Menuju konten utama

Dampak Virus Corona: Serie A Tunda Jadwal Tiga Pertandingan

Wabah virus corona (covid-19) di Italia mengakibatkan jadwal tiga pertandingan Serie A ditunda. 

Dampak Virus Corona: Serie A Tunda Jadwal Tiga Pertandingan
Penyerang Inter Milan Romelu Lukaku (kedua dari kiri) melepaskan sepakan meski dikawal gelandang Parma Dejan Kulusevski dalam pertandingan Liga Italia yang dimainkan di Stadion San Sito, Minggu dini hari 26 Oktober 2019. (ANTARA/AFP/MIGUEL MEDINA)

tirto.id - Perdana Menteri Italia, Giuseppe Conte memerintahkan penundaan semua kegiatan olahraga di tiga kawasan, yakni Lombardy, Emilia-Romagna dan Veneto. Penundaan itu untuk mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19).

Akibatnya, jadwal tiga pertandingan Serie A pada giornata 25, yaitu laga Inter Milan vs Sampdoria, Hellas Verona vs Cagliari, dan Atalanta vs Sassuolo harus ditunda.

Dalam konferensi pers, Sabtu (22/2/2020), Menteri Olahraga Italia, Vincenzo Spadafora melarang semua bentuk kegiatan di tiga wilayah tersebut kecuali ada izin khusus.

"Kami sudah berkomunikasi dengan Perdana Menteri dan beberapa federasi. Kami menangguhkan beberapa kegiatan olahraga di provinsi yang sudah terdampak virus corona," kata Spadafora dikutip dari Tuttomercatoweb.

"Belum ada keputusan lebih lanjut, kami akan mengevaluasi semuanya untuk keamanan maksimal bagi para penduduk sipil, sepanjang 24 jam," tambah Spadafora.

Diumumkan pada Sabtu waktu setempat, sebanyak 42 pertandingan, termasuk laga Serie B antara Ascoli vs Cremonese, Pisa vs Venezia dan beberapa jadwal Serie C dan Serie D ikut ditunda.

Walikota Milan, Giuseppe Sala, secara resmi menunda laga Inter Milan vs Sampdoria. Hal tersebut juga diumumkan Inter di laman resmi mereka. Sementara jadwal laga tunda belum diumumkan.

Hingga Sabtu (22/02), Italia mengonfirmasi dua korban meninggal akibat virus corona. Total, ada 79 orang yang secara resmi didiagnosa terjangkit virus corona di negara itu.

Sebanyak 47 kasus infeksi virus corona berasal dari regional Lombardy. Sementara di Veneto ada 17 kasus, Emilia-Romagna (2 kasus), Lazio (2 kasus turis China) dan Piedmont (1 kasus). Saat ini, Italia merupakan negara Eropa dengan laporan korban virus corona terbanyak.

Dari laporan teranyar La Gazzetta dello Sport per Minggu (23/02) pukul 16.00 WIB, sudah terdapat 111 kasus positif terjangkit virus corona. Di Lombardy, bertambah menjadi 89 kasus.

Laga leg kedua babak 32 besar Liga Eropa, Inter Milan vs Ludogorets yang dijadwalkan pada Jumat mendatang (28/2/2020) pun terancam ditunda.

Namun, menurut Gazzetta, apabila pertandingan tersebut harus dilanjutkan, besar kemungkinan akan dilangsungkan secara tertutup.

Untuk saat ini, penjagaan ketat berlangsung di kompleks Suning Center. Dibutuhkan izin dengan dokumen tertentu untuk keluar masuk di area olahraga dekat stadion San Siro tersebut.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Gilang Ramadhan
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Addi M Idhom