemetaan

46. Analisis Tata Kelola Keamanan Siber

47. Analisis Tata Praja

48. Analisis Tata Ruang

49. Analisis Tenaga Kependidikan

50. Analisis Tenaga Kerja

51. Pelaksana Pemula/Pemula - Polisi Pamong Praja

52. Pelaksana/Terampil Arsiparis

53. Pelaksana/Terampil Polisi Pamong Praja

54. Pelaksana/Terampil Teknisi Penelitian dan Perekayasaan

55. Pengadimistrasi Hukum

56. Pengawas Jaringan Utilitas

57. Pengelola Cagar Budaya dan Koleksi Museum

58. Pengelolan Instansi Teknologi Instansi

59. Pengelola Keuangan

60. Pengelola Media Center dan Kemitraan Media

61. Pengelola Perpustakaan

62. Pengelola Rehabilitasi dan Pelayanan Sosial

63. Pengelola Sarana dan Prasarana Pemakaman Umum

64. Pengelola Sarana dan Prasarana Taman

65. Pengelola Sarana Olahraga

66. Pengelola Sistem dan Jaringan

67. Pengelola Situs atau Web

68. Pengolah Data Survei

69. Penyusun Bahan Bantuan Umum

70. Penyusun Bahan Informasi dan Publikasi

71. Penyusun Bahan Pembinaan Kesertaan Keluarga Berencana

72. Penyusun Kebutuhan Barang Inventaris

73. Penyusun Laporan Keuangan

74. Penyusun Program Anggaran dan Pelaporan

75. Penyusun Rencana Pengadaan Sarana dan Prasarana

76. Penyusun Rencana Tata Ruang

77. Verifikasi Keuangan

Berikut tautan Lampiran I terkait Pengumuman Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta.

Cara daftar CPNS DKI Jakarta

Berikut cara daftar CPNS DKI Jakarta menurut laman resmi SSCASN.

1. Daftar Akun

- Pelamar mengakses Portal SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id

- Buat akun SSCASN

- Login ke akun SSCASN yang telah dibuat

- Lengkapi biodata dan unggah swafoto

2. Daftar Formasi

- Pilih jenis seleksi

- Pilih formasi

- Unggah dokumen

- Cek resume dan akhiri pendaftaran

- Cetak Kartu Informasi Akun dan kartu Pendaftaran Akun

3. Seleksi Administrasi

- Panitia memverifikasi data pelamar

- Panitia mengumumkan hasil Seleksi Administrasi

- Pelamar yang dinyatakan tidak lulus dapat menyanggah hasil Seleksi Administrasi

- Panitia mengumumkan hasil sanggah

- Pelamar yang dinyatakan lulus melakukan cetak Kartu Ujian

4. Seleksi Kompetensi Dasar

- Pelamar melaksanakan Ujian Seleksi Kompetensi Dasar

- Panitia mengumumkan hasil Seleksi Kompetensi Dasar

- Pelamar yang dinyatakan lulus dapat melanjutkan proses ke tahap Ujian Seleksi Kompetensi Bidang

5. Seleksi Kompetensi Bidang

- Pelamar melaksanakan Ujian Seleksi Kompetensi Bidang

- Panitia mengumumkan hasil Seleksi Kompetensi Bidang

6. Pengumuman Kelulusan

- Panitia mengumumkan hasil integrasi SKD dan SKB

- Pelamar yang dinyatakan tidak lulus dapat menyanggah hasil integrasi SKD dan SKB

- Panitia mengumumkan hasil sanggah integrasi SKD dan SKB (pengumuman ini bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat)

- Pelamar yang dinyatakan lulus melakukan pemberkasan

Berikut tautan Surat lamaran CPNS DKI Jakarta dan format Surat Pernyataan Khusus Formasi Jabatan Polisi Pamong Praja.

Baca juga artikel terkait CPNS 2021 atau tulisan lainnya dari Ega Krisnawati

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Ega Krisnawati
Penulis: Ega Krisnawati
Editor: Yandri Daniel Damaledo