Menuju konten utama

Film BTS Bring The Soul: The Movie Nomor 1 Real Time Box Office

Pre-order tiket film BTS, Bring The Soul: The Movie merajai peringkat reservasi real time Box Office pada Minggu (28/7/2019).

Film BTS Bring The Soul: The Movie Nomor 1 Real Time Box Office
Album BTS Bring The SOul. Twitter/Bighit officiall

tirto.id - Penjualan tiket pre-order film terbaru milik boy group BTS bertajuk Bring The Soul: The Movie merajai peringkat reservasi real time Box Office di Korea pada Minggu (28/7/2019).

Soompi mewartakan, menurut Dewan Film Korea pada 28 Juli, pemesanan tiket real time Bring The Soul: The Movie pada pukul 03.30 a.m KST atau pukul 01.30 WIB mencapai 18,9 persen. Sekitar 82.295 penggemar ikut berpartisipasi dalam pembelian pre-order tiket film tersebut.

Bring The Soul: The Movie tercatat sebagai film dokumenter ketiga milik BTS setelah Burn The Stage: The Movie (2018) dan Love Yourself in Seoul (2019).

Dalam film terbarunya, BTS akan menyuguhkan berbagai macam anekdot yang belum pernah dibagikan sebelumnya, rekaman live performance saat konser, wawancara bersama para member, dan footage kegiatan BTS di konser final "Love Yourself" di Eropa.

Selepas konser di kota romantis, Paris, para personel BTS berkumpul di rooftop sebuah gedung untuk menceritakan kisah mereka.

Sutradara Park Jun Soo dipercaya untuk menyutradarai film dokumenter ketiga BTS, Bring The Soul: The Movie. Ia merupakan sutradara sama untuk film pertama BTS, Burn The Stage: The Movie (2018).

Film dokumenter ketiga ini diproduseri Big Hit Entertainment/A Camp Entertainment. Sementara pendistribusiannya diatur oleh Trafalgar Releasing, sebuah distributor asal London. Film ini juga akan dibintangi tujuh personel BTS sendiri yaitu, RM, Jungkook, Jin, Jimin, V, Suga, dan J-Hope.

Film Bring The Soul: The Movie bakal dirilis selama sepekan di seluruh dunia, dan tayang mulai 7 hingga 11 Agustus 2019. Penambahan jadwal untuk setiap negara berbeda-beda.

Di Indonesia, Bring the Soul akan tayang mulai 7-13 Agustus 2019. Harga tiketnya beragam dan berbeda di beberapa kota, seperi dipatok seharga Rp80 ribu untuk kota Greasik, Jember, Probolinggo dan Tegal.

Sementara di daerah Jakarta, Bogor, Depok, tanggerang, bandung, Surabaya, dan Medan harga tiketnya mencapai Rp150 ribu, dan untuk kota lainnya dibandrol Rp125 ribu rupiah, demikian melansir laman resmi Instagram CGV Indonesia.

Baca juga artikel terkait FILM KOREA atau tulisan lainnya dari Nuraini Ika

tirto.id - Film
Reporter: Nuraini Ika
Penulis: Nuraini Ika
Editor: Dipna Videlia Putsanra