tirto.id - Daftar roster RRQ, Onic, Bigetron, dan TLID (Team Liquid Indonesia) tengah menjadi sorotan para pecinta game Mobile Legend usai keempat tim perwakilan Indonesia itu sukses lolos ke babak playoff ESL MLBB 2025 Season 6.
Dalam ajang kompetisi Mobile Legend paling bergengsi, yakni ESL MLBB 2025 S6, tim esports dari Indonesia sukses menunjukkan ketajiannya dengan mendominasi ajang tersebut. Tercatat, dari empat tim perwakilan Indonesia di ESL MLBB 2025, keempatnya sukses lolos ke babak playoff usai meraih hasil positif di babak fase grup.
Babak fase grup yang terbagi ke dalam dua grup dan diisi oleh masing-masing 6 tim esport. Babak fase grup akan mencari tiga tim terbaik dari masing-masing grup yang berhak lolos ke babak playoff.
Dalam hal ini, perwakilan Indonesia, RRQ Hoshi sukses mendominasi Grup B dengan menduduki puncak klasemen, disusul tim senegaranya, Onic Esport yang menduduki peringkat tiga.
Sementara di Grup A, Team Liquid dan Bigetron Esport mengamankan tiket ke babak playoff usai menduduki posisi dua dan tiga.
Selain 4 tim Indonesia yang berhak maju ke babak berikutnya, terdapat dua tim tangguh lainnya yang akan menjadi lawan mereka, yakni Onic PH selaku juara grup A, dan Team Falcons PH yang menjadi runner-up Grup B.
Keenam tim tersebut kemudian akan melakoni pertandingan playoff yang akan digelar pada 11-13 April 2025.
Di samping kecemerlangan tim esport Indonesia di ESL MLBB 2025 Season 6, terdapat peran besar dari para pemain atau roster yang berhasil mengantarkan timnya terus melangkah di kompetisi tersebut.
Beberapa roster dari empat tim Indonesia ini ada yang sudah banyak dikenal bahkan acap kali mengikuti kompetisi MLBB bergengsi, seperti Sutsujin dari RRQ, Kairi dari Onic, Aran dari Team Liquid, Luke dari Bigetron, dan lainnya.
Untuk mengetahui daftar roster keempat tim yang lolos playoff ESL MLBB 2025 S6, simak rinciannya berikut ini.
Daftar Roster RRQ, Onic, Bigetron, & TLID di ESL MLBB 2025 S6
Beriktut adalah daftar lengkap roster dari tim RRQ, Onic, Bigetron, dan TLID yang bertanding di ESL MLBB 2025 Season 6.
RRQ Hoshi
- Sutsujin: Jungler
- Rinz: Mid Laner
- Toyy: Gold Laner
- Dyrennn: EXP Laner
- Idok: Roamer
- Hazle: Sub. Jungler
Onic Esport
- Kairi: Jungler
- Sanz: Mid Laner
- Savero: Gold Laner
- Ryota: EXP Laner
- Kiboy: Roamer
- Nnael: Sub. Jungler
Team Liquid Indonesia (TLID)
- Faviannn: Jungler
- Yehezkiel: Mid Laner
- Aeronnshikii: Gold Laner
- Aran: EXP Laner
- Widy: Roamer
- Kyou: Sub. Gold Laner
Bigetron Esports
- Anavel: Jungler
- Moreno: Mid Laner
- Emann: Gold Laner
- Luke: EXP Laner
- Light: Roamer
Jadwal Playoff ESL MLBB 2025 S6
Enam tim di babak fase grup telah memastikan lolos ke babak Playoff ESL MLBB 2025 yang akan digelar pada 11-13 April 2025. Berikut rincian jadwal pertandingannya.
Perempat Final
Jumat, 11 April 2025- Team Falcons PH vs Bigetron Esports: Pukul 15.00 WIB
- Team Liquid ID vs ONIC: Pukul 19.00 WIB
Semifinal
Sabtu, 12 April 2025- ONIC PH vs Team Falcons PH/Bigetron: Pukul 15.00 WIB
- RRQ Hoshi vs Team Liquid ID/ONIC: Pukul 19.00 WIB
Grand Final
Minggu, 13 April 2025- Pemenang SF1 vs Pemenang SF2 Pukul 15.00 WIB.
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Fitra Firdaus