tirto.id - Hasil drawing babak 8 besar (perempat final) ajang Badminton Asia Team Championships (BATC) 2020, menghadapkan tim putri Indonesia dengan sang juara bertahan, Jepang.
Dalam kejuaraan yang dihelat di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Filipina tersebut, tim Merah Putih lolos ke fase gugur sebagai runner-up Grup Y. Sementara Jepang berstatus juara Grup W.
Dalam pertandingan terakhir penyisihan Grup Y hari ini, Kamis (13/2/2020), Indonesia kalah tipis 2-3 dari Thailand. Dua poin Indonesia diperoleh dari tunggal pertama Gregoria Mariska Tunjung, dan ganda putri kedua, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.
Sementara ganda putri pertama, Apriyani Rahayu yang diduetkan dengan Ni Ketut Mahadewi Istarani harus menyerah di tangan pasangan Thailand. Dua tunggal putri Indonesia, Ruselli Hartawan dan Choirunnisa juga tidak mampu mengungguli lawan.
Susi Susanti selaku Manajer Tim Indonesia memiliki alasan tersendiri kenapa skuad Merah Putih tidak menurunkan komposisi ganda putri terbaik Indonesia, duet Greysia Polii/Apriyani Rahayu, saat melawan skuad Thailand.
"Pertimbangannya, selain kami mau mengistirahatkan Greysia, kalau melihat rekor pertemuan Greysia/Apriyani dengan ganda pertama Thailand kan menang-kalah. Kami mau mengamankan poin olimpiade mereka,” ujar Susi, seperti dikutip dari laman PBSI, Kamis (13/2/2020).
"Sebetulnya tadi cukup ramai dan sempat unggul, tapi di akhir ada kesalahan sendiri. Sedangkan Gregoria dan Fadia/Ribka mainnya bersih, bagus. Untuk Ruselli dan Choirunnisa, masih belum in ya, mainnya masih terburu-buru dan banyak error. Kami harus akui keunggulan Thailand," imbuh Susi.
Di lain pihak, Jepang mengunci posisi juara Grup W dengan menumbangkan tim putri Malaysia, juga lewat skor ketat 3-2. Jepang sempat dikejutkan dengan kekalahan tunggal pertama Akane Yamaguchi dari pemain Malaysia, Soniia Cheah. Namun mereka mampu bangkit dengan menyapu kemenangan pada tiga partai berikutnya.
Dalam ajang BATC edisi 2018 silam, langkah tim putri Indonesia terhenti di tangan Jepang setelah menelan kekalahan 0-3 di babak semifinal.
Berikut hasil drawing lengkap babak perempat final BATC 2020 kategori putri:
INDONESIA vs JEPANG
TAIWAN vs MALAYSIA
THAILAND vs KAZAKHSTAN
KOREA SELATAN vs SINGAPURA.
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Addi M Idhom