Menuju konten utama

Dua Warga Ditemukan Tewas Terseret Banjir di Pasuruan

Kedua korban bernama Sri Susminanti dan Nanda Sekar Arum ditemukan Kamis (4/2/2021) sekitar pukul 06.00 WIB.

Dua Warga Ditemukan Tewas Terseret Banjir di Pasuruan
Warga menerobos banjir di desa Kedungringin, Beji, Pasuruan, Jawa Timur, Selasa (3/11/2020). ANTARA FOTO/Umarul Faruq/foc.

tirto.id - Dua warga Dusun Genuk Watu, Desa Kepulungan, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, ditemukan tewas terseret banjir yang terjadi di wilayah setempat pada Rabu (3/2/2021) petang. Kedua korban bernama Sri Susminanti dan Nanda Sekar Arum.

Kepala Desa Kepulungan, Didik Hartono mengatakan korban ditemukan Kamis (4/2/2021) sekitar pukul 06.00 WIB di dua lokasi yang berbeda.

"Korban Susminarti, ditemukan sekitar 1 kilometer dari tempat tinggalnya yang kini sudah rata dengan tanah," kata Didik di lokasi kejadian.

Didik mengatakan masyarakat yang menemukan keberadaan korban, langsung melakukan evakuasi dengan kantong jenazah ke RS Asih Abyakta.

Sementara itu, korban hilang yang bernama Nanda Zeni Sekar Arum ditemukan di Dusun Tempel, Desa Legok, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan.

"Korban kedua ditemukan beberapa kilometer dari tempat kejadian. Kini keduanya sudah disalatkan dan dimakamkan di tempat pemakaman umum setempat," ujarnya.

Didik mengatakan akibat banjir bandang itu sebanyak enam rumah rata dengan tanah, sebelas rumah rusak berat dan sebanyak 13 rumah rusak sedang.

Di lokasi kejadian, warga menggelar tahlil kepada kedua korban sebelum dikuburkan di pemakaman umum.

Kepala Kepolisian Sektor Gempol Kompol Kamran mengatakan berdasarkan keterangan warga, dua korban saat kejadian sedang duduk di teras rumah.

"Dengan tiba-tiba air menggerus rumah mereka dari belakang dan menyeret korban hingga ditemukan tewas," kata dia.

Baca juga artikel terkait BANJIR PASURUAN

tirto.id - Sosial budaya
Sumber: Antara
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Gilang Ramadhan