Menuju konten utama

Dampak Gempa Banten: BPBD Sebut Sekitar 116 Rumah Rusak

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) melaporkan, hingga kini setidaknya terdapat 116 rumah yang rusak akibat diguncang gempa bumi.

Dampak Gempa Banten: BPBD Sebut Sekitar 116 Rumah Rusak
Ilustrasi Seismografi. Getty Images/iStockphoto

tirto.id - Gempa bumi berkekuatan 6,4 Skala Richter (SR) yang mengguncang wilayah Lebak, Banten pada Selasa (23/1/2018), mengakibatkan kurang lebih 116 bangunan rumah rusak di Kabupaten Lebak, Banten.

"Kami memastikan jumlah kerusakan rumah terus bertambah dari sebelumnya 105 unit kini menjadi 116 unit," kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak Kaprawi di Lebak.

BPBD membuka posko bencana gempa tektonik karena dikhawatirkan menimbulkan korban jiwa maupun kerusakan infrastuktur maupun rumah.

Kebanyakan korban yang rumahnya rusak itu berada di Kecamatan Panggarangan yakni berjumlah puluhan. Namun, pihaknya hingga kini belum menerima laporan korban jiwa.

"Kami minta warga jika mengalami korban gempa segera melaporkan kepada kecamatan masing-masing," katanya menjelaskan.

Menurut dia, BPBD hingga kini terus mendata kerusakan yang ditimbulkan gempa.

Masyarakat yang rumahnya rusak berat diharapkan mengungsi ke rumah tetangga maupun kerabat.

Saat ini, BPBD terus berkoordinasi dengan TNI, Polri, PUPR, Dinsos,Dinkes dan relawan untuk menangani pascabencana gempa.

Sebelumnya, Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy juga menyampaikan ada beberapa bangunan rumah, masjid dan jalan di wilayah Lebak dan Pandeglang yang rusak akibat gempa berkekuatan 6,4 Skala Richter (SR).

"Tadi kita merasakan adanya getaran gempa, mudah mudahan tidak ada korban jiwa. Tapi saya mendengar informasi tadi adanya beberapa bangunan dan jalan yang rusak akibat gempa," kata Andika Hazrumy sebelum membacakan pidato gubernur Banten dalam rapat paripurna di DPRD Banten, di Serang, Selasa (23/1/2018).

Ia mengatakan, gempa yang cukup besar dirasakan masyarakat Banten yakni sekitar 6,4 skala Richter yang berpusat di Kabupaten Lebak.

Baca juga artikel terkait GEMPA BUMI

tirto.id - Sosial budaya
Sumber: antara
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Yandri Daniel Damaledo