Menuju konten utama

Daftar Promo dan Diskon Tiket Masuk GIIAS 2019

Deretan promo dan diskon tiket masuk GIIAS 2019 mulai dari Tiket Khusus Permata Bank hingga Promo Tiket Grup.

Daftar Promo dan Diskon Tiket Masuk GIIAS 2019
Ilustrasi GIIAS. ANTARA News/Try Reza Essra

tirto.id - Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) secara resmi dibuka oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla hari ini, Kamis (18/7/2019) di ICE - BSD City Tangerang.

Tiket masuk pameran otomotif internasional yang digelar hingga 28 Juli 2019 ini dibanderol mulai Rp50.000. Sementara untuk akhir pekan naik dua kali lipat menjadi Rp100.000 (Sabtu - Minggu). Tiket untuk VIP dibanderol Rp200.000.

Namun GIIAS menawarkan promo dan diskon tiket masuk dengan beberapa ketentua. Berikut promo dan diskon tiket masuk GIIAS 2019.

Promo Tiket Khusus Permata Bank

Program promo khusus ini untuk pengunjung GIIAS hari Senin–Jumat (19, 22 – 26 Juli 2019) dan tidak berlaku pada saat VIP Day, Kamis 18 Juli.

Pengunjung diberi diskon 20 persen untuk pembelian tiket GIIAS 2019 menggunakan Kartu Permata Bank (maksimal pembelian 4 tiket untuk 1 kartu).

Pengunjung yang membeli dengan KTP, Kartu Mahasiswa, atau Kartu Identitas Pegawai berdomisili Tangerang bakal mendapat diberi 1 tiket gratis jika membeli 3 tiket.

Diskon Tiket GIIAS Setiap Hari Permata Bank

  • Potongan harga tiket 15 persen untuk pembelian tiket masuk GIIAS 2019 hari Sabtu – Minggu, dengan menggunakan kartu Permata. Maksimal pembelian 4 tiketuntuk 1 kartu.
  • Potongan harga tiket 20 persen untuk pembelian tiket masuk GIIAS 2019 hariSenin – Jumat, dengan menggunakan Kartu Permata. Maksimal pembelian 4 tiket untuk 1 kartu.
  • Pomo ini tidak berlaku pada VIP Day, Kamis 18 Juli 2019.

Promo Weekend Family Ticket

  • Hanya berlaku untuk pembelian tiket Weekend, yaitu pada hari Sabtu atau Minggu
  • Potongan harga tiket 25 persen dari harga normal
  • Pemesanan Weekend Family Ticket hanya dapat dilakukan melalui indonesiaautoshow.com dengan mengisi data tiap pemegang tiket, dengan ketentuan berlaku untuk dua orang dewasa (Ayah &Ibu), dengan minimal 1 anak dan maksimal 3 anak (usia anak maksimal 15 tahun – kelahiran tahun 2004)
  • Pemesanan di lakukan di website resmi GIIAS 2019, untuk proses pembayaran tiket dilakukan di lokasi pameran GIIAS 2019, ICE BSD, 19 – 28 Juli 2019
  • Jika sudah berhasil mengisi data untuk pemesanan, anda akan mendapatkan booking confirmation yang akan dikirimkan ke email pemesan oleh GIIAS 2019
  • Booking confirmation harap ditunjukan pada saat kedatangan, untuk proses verifikasi di Ticket Box bertanda Family Ticket, di Hall 1 dan Hall 10
  • Verifikasi pemesanan akan dilakukan oleh petugas dengan mengecek Booking confirmation, KTP dan Kartu Keluarga. (tidak perlu diprint)
  • Seluruh anggota keluarga yang didaftarkan sebagai pemegang tiket wajib hadir saat verifikasi agar dapat diperiksa kesesuaiannya.
  • Setelah prosesverifikasi selesai, pengunjung dapat melakukan proses pembayaran
  • Pembayaran dapat dilakukan dengan menggunakan cash, debit/credit, sesuai dengan jumlah biaya total tiket
  • Setelah proses pembayaran selesai, pengunjung akan mendapatkan wristband (tiketgelang) sebagai tanda masuk pameran GIIAS 2019, untuk seluruh anggota keluarga yang didaftarkan. Kecuali untuk anak dibawah 7 tahun atau lansia diatas 65 tahun, tidak mendapatkan gelang, karena gratis masuk GIIAS 2019
  • Tunjukan tiket gelang anda kepada petugas di depan pintu masuk GIIAS 2019 di Hal 1 atau Hall 10, untuk di scan untuk memasuki area pameran
Promo Tiket Grup

  • Group Ticket promo hanya berlaku untuk pembelian tiket Weekday, yaitu pada hari Senin sampai Jumat
  • Tidak berlaku pada saat VIP Day, Kamis 18 Juli 2019
  • Pemegang Group Ticket berhak atas diskon dari harga normal dengan ketentuan : pembelian 5 tiket mendapatkan diskon 10 persen, pembelian 10 tiket mendapatkan diskon 15 persen
  • Pemesanan Weekday Group Ticket hanya dapatdilakukan melalui indonesiaautoshow.com dengan mengisi data tiap pemegang tiket.
  • Nama, No Telp, dan Email masing – masing pemegang tiket harap diisi dengan data valid
  • Pemesanan di lakukan di website resmi GIIAS 2019, untuk proses pembayaran tiket dilakukan di lokasi pameran GIIAS 2019, ICE BSD, 19 – 28 Juli 2019
  • Jika sudah berhasil untuk proses pemesanan, anda akan mendapatkan Booking confirmation yang akan dikirimkan kemasing – masing email yang terdaftar oleh GIIAS 2019. Email yang tidak valid akan menyebabkan Booking confirmation tidak terkirim
  • Booking confirmation harap ditunjukan pada saat kedatangan, untuk proses verifikasi di Ticket Box, di Hall 1 dan Hall 10
  • Verifikasi pemesanan akan dilakukan oleh petugas dengan mengecek Booking confirmation, dan KTP
  • Setelah prose verifikasi selesai, pengunjung dapat melakukan proses pembayaran
  • Pembayaran hanya dapat dilakukan 1 kali untuk keseluruhan total jumlah biaya tiket yang dipesan yang tertera di Booking confirmation. Pembayaran dapat dilakukan dengan menggunakan cash, debit/credit

Jam buka pameran adalah sebagai berikut:

VIP & Press Day (18 Juli 2019)

Undangan VIP Day: 11.00 – 21.00 WIB

Dibuka untuk umum: 17.00 – 21.00 WIB

Weekday (Senin – Jumat): 11.00 – 21.00 WIB

Weekend (Sabtu – Minggu): 10.00 – 21.00 WIB

Harga Tiket Masuk GIIAS 2019:

VIP & Press Day (Jam 17.00 – 21.00 WIB): Rp200.000

Weekday (Senin – Jumat): Rp50.000

Weekend (Sabtu – Minggu): Rp100.000

Baca juga artikel terkait GIIAS 2019 atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Otomotif
Penulis: Yantina Debora
Editor: Agung DH