tirto.id - Google doodle hari ini, Senin (4/9/2017) menampilkan video animasi pria berjas coklat dengan latar belakang logo Google yang menjadi dekorasi panggung. Saat pengguna mengklik doodle tersebut, pria ini akan muncul dengan lagu latar dari balik panggung dan menyanyi dengan suaranya yang khas hingga dijuluki Mr. Trololo.
Siapakah sosok pria yang ulang tahunnya ke-83 diperingati Google hingga dibuatkan doodle khusus hari ini?
Dilansir dari laman Google, pria ini tak lain adalah Eduard Anatolyevich Khil, terkenal dengan Eduard Khil. Penyanyi bariton yang terkenal di dekade 60-an ini lahir tepat pada hari ini tahun 1934 di Smolenks, Rusia.
Lulusan Konservatorium Rimsky-Korsakov (sekarang Konservatorium Negara Bagian Rimsky-Korsakov St. Petersburg) ini terkenal sebagai penyanyi pop di jamannya. Tahun 1974, ia menerima sederetan penghargaan termasuk Penyanyi Pilihan Pemirsa Terbaik se-Rusia.
Pada suatu acara TV tahun 1976, vokal Eduard Khil yang legendaris dengan ciri khas “trololo”-nya ini ditampilkan saat menyanyi lagu ”I Am Glad Because I Am Finally Returning Back Home.
Ia terkenal justru di masa senja karirnya, saat lama berselang, video rekaman Eduard di acara itu diunggah di Youtube pada 2009 dan menjadi viral. Rekaman video itu menampilkan Eduard Khil saat menyanyikan lagu tanpa berkata-kata yang membuat bunyi semacam “tro-lo-lo-ing”.
Fenomena Eduard Khil ini sempat ramai dijadikan bahan parodi dan meme. Berkat penampilannya dalam vieo rekaman itu, ia kerap dijuluki “Mr. Trololo”.
Desain Google doodle hari ini persis dibuat seperti video klip “Mr. Trololo” Eduard Khil mengambil inspirasi dari rekaman video yang viral di Youtube tersebut. Bisa dilihat dari pakaian yang dikenakan sosok Eduard Khil dalam kartun animasi doodle, termasuk hiasan panggung dan angka “4” di pojok kanan atas.
Selain itu, elemen dekorasi yang menjadi latar panggung di video klip “Mr. Trololo” diubah sedemikian rupa sehingga membentuk kata “Google”.
Eduard Khil meninggal pada 2012 di usia 77 tahun, setelah menderita serangan stroke. Google memperingati fenomena viralnya video klip Mr. Trololo sebagai penghargaan terhadap penyanyi bariton asal Rusia tersebut.
Penulis: Maya Saputri
Editor: Maya Saputri