Menuju konten utama

Festival Cap Go Meh 2023 di PIK: Jadwal Acara dan Lokasi

Berikut ini jadwal festival Cap Go Meh 2023 di Pantai Indah Kapuk (PIK) disertai dengan info acaranya dan detail lokasi pelaksanaannya.

Festival Cap Go Meh 2023 di PIK: Jadwal Acara dan Lokasi
Atraksi Barongsai memeriahkan perayaan Cap Go Meh 2022 di Vihara Dhanagun, Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (15/2/2022). ANTARA FOTO/Arif Firmansyah/aww.

tirto.id - Setiap malam ke-15 perayaan Tahun Baru Imlek, giliran diadakannya festival Cap Go Meh. Secara kebahasaan "Cap" berarti "sepuluh" dan "Go" berarti "lima" serta "Meh" memiliki arti "malam." Oleh karenanya, perayaan ini akan mencapai puncaknya pada malam ke-15 Tahun Baru Imlek.

Tahun ini, perayaan Cap Go Meh juga diadakan di Pantai Indah Kapuk (PIK). Perayaan Cap Go Meh di Pantjoran PIK ini diadakan dalam rangkaian acara yang dimulai sejak 4 Februari hingga 5 Februari 2023.

Perayaan Cap Go Meh di PIK kali ini akan dimeriahkan dengan serangkaian pertunjukan, seperti light show, barongsai, hingga walking character.

Jadwal Festival Cap Go Meh 2023 di PIK dan Acaranya

Dirangkum dari unggahan Instagram @pantjoranpik, berikut merupakan serangkaian acara yang diagendakan dalam perayaan Cap Go Meh 2023 di Pantai Indah Kapuk.

1. Walking Character

Agenda walking character diadakan sejak tanggal 4 Februari 2023 pada pukul 13.00, 15.00 dan 18.00. Agenda walking character ini juga diadakan esoknya pada tanggal 5 Februari 2023 dengan waktu yang sama.

Walking character adalah acara yang dikemas dengan bentuk arak-arak dengan kostum Kaisar yang berkeliling bersama para pengawalnya. Mereka berkeliling untuk membagikan berkat keberuntungan kepada Hopeng di Pantjoran PIK.

2. Barongsai Tonggak

Barongsai tonggak adalah pertunjukan barongsai yang menggunakan properti tonggak atau tiang-tiang sebagai area bermainnya. Pertunjukan ini dimulai pada 5 Februari 2023 pukul 16.30 WIB

3. Barongsai LED

Perayaan Cap Go Meh kali ini juga dilengkapi dengan penampilan baru dari model biasa barongsai. Barongsai yang menyala di tengah malam akan menghiasi malam perayaan Cap Go Meh kali ini.

Barongsai LED ini mulai dipertunjukan pada tanggal 4 Februari 2023 pukul 18.00 WIB. Sedangkan pada tanggal 5 Februari 2023, Barongsai LED diadakan dalam dua babak yaitu pukul 18.30 dan 21.30 WIB.

4. Light Show

Light show adalah pertunjukan berupa atraksi cahaya Pagoda pertama di PIK. Pertunjukan ini digelar pada 5 Februari 2023 pukul 18.30, 20.00, dan 21.30 WIB bersama pertunjukan lain seperti Barongsai LED.

5. UV Liong

Pukul 20.00 WIB tanggal 5 Februari 2023, perayaan Cap Go Meh di PIK juga dimeriahkan dengan pertunjukan liong di Pagoda yang dibalut dengan sinar ultraviolet sehingga membuat penampilan yang memukau.

Biasanya, Cap Go Meh jatuh pada tanggal 4 Februari hingga 4 Maret kalender Masehi. Di negara Cina sendiri, perayaan ini dikenal dengan istilah Yuan Xiao atau Festival Lampion.

Seperti perayaan yang dilakukan di PIK, biasanya perayaan Cap Go Meh memang dilengkapi dengan penampilan tarian naga (liong), barongsai, juga tidak lupa dengan tradisi penyalaan lampion.

Sebagai tambahan, perayaan Cap Go Meh kali ini juga mempersembahkan lomba mewarnai angpau Lomba ini diadakan di hari Sabtu 4 Februari 2023 pukul 10.00-12.00 WIB. Sebagai catatan, lomba ini hanya diperuntukan bagi anak usia 3-7 tahun.

Untuk info mengenai jadwal agenda perayaan Cap Go Meh 2023 di Pagoda PIK dapat diakses melalui tautan di sini.

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Arni Arta Rahayu

Kontributor: Arni Arta Rahayu
Penulis: Arni Arta Rahayu
Editor: Ibnu Azis