Menuju konten utama

Biodata Eca Aura yang Dekat dengan Alam Ganjar, Anak Siapa?

Siapa Eca Aura yang dekat dengan Alam Ganjar putra Ganjar Pranowo? Eca beberapa kali menampilkan kedekatan dengan Alam Ganjar.

Biodata Eca Aura yang Dekat dengan Alam Ganjar, Anak Siapa?
Eca Aura. instagram/elsaajapasal

tirto.id - Kedekatan antara Alam Ganjar dan Eca Aura menjadi sorotan publik, keduanya bahkan dikabarkan tengah menjalin kasih atau berpacaran.

Anak tunggal dari capres nomor urut tiga, Ganjar Pranowo dan istrinya Siti Atikoh itu memang belakangan kerap terlihat bersama dengan Eca Aura dalam beberapa kesempatan.

Warganet semakin yakin keduanya memiliki kedekatan lebih dari sekedar teman usai Eca tertangkap kamera duduk di sebelah Alam saat menyaksikan Debat Capres 2024 pertama di Gedung KPU RI pada Selasa, 12 Desember 2023.

Pada saat debat capres itu, Siti Atikoh juga sempat mengunggah video di akun Instagram yang menyorot ke arah sang putra dan Eca. Pada kesempatan itu, Eca tampak tak canggung berpose menghadap kamera Siti Atikoh, lalu melemparkan senyumnya ke arah Alam.

Siapa Eca Aura yang Dikabarkan Dekat dengan Alam Ganjar?

Eca Aura lahir dengan nama asli Elsa Japasal di Makassar, 14 November 2001. Dia merupakan putri dari Erwin Japasal, pengusaha sukses asal Malang, Jawa Timur.

Eca menuntaskan pendidikannya di SMA Katolik Rajawali. Dia sempat melanjutkan pendidikan di Taylor’s University, Malaysia. Namun, Eca tidak menuntaskan pendidikannya di sana.

Pada masa pandemi, Eca lalu menekuni dunia sosial media, khususnya platform TikTok, video cover joget dan lagu di TikTok mendapat perhatian warganet.

Video viral yang semakin membuat Eca terkenal di sebagai TikTokers adalah saat dia membuat konten lucu bersama karyawan cafe Royal 360 Resto. Cafe tersebut merupakan salah satu bisnis milik sang Ayah.

Erwin Japasal juga memiliki sejumlah bisnis lainnya mulai dari alat tulis, oleh-oleh, hingga alat kesehatan. Tidak sedikit yang menyebut, bahwa Erwin merupakan salah satu konglomerat asal Malang.

Aksi lucu Eca itu kemudian membuatnya terkenal dan kerap diundang ke sejumlah podcast hingga talkshow di stasiun televisi.

Eca menyematkan nama Aura di belakang namanya karena dia merupakan brand ambassador dari AURA Esports sejak 26 Maret 2022.

AURA Esports adalah tim sports yang berdiri sejak 2018 lalu yang berhasil menyabet sederet kemenangan seperti Piala Presiden Esports 2021, juara juara 1 Golden Ticket Season 1 Free Fire, juara 1 IPWC 2019 dan masih banyak lagi.

Baca juga artikel terkait ALAM GANJAR atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra